Bruce Jenner Jadi Korban Tabrakan Beruntun di Malibu

Jakarta - Ayah tiri Kim Kardashian, Bruce Jenner dikabarkan mengalami kecelakaan yang melibatkan dirinya pada Minggu (8/2/2015). Kecelakaan tersebut terjadi di kawasan Malibu, California.

Seperti dilansir dari US Magazine, Bruce menjadi salah satu korban peristiwa tabrakan beruntun yang menimpa tiga mobil di jalan bebas hambatan di Pacific Coast Highway. Peristiwa tersebut menelan satu korban jiwa.


Namun, beruntung bintang 65 tahun itu selamat meski mobil yang dikendarai Bruce menghantam keras mobil di depannya.


Setelah bercerai dari Kris Jenner, Bruce kini tengah mempersiapkan diri untuk terlibat dalam tayangan kontroversial terkait keputusannya menjadi seorang transgender. Mantan peraih medali emas Olimpiade tersebut berniat untuk tampil dalam sebuah reality show dokumenter yang mengabadikan perubahan dirinya nanti.


Sempat dinilai mengalami krisis identitas, namun keputusan tersebut telah dipikirkan secara matang dan didukung penuh oleh anggota keluarganya.


(doc/tia)



readmore »»  

Kata Afgan Soal Konser 'Dari Hati': This is My Wildest Dream

Jakarta - Solois Afgan Syahreza tengah mempersiapkan konser tunggalnya saat ini. Afgan mengungkapkan konsernya nanti adalah impian lamanya yang kini akan segera terwujud.

"This is my wildest dream. Jujur bisa bikin konser adalah impian gue dari kecil," ungkap Afgan kepada detikHOT saat ditemui belum lama ini.


Impian lain yang terwujud yakni manakala dirinya berkesempatan menggelar konser tersebut dengan musisi sekelas Erwin Gutawa.


Baca Juga: Hiii... Rumah di Video Klip 'Blank Space' Taylor Swift Berhantu


Afgan akan tampil membawakan 25 lagu di konser yang dihelat pada 14 Februari mendatang. ‎Tak tampil seorang diri, ia juga menggandeng beberapa penyanyi papan atas Tanah Air untuk naik ke atas panggung nanti. Di antaranya ada nama Rossa juga Sherina yang akan Afgan ajak nyanyi bareng.


(doc/tia)



readmore »»  

Ayushita Malu dengan Skandal Berlinale

Jakarta - Aktris Ayushita turut hadir membacakan surat terbuka skandal Berlinale di Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Sabtu (7/2/2015) sore. Ia menjadi salah satu sineas film yang menuntut pengusutan kasus dari festival film Berlin.

Melihat skandal Berlinale ini semakin terungkap ke publik membuat industri perfilman Tanah Air semakin tercoreng namanya. Ayushita pun mengaku sangat malu mendengarnya.


"Malu sih dengernya. Kirim foto kalau pemerintahan Indonesia nggak keurus. Jangan sampai pihak mana pun enggan kerja sama dengan Indonesia," ucapnya di Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat, Sabtu (7/2/2015) lalu.


Baca Juga: 'Belajar dari Kontroversi Berlinale, Pemerintah Harus Lebih Transparan'


Setelah skandal Berlinale ini makin terbuka, ia pun tak segan-segan menyebarluaskan permasalahan ini ke media sosial.


"Karena banyak orang Indonesia nggak tahu masalah ini. Kalau bukan kita yang menyadarkan siapa lagi," katanya.


Mantan personel Bukan Bintang Biasa ini juga mengatakan letak persoalannya bukan terhadap Presiden yang terpilih Jokowi. Tapi, sejak lama ia menilai sudah ada oknum yang menjadi bagian sebelum kisruh festival Berlinale ini mencuat.


"Ada oknum yang mengatasnamakan film. Kami di sini bukan menyalahkan Jokowi," tegasnya.


(tia/doc)



readmore »»  

Hiii... Rumah di Video Klip 'Blank Space' Taylor Swift Berhantu

Jakarta - Rumah yang digunakan untuk lokasi syuting video klip 'Blank Space' Taylor Swift mengalami kerusakan berat karena kebakaran pada Rabu (4/2) lalu. Dibutuhkan biaya yang sangat besar untuk melakukan perbaikan.

Kediaman bernama Woolworth Mansion tersebut terletak di Long Island, New York. Dikutip dari Inquisitr, Minggu (8/2/2015) api pertama kali muncul di salah satu kamar yang ada di lantai satu.


Para pemadam kebakaran berusaha untuk memadamkan api sejak pukul 11.00 dan berhasil dipadamkan pada 14:30 waktu setempat. Pihak berwajib telah melakukan penyelidikan lebih lanjut, namun sama sekali tak menemukan hal-hal mencurigakan.


