Konser mini yang bertajuk 'Up Close and Personal' itu akan menggaet yaitu Mario G, Hedi Yunus, Marcell, dan Rio Febrian yang tentunya akan melantun lagu-lagu romantis dan bergalau ria.
"Konsepnya hanya show case. Memang untuk malam ini aransemennya lebih complecated, kali ini kita bikin lebih konmunikatif dengan penonton,"ucap Yovie saat menggelar press conference 'Yovie and His Friends', Rabu (12/3/2014).
Mini konser Yovie and His Friends mengambil tempat di The Foundry 8, SCBD, Jakarta Selatan. Meski berbarengan dengan konser Avril Lavigne di Istora Senayan, mini konser Yovie tetap cukup ramai penonton.
"Kenapa empat penyanyi cowok ini karena mereka punya ciri beda-beda, nah ini termasuk penyanyi yang sangat beda-beda karakter, baik secara langsung dan rekaman sudah terbukti," ujar Yovie.
Selama kurang lebih 1 jam 45 menit, Yovie and His Friends akan memanjakan penggemarnya dengan lagu-lagu bernuansa cinta. Akan ada sekitar 17 hingga 20 lagu yang akan dilantunkan oleh Yovie and His Friends.
"Sebaiknya ditunggu aja, sampai akhir. Jadi juga lagunya rata-rata nggak selalu yang mereka bawakan dengan hitsnya," pungkas Yovie yang saat itu didampingi oleh Hedi Yunus, Marcell, Mario, dan Rio Febrian.
Bahkan untuk tiket yang dibanderol mulai dari Rp 500 ribu hingga Rp 20 juta itu habis terjual. Terlihat beberapa artis ternama seperti Titi DJ, Titi Rajo Bintang, Melani Putria sengaja meluangkan waktu untuk menyaksikan konser Yovie.
"Ya memang saya ke sini mau nonton Yovie, saya janji dan mereka semua favorit saya. Saya suka karyanya Yovie," ucap Titi DJ yang terlihat datang seorang diri
(pus/wes)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!