Baca Juga: Ratu Felisha Pergi ke Belanda Temui Keluarga Calon Suami


Ternyata, ini bukanlah kali pertama kebakaran terjadi di Woolworth Mansion. Beberapa tahun sebelumnya terjadi insiden yang sama sehingga membuat sang pemilik awal, Frank Wolworth, merenovasi rumah tersebut.


Banyak orang yang merasa kejadian yang sama kerap terulang di kediaman mewah tersebut. Tak hanya itu, putri Frank, Edna, tewas karena bunuh diri di kamar tidurnya pada Mei 1917 silam yang semakin membuat publik yakin insiden-insiden yang kerap terulang disebabkan oleh ulah makhluk kasat mata.


Beberapa orang mengaku pernah merasakan hal-hal ganjil ketika berada di rumah tersebut. Salah satunya, mendengar suara-suara aneh dari dalam kamar mendiang Edna yang dikunci sejak insiden bunuh diri tersebut.


(dal/tia)



readmore »»  

'Belajar dari Kontroversi Berlinale, Pemerintah Harus Lebih Transparan'

Jakarta - Sejumlah sineas dan bintang film mendatangi Kementerian Pariwisata, Sabtu (7/2/2015) sore ini. Mereka menyuarakan aspirasi terkait skandal Berlinale kepada pemerintah lewat surat terbuka.

Dalam kesempatan itu, aktor Lukman Sardi mengungkapkan agar ke depannya pemerintah bisa bekerja sama dengan sineas dan para pekerja film agar bisa lebih transparan.


"Intinya kalau nggak ada transparasi kan nggak bener. Aturan yang ada di sana yang ngerti film. Ini membawa prestasi buat Indonesia. Ini sesuatu yang bertolak belakang," ujar sutradara film 'Di Balik 98' itu.


Lebih lanjut, Lukman mengatakan selama ini pemerintah seperti kecolongan. Sehingga ada oknum yang dinilai Lukman sengaja mencari untung lewat pengadaan promo film lewat festival-festival film sejenis lainnya di luar negeri.


"Ini harus diperrtanggungjawabkan. Beberapa tahun belakangan sering terjadi. Bukan masalah uangnya, bagaimana mereka memanfaatkan ini bukan buat sendiri," tukasnya.


(doc/tia)



readmore »»  

Sineas Film Sampaikan Surat Terbuka di Kemenpar

Jakarta - Usai Direktur Pengembangan Industri Perfilman Kementrian Pariwisata diberhentikan dari jabatannya semalam, kini giliran sineas film yang mendatangi kantor Kementerian Pariwisata. Mereka buka suara mengenai skandal Berlinale dan membaca surat terbuka untuk Menteri Pariwisata Arif Yahya dan Presiden Jokowi.

Aktor Lukman Sardi yang ikut membaca surat terbuka mengatakan perfilman Indonesia masih dianggap sebelah mata. "Permasalahannya dari pemerintah nggak punya passion dan nggak ngerti," katanya di Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata, Jalan Medan Merdeka, Sabtu (7/2/2015).


Permasalahan tersebut, kata Lukman, bukanlah yang pertama terjadi. Selama ini, banyak sineas film dan para pemain yang tidak dilibatkan.


Baca Juga: Pekerja Film Siap Bacakan Surat Terbuka di Kemenpar Sore Ini


"Contohnya sekarang yang berangkat nggak dikenal," tutur sutradara 'Di Balik 98' ini.


Skandal Berlinale tersebut terkuak setelah sutradara Joko Anwar berkicau di akun Twitter pribadinya. Ia mempublikasikan foto dokumen yang memuat beberapa nama yang berangkat ke festival film tersebut tak dikenal publik.


"Ini jadi tanda tanya besar maksudnya apa dan harus dipertanggung jawabkan. Kalau begini industri Indonesia kapan majunya, malah direcokin sama oknum yang menguntungkan dirinya sendiri," ucap Lukman.


Aktris Atiqah Hasiholan yang turut hadir saat penyampaian surat terbuka juga mengungkapkan hal senada seperti Lukman.


"Kami ingin menyuarakan karena kami menjadi bagian dari insan film. Ke Menteri dan ke Presiden juga. Kita hari ini maju sebagai pendukung," katanya.


(tia/doc)



readmore »»  

Berkat 'Up and Down', Uang Jajan EXID Nambah

Jakarta - Popularitas EXID dengan lagu 'Up and Down' terus meroket di Korea Selatan. Kini, mereka makin disukai dan punya banyak fans cowok. Lagu ini pun bisa dikatakan sebagai penyelamat hidup para member. Kok bisa?

Tampil dalam acara 'One Night of TV Entertainment', EXID mengutarakan bahwa berkat lagu 'Up and Down' uang jajan mereka ditambah oleh manajemen. Tampak keceriaan di wajah Hani Cs saat menceritakan hal tersebut.


"Kami biasanya hanya diberi 6.000 won (sekitar Rp 70 ribu) untuk setiap orang satu kali makan. Tapi sekarang uang jajan kami sudah naik," ujar artis-artis yang berada di bawah naungan manajemen milik Shinsadong Tiger itu.


Baca Juga: Tips Diet dari Honey Lee: Anti Nasi, Banyak Makan Seledri


Tak cuma itu, dengan jumlah uang jajan yang lebih banyak mereka pun bisa makan-makanan yang juga lebih banyak. Termasuk bisa membeli cemilan untuk disantap setelah makanan utama.


"Kami juga jadi bisa beli kopi dan makanan kecil lainnya. Kami sangat bahagia sekali," tandas mereka.


EXID debut di tahun 2012 namun baru mencapai puncak kesuksesannya di tahun 2014 berkat lagu 'Up and Down' dan rekaman fans yang diunggah ke YouTube. Dalam waktu dekat, girlband ini akan merilis album baru.


(ron/tia)



readmore »»  

Afgan Ungkap Pengalaman Di-bully di Sekolah

Jakarta -

Setiap orang pernah punya pengalaman buruk dalam hidup. Begitu pula dengan solois Afgan Syahreza.

Salah satu pengalaman buruk yang Afgan ungkapkan adalah saat ia menjadi korban bully di sekolah.


"Waktu SMP itu gue sering di-bully. Entah kenapa, dan itu berlangsung selama tiga tahun gue duduk di bangku SMP," ungkap Afgan kepada detikHOT saat ditemui belum lama ini.


Baca Juga: Hiii... Rihanna Digigit Hiu!


Kala itu, banyak bentuk bully yang ia terima. Saking buruknya momen itu, penyanyi berkacamata itu tak mampu menjabarkan berbagai olok-olok yang ditujukan kepadanya saat detikHOT mencoba menggali lebih dalam.


"Pokoknya nggak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Nggak mau diinget-inget lagi juga," sambungnya.


Meski begitu, pelantun "Sadis" tersebut tak merasa dendam. Afgan mengaku momen itu memberikan dampak positif bagi dirinya saat ini.


"Gue jadi lebih kuat sih. Pengalaman itu guru terbaik yang nggak gue lupa sampai sekarang," tutup Afgan.


(doc/tia)



readmore »»  

'Drones' Judul Album Terbaru Muse?

Jakarta - Grup band Muse saat ini tengah sibuk menggarap album terbarunya. Kini, muncul kabar bahwa album terbarunya itu bertajuk 'Drones'.

Kabar tersebut muncul setelah Muse mem-posting sebuah foto lewat akun Instagram resminya. Dalam postingan tersebut nampak sebuah foto dengan caption '#MuseDrones'.


Sebelumnya, lewat cara yang sama Dom Howard Cs juga mengumumkan tengah menyiapkan album baru. Mereka mengaku tengah bersiap untuk memulai rekaman album baru.


"The set up has started!" kicau mereka beberapa waktu lalu.


Baca Juga: Soal Grammy Awards, Iggy Azalea: Semua Nominasi Keren!


Pentolan Muse, Matt Bellamy juga sempat bercerita tentang penggarapan album baru mereka. Matt menyebutkan album terbaru Muse akan terdengar lebih eksperimental.


"Saya punya feeling bahwa album nanti akan lebih eksperimental dibanding dua album sebelumnya," ucap Matt beberapa waktu lalu.


(fk/doc)



readmore »»  

Hiii... Rihanna Digigit Hiu!

Jakarta - Rihanna kembali ditunjuk untuk tampil di sampul depan majalah Harper's Bazaar untuk edisi Maret 2015. Pemotretan kali ini, pelantun hits 'Diamonds' tersebut rela sampai digigit hiu. Hiii...

Tentunya, Rihanna tak benar-benar digigit binatang buas tersebut. Foto penyanyi berusia 26 tahun itu di-edit agar nampak seperti terbaring di antara taring-taring hiu yang mulutnya terbuka lebar sambil mengenakan baju renang emas.


Namun, foto tersebut benar-benar diambil di sebuah tangki raksasa berisi hiu-hiu di Florida Aquarium, Tampa. Konsep hiu sengaja diambil untuk memperingati 40 tahun film 'Jaws'.


Baca Juga: Wow! Penyanyi Ini Hamil Lagi di Usia Setengah Abad


Pada sesi wawancara, Rihanna pun berkisah mengenai masa kecilnya. Ia tumbuh dengan menonton semua seri film 'Jaws' bersama keluarganya.


"Aku adalah penggemar laut jadi setiap ada seri 'Jaws' keluar, aku selama berbulan-bulan akan menghindari berenang di laut atau hanya duduk bermain pasir. Jika pada saat itu aku bermain air, ayahku akan menggumamkan lagu tema film 'Jaws' dan aku segera berlari. Tapi memang salahku karena aku sangat terobsesi pada 'Jaws'," ungkap Rihanna seperti dikutip dari US Magazine, Sabtu (7/2/2015).


(dal/tia)



readmore »»  

Tips Diet dari Honey Lee: Anti Nasi, Banyak Makan Seledri

Jakarta - Aktris Korea Selatan Honey Lee punya tubuh seksi yang proporsional. Agar menjaga tubuhnya tetap seksi, ia punya rahasia sendiri yang cukup ketat dalam mengatur pola makan.

Dalam acara 'One Night of TV Entertainment', pemeran film 'Tazza 2' itu membocorkan tips dietnya. Dalam setiap porsi makanannya, ia sama sekali tidak mengkonsumsi nasi.


"Aku tidak makan nasi. Aku selalu mengatur porsi makan karena tubuhku gampang gemuk," ujarnya.


Baca Juga: Di Foto Produk Kosmetik Ini, IU Terlihat Dewasa dan Elegan


Menu makanannya dipenuhi dengan berbagai jenis sayuran dan juga makanan rendah kalori. Seledri adalah menu wajib yang selalu ada dalam setiap makanan sehari-harinya.


"Aku banyak makan seledri belakangan ini. Aku makan rumput laut tanpa bumbu. Aku juga banyak mengkonsumsi tahu," katanya.


Selain itu, ia juga menyertakan beberapa jenis makanan lain. Kentang, salad, kacang-kacangan dan pomegranat adalah makanan yang sangat dinikmatinya belakangan ini.


Berani mencoba diet ala Honey Lee?


(ron/doc)



readmore »»  

Sineas Film Sampaikan Surat Terbuka di Kemenpar

Jakarta - Usai Direktur Pengembangan Industri Perfilman Kementrian Pariwisata diberhentikan dari jabatannya semalam, kini giliran sineas film yang mendatangi kantor Kementerian Pariwisata. Mereka buka suara mengenai skandal Berlinale dan membaca surat terbuka untuk Menteri Pariwisata Arif Yahya dan Presiden Jokowi.

Aktor Lukman Sardi yang ikut membaca surat terbuka mengatakan perfilman Indonesia masih dianggap sebelah mata. "Permasalahannya dari pemerintah nggak punya passion dan nggak ngerti," katanya di Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata, Jalan Medan Merdeka, Sabtu (7/2/2015).


Permasalahan tersebut, kata Lukman, bukanlah yang pertama terjadi. Selama ini, banyak sineas film dan para pemain yang tidak dilibatkan.


Baca Juga: Pekerja Film Siap Bacakan Surat Terbuka di Kemenpar Sore Ini


"Contohnya sekarang yang berangkat nggak dikenal," tutur sutradara 'Di Balik 98' ini.


Skandal Berlinale tersebut terkuak setelah sutradara Joko Anwar berkicau di akun Twitter pribadinya. Ia mempublikasikan foto dokumen yang memuat beberapa nama yang berangkat ke festival film tersebut tak dikenal publik.


"Ini jadi tanda tanya besar maksudnya apa dan harus dipertanggung jawabkan. Kalau begini industri Indonesia kapan majunya, malah direcokin sama oknum yang menguntungkan dirinya sendiri," ucap Lukman.


Aktris Atiqah Hasiholan yang turut hadir saat penyampaian surat terbuka juga mengungkapkan hal senada seperti Lukman.


"Kami ingin menyuarakan karena kami menjadi bagian dari insan film. Ke Menteri dan ke Presiden juga. Kita hari ini maju sebagai pendukung," katanya.


(tia/doc)



readmore »»  

Berkat 'Up and Down', Uang Jajan EXID Nambah

Jakarta - Popularitas EXID dengan lagu 'Up and Down' terus meroket di Korea Selatan. Kini, mereka makin disukai dan punya banyak fans cowok. Lagu ini pun bisa dikatakan sebagai penyelamat hidup para member. Kok bisa?

Tampil dalam acara 'One Night of TV Entertainment', EXID mengutarakan bahwa berkat lagu 'Up and Down' uang jajan mereka ditambah oleh manajemen. Tampak keceriaan di wajah Hani Cs saat menceritakan hal tersebut.


"Kami biasanya hanya diberi 6.000 won (sekitar Rp 70 ribu) untuk setiap orang satu kali makan. Tapi sekarang uang jajan kami sudah naik," ujar artis-artis yang berada di bawah naungan manajemen milik Shinsadong Tiger itu.


Baca Juga: Tips Diet dari Honey Lee: Anti Nasi, Banyak Makan Seledri


Tak cuma itu, dengan jumlah uang jajan yang lebih banyak mereka pun bisa makan-makanan yang juga lebih banyak. Termasuk bisa membeli cemilan untuk disantap setelah makanan utama.


"Kami juga jadi bisa beli kopi dan makanan kecil lainnya. Kami sangat bahagia sekali," tandas mereka.


EXID debut di tahun 2012 namun baru mencapai puncak kesuksesannya di tahun 2014 berkat lagu 'Up and Down' dan rekaman fans yang diunggah ke YouTube. Dalam waktu dekat, girlband ini akan merilis album baru.


(ron/tia)



readmore »»  

Afgan Ungkap Pengalaman Di-bully di Sekolah

Jakarta -

Setiap orang pernah punya pengalaman buruk dalam hidup. Begitu pula dengan solois Afgan Syahreza.

Salah satu pengalaman buruk yang Afgan ungkapkan adalah saat ia menjadi korban bully di sekolah.


"Waktu SMP itu gue sering di-bully. Entah kenapa, dan itu berlangsung selama tiga tahun gue duduk di bangku SMP," ungkap Afgan kepada detikHOT saat ditemui belum lama ini.


Baca Juga: Hiii... Rihanna Digigit Hiu!


Kala itu, banyak bentuk bully yang ia terima. Saking buruknya momen itu, penyanyi berkacamata itu tak mampu menjabarkan berbagai olok-olok yang ditujukan kepadanya saat detikHOT mencoba menggali lebih dalam.


"Pokoknya nggak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Nggak mau diinget-inget lagi juga," sambungnya.


Meski begitu, pelantun "Sadis" tersebut tak merasa dendam. Afgan mengaku momen itu memberikan dampak positif bagi dirinya saat ini.


"Gue jadi lebih kuat sih. Pengalaman itu guru terbaik yang nggak gue lupa sampai sekarang," tutup Afgan.


(doc/tia)



readmore »»  

'Drones' Judul Album Terbaru Muse?

Jakarta - Grup band Muse saat ini tengah sibuk menggarap album terbarunya. Kini, muncul kabar bahwa album terbarunya itu bertajuk 'Drones'.

Kabar tersebut muncul setelah Muse mem-posting sebuah foto lewat akun Instagram resminya. Dalam postingan tersebut nampak sebuah foto dengan caption '#MuseDrones'.


Sebelumnya, lewat cara yang sama Dom Howard Cs juga mengumumkan tengah menyiapkan album baru. Mereka mengaku tengah bersiap untuk memulai rekaman album baru.


"The set up has started!" kicau mereka beberapa waktu lalu.


Baca Juga: Soal Grammy Awards, Iggy Azalea: Semua Nominasi Keren!


Pentolan Muse, Matt Bellamy juga sempat bercerita tentang penggarapan album baru mereka. Matt menyebutkan album terbaru Muse akan terdengar lebih eksperimental.


"Saya punya feeling bahwa album nanti akan lebih eksperimental dibanding dua album sebelumnya," ucap Matt beberapa waktu lalu.


(fk/doc)



readmore »»  

Hiii... Rihanna Digigit Hiu!

Jakarta - Rihanna kembali ditunjuk untuk tampil di sampul depan majalah Harper's Bazaar untuk edisi Maret 2015. Pemotretan kali ini, pelantun hits 'Diamonds' tersebut rela sampai digigit hiu. Hiii...

Tentunya, Rihanna tak benar-benar digigit binatang buas tersebut. Foto penyanyi berusia 26 tahun itu di-edit agar nampak seperti terbaring di antara taring-taring hiu yang mulutnya terbuka lebar sambil mengenakan baju renang emas.


Namun, foto tersebut benar-benar diambil di sebuah tangki raksasa berisi hiu-hiu di Florida Aquarium, Tampa. Konsep hiu sengaja diambil untuk memperingati 40 tahun film 'Jaws'.


Baca Juga: Wow! Penyanyi Ini Hamil Lagi di Usia Setengah Abad


Pada sesi wawancara, Rihanna pun berkisah mengenai masa kecilnya. Ia tumbuh dengan menonton semua seri film 'Jaws' bersama keluarganya.


"Aku adalah penggemar laut jadi setiap ada seri 'Jaws' keluar, aku selama berbulan-bulan akan menghindari berenang di laut atau hanya duduk bermain pasir. Jika pada saat itu aku bermain air, ayahku akan menggumamkan lagu tema film 'Jaws' dan aku segera berlari. Tapi memang salahku karena aku sangat terobsesi pada 'Jaws'," ungkap Rihanna seperti dikutip dari US Magazine, Sabtu (7/2/2015).


(dal/tia)



readmore »»  

Tips Diet dari Honey Lee: Anti Nasi, Banyak Makan Seledri

Jakarta - Aktris Korea Selatan Honey Lee punya tubuh seksi yang proporsional. Agar menjaga tubuhnya tetap seksi, ia punya rahasia sendiri yang cukup ketat dalam mengatur pola makan.

Dalam acara 'One Night of TV Entertainment', pemeran film 'Tazza 2' itu membocorkan tips dietnya. Dalam setiap porsi makanannya, ia sama sekali tidak mengkonsumsi nasi.


"Aku tidak makan nasi. Aku selalu mengatur porsi makan karena tubuhku gampang gemuk," ujarnya.


Baca Juga: Di Foto Produk Kosmetik Ini, IU Terlihat Dewasa dan Elegan


Menu makanannya dipenuhi dengan berbagai jenis sayuran dan juga makanan rendah kalori. Seledri adalah menu wajib yang selalu ada dalam setiap makanan sehari-harinya.


"Aku banyak makan seledri belakangan ini. Aku makan rumput laut tanpa bumbu. Aku juga banyak mengkonsumsi tahu," katanya.


Selain itu, ia juga menyertakan beberapa jenis makanan lain. Kentang, salad, kacang-kacangan dan pomegranat adalah makanan yang sangat dinikmatinya belakangan ini.


Berani mencoba diet ala Honey Lee?


(ron/doc)



readmore »»  

Alice Norin Sengaja Tunda Momongan

Jakarta - Empat tahun sudah Alice Norin dan Alvin Yudhapatria menjalani bahtera rumah tangga. Tapi entah mengapa, keduanya masih juga menunda untuk memiliki momongan.

Alice yang menikah dengan Alvin pada 17 Juli 2011 lalu, mengakui kalau dirinya dan suami sengaja menunda momongan. Meski begitu, Alice mengaku tak mau ambil pusing soal buah hati.


"Sengaja sih. Tapi sekarang nggak terlalu yang gimana. Jadi, jadi, nggak, nggak. Nggak mau dipikirin," ucapnya saat ditemui di Foundry 8, SCBD, Jakarta Pusat, Jumat (6/2/2015).


Baca Juga: Irma Sudah Tak Peduli Dwi Andhika Nempel Terus dengan Chika


Menurut bintang film 'Ketika Cinta Bertasbih' itu, daripada harus janji dan membuat target, lebih baik dirinya memohon doa. Walau sengaja menunda, Alice tak memungkiri dirinya ingin punya keturunan.


Sang suami, Alvin pun diakui tak terlalu banyak menuntut. Termasuk juga orangtua keduanya, semua menyerahkan keputusan kepada Alice dan Alvin.


"Punya anak kan bukan cuma lucu tapi tanggung jawab, itu penting. Aku maunya urus sendiri. Pengennya sendiri, yang benar-benar urus anak ya aku," ungkapnya.


(pus/tia)



readmore »»  

Pekerja Film Siap Bacakan Surat Terbuka di Kemenpar Sore Ini

Jakarta - Sejumlah pekerja film siap mendatangi gedung Kementerian Pariwisata di Jalan Merdeka Barat, Sabtu (7/2) sore. Mereka akan membacakan surat terbuka untuk Menteri Pariwisata Arif Yahya dan Presiden Jokowi.

"Menuntut pertanggungjawaban pemerintah atas skandal Berlinale dan kasus-kasus serupa," kata sutradara Joko Anwar seraya mengirinkan poster kegiatan tersebut kepada detikHOT, Sabtu (7/2).


Surat terbuka itu telah ditandatangani sekitar 200 pekerja film, mulai dari kru, sutradara, aktor, dan lainnya. Dengan seruan ini, diharapkan pemerintah lebih mendengar aspirasi mereka.


Saat pertemuan Sekjen Kemenpar Ukus Kuswara dan Direktur Pengembangan Industri Perfilman Armein Firmansyah, dengan perwakilan sineas dan Badan Perfilman Indonesia (BPI) pada Rabu ( 4/2) lalu, tidak dicapai hasil yang memuaskan. Diskusi berlangsung alot dan para sineas dan pengamat film menilai jawaban dari pejabat terkait terbilang normatif.


Sebelumnya, Joko Anwar yang vokal dalam mengritisi kebijakan pengiriman delegasi film ke pasar di Berlinale, mengapresiasi keputusan Kemenpar untuk memberhentikan Armein Firmansyah. Tapi menurutnya langkah pembenahan tak cukup sampai di situ. Joko menilai Ukus Kuswara dan Dirjen Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya Ahman Sya juga seharus mundur karena ikut bertanggung jawab.


"Jadi nggak cuma cari kambing hitam," katanya.


Menurut sutradara Robby Ertanto yang juga akan datang ke acara pembacaan surat terbuka itu, penanganan perfilman oleh pemerintah selama ini salah urus. "Khususnya tentang kasus penyalahgunaan promosi film Indonesia," ujar Robby dalam pesan singkatnya kepada detikHOT.


Robby dan Joko berharap persatuan para sineas yang menuntut perubahan, ditanggapi dengan langkah-langkah strategis demi kemajuan perfilman nasional.


(ich/ich)



readmore »»  

Bos Sony Pictures Mengundurkan Diri

Jakarta - Setelah serangan hacker yang meretas server Sony Pictures November 2014 lalu, akhirnya Amy Pascal mengundurkan diri dari jabatannya. Sejak 2003, ia menjabat sebagai Chairman of the Motion Pictures Group of Sony Pictures Entertainment.

Pascal meminta maaf atas akibat dari bocornya surat elektronik perusahaan. "Saya telah menghabiskan seluruh pekerjaan profesional saya di Sony Pictures. Dan bersemangat untuk mulai bab baru dengan perusahaan baru," ungkapnya seperti dilansir dari BBC, Sabtu (7/2/2015).


Rencananya, Pascal akan membangun sebuah perusahaan produksi film yang akan dirilisnya pada Mei 2015. Transisi profesi yang sedang dikerjakannya membutuhkan persiapan yang matang.


Baca Juga: Dirjen EKSB Kemenpar Buka-bukaan Soal Pencopotan Armein Fimansyah


Sebagai bagian dari perjanjian pengunduran diri Amy, Sony Pictures akan mendanai perusahaan baru Amy selama empat tahun. Sony pun tidak langsung menunjuk pengganti Pascal.


Pada 24 November lalu, Sony mengungkapkan perusahannya telah di-hack oleh sekelompok Penjaga Perdamaian pro Kim Jong Un. Lembaga Amerika Serikat percaya peretasan ini terjadi akibat Sony Pictures memproduksi 'The Interview', di mana pemimpin Korea Utara dibunuh.


(tia/doc)



readmore »»  

Soal Grammy Awards, Iggy Azalea: Semua Nominasi Keren!


Sabtu, 07/02/2015 10:44 WIB


Fakhmi Kurniawan - detikHOT


Foto: Mega/detikcom



Iggy Azalea sukses masuk dalam empat nominasi dalam Grammy Awards 2015. Iggy sepertinya tak mau ngoyo untuk bisa mendapatkan Grammy.

Pelantun 'Fancy' itu tak peduli jika memang harus dapat piala nominasi apapun. Baginya, setiap kategori adalah spesial untuknya.


"Aku tak peduli jika memang menang Grammy untuk 'best album artwork'. Grammy ada lah Grammy, semua nominasi adalah keren," tuturnya seperti dikutip Billboard, Sabtu (7/2/2015).


"Jika Anda memberikan Grammy untuk nominasi apapun, aku tak akan menolak," sambungnya.


Rapper asal Australia itu sedikit pesimis bisa memborong empat nominasi yang didapatkannya. Baginya, bisa masuk dalam nominasi sudah menjadi berkah tersendiri untuknya.


"Aku sudah senang bisa mendapat nominasi tahun ini," pungkasnya.


Grammy Awards 2015 rencananya digelar pada 8 Februari mendatang. Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat pun dipilih menjadi tempat perhelatan Grammy tahun ini.


(fk/doc)

readmore »»  

Dirjen EKSB Kemenpar Buka-bukaan Soal Pencopotan Armein Fimansyah

Jakarta - Direktur Pengembangan Industri Perfilman Armein Firmansyah dicopot dari jabatannya terhitung mulai Jumat (6/2). Direktur Jenderal Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya Ahman Sya mengungkapkan alasan di balik keputusan tersebut.

Menurut Ahman, pihaknya sudah melakukan audit internal terhadap prosedur dan mekanisme mengenai pengiriman delegasi. Ada dua hal mendasar yang menjadi latar belakang dicopotnya ketua delegasi film Indonesia ke European Film Market di Berlin itu.


"Pertama karena persyaratan izin Setneg belum turun (tetapi meelakukan manuver dan mencari dana pihak ketiga), lalu mekanisme dan prosedur tidak sesuai dengan aturan main yang berlaku," kata Ahman kepada detikHOT, Sabtu (7/2).


Saat disinggung mengenai daftar 10 orang delegasi dalam dokumen yang sudah ditandatangani Sekjen Kemenpar Ukus Kuswara, Armein yang dikonfirmasi detikHOT beberapa waktu lalu sempat beralasan bahwa itu baru pengajuan untuk pengurusan visa. Pengiriman delegasi pun akhirnya batal.


Seharusnya, kata Ahman, Armein menunggu izin Setneg untuk pengiriman delegasi. Tetapi karena sudah melakukan pembicaraan dengan panitia Berlinale sejak 25 November lalu, ia pun menyanggupi.


"Karena terlanjur, dia mencari dana ke pihak ketiga. Itu yang tidak boleh. Tetapi karena terlanjur bilang siap dan bawa nama negara," jelasnya.


Ahman mengatakan manuver yang dilakukan Armein untuk mencari dana pihak ketiga, karena Dirjen Anggaran belum mencairkan Rp 1,5 miliar yang dianggarkan untuk pengiriman delegasi ke Berlin. Kata Ahman, bagi kementerian yang mengalami perubahan struktural, semua dana untuk menjalankan program itu tidak dicairkan selain gaji dan operasional.


"Jadi uang negara tak ada yang terpakai sedikitpun dari anggaran itu," lanjutnya.

(ich/ich)



readmore »»  

Irma Sudah Tak Peduli Dwi Andhika Nempel Terus dengan Chika

Jakarta - Irma Dharmawangsa benar-benar tak mau menyisakan kisahnya dengan Dwi Andhika. Selain menghapus foto-foto dan menjual hadiah Dhika, Irma juga benar-benar ingin menghilangkan pikiran tentang sang mantan.

Saat ini Dhika juga kembali nempel dengan salah satu mantannya, Chika Jessica. Irma pun sudah tak peduli.


"Nggak apa-apa kalau sekarang mereka mau nempel. Dulu masih urusan aku pas kita masih komitmen," sahut Irma di Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (6/2/2015) malam.


Chika memang santer disebut-sebut sebagai penyebab Irma dan Dhika putus. Irma pun sudah tak mau membahas lagi masalah penyebab hubungannya yang sudah kandas.


"Masyarakat udah bisa menilai sendiri dengan orang lagi deket sama siapa, masyarakat bisa nilai. Pas dia masih sama aku juga Dhika sama siapa kan tahu," ujarnya.


(kmb/doc)



readmore »»  

Wow! Penyanyi Ini Hamil Lagi di Usia Setengah Abad

Jakarta - Usia ternyata tak menghalangi seorang wanita untuk bisa mengandung dan punya anak. Setidaknya hal itulah yang dialami oleh penyanyi asal New York, Sophie B Hawkins.

Pelantun 'Damn I wish I was Your Lover' itu diketahui tengah mengandung anak keduanya di usianya yang kini memasuki setengah abad alias 50 tahun.


"Aku sempat khawatir apa aku bisa punya anak lagi di usia yang setua ini. Sedangkan aku ingin anakku satu-satunya bisa punya keluarga tak cuma satu orangtua saja yang kini sudah berusia 50 tahun," ujar Sophie seperti dilansir E!Online, Sabtu (7/2/2015).


Kekhawatiran yang dirasakan Sophie pun sirna ketika ia positif bisa mengandung setelah menjalani program bayi tabung lewat donor sperma. Sebelumnya, Sophie telah memiliki seorang putra bernama Dashiel dari seorang penulis dan juga sutradara Gigi Gaston.


"Bisa punya anak lagi seperti keajaiban. Sejak Dashiel berusia satu tahun sebenarnya aku sudah ingin memberinya adik hanya saja aku terlalu sibuk dan setiap hubungan yang kujalani kerap bermasalah," papar Sophie.


(doc/tia)



readmore »»  

Armein Firmansyah Diberhentikan, Joko Anwar: Itu Tidak Cukup

Jakarta - Sutradara Joko Anwar mengapresiasi langkah Kementerian Pariwisata untuk mencopot Armein Firmansyah dari jabatannya sebagai Direktur Pengembangan Industri Perfilman terhitung mulai Jumat (7/2). Tapi menurut Joko, langkah pembenahan tak cukup sampai di situ.

"Bagus ya, tapi itu tidak cukup. Yang paling bertanggung jawab adalah Ukus Kuswara yang sudah menjabat sejak masih Kemenparekraf dan Kemenbudpar, juga Direktur Jenderal Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya, Ahman Sya," kata Joko kepada detikHOT.


Sutradara 'Jani Joni' itu menuntut Ukus dan Ahman juga harus mundur dari jabatannya karena mereka penanggung jawab segala program film sebelumnya yang dinilai Joko tidak memuaskan. Ia menyerukan agar agenda film tahun-tahun sebelumnya juga diselidiki.


Joko mengatakan, saat ini kondisi perfilman Indonesia sudah sekarat karena kurangnya SDM memadai dan promosi film yang sangat kurang. Misalnya, di Berlinale Talent Campus seharusnya pemerintah memberikan dukungan sebagai salah satu upaya mencetak filmmaker berkualitas. Selama ini promosi yang dilakukan oleh pejabat terkait juga dinilai Joko ala kadarnya.


"Waktu di Hong Kong Film Festival tahun lalu, film Indonesia di samping booth Malaysia. Mereka slogannya udah 'We Provide Content to The World', kita cuma taruh wayang golek ," kata Joko.


Armein sebagai sosok yang dinilai berwenang pada proses pengembangan industri perfilman Indonesia juga sempat dikritik para sines. Mereka menyorot tidak adanya katalog film dalam booth Indonesia di pasar film yang diikuti.


"Memang nggak serius, nggak ngerti dan nggak niat. Sudah seharusnya tidak lagi menangani film dan ekonomi kreatif," kritik Joko.


Joko juga berharap nantinya Badan Ekonomi Kreatif di bawah Triawan Munaf benar-benar diisi figur baru yang berkompeten dan mengerti bidangnya. "Jangan sampai Badan Ekonomi Kreatif dimasuki oleh pengelola lama," katanya.


(ich/ich)



readmore »»  

Ratu Felisha Pergi ke Belanda Temui Keluarga Calon Suami

Jakarta - Artis Ratu Felisha merencanakan akan menggelar pernikahan dengan sang kekasih tahun ini. ‎Sebelum resmi menuju ke proses sakral tersebut, Feli berkunjung ke kediaman orangtua kekasihnya, Sven di Belanda.

Hal itu diungkapkan Feli kepada detikHOT beberapa waktu lalu. Di negeri Kincir Angin itu, Sven akan memperkenalkan Feli sebagai calon istrinya kelak.


"Awal Februari ini aku berangkat. Sekitar beberapa minggu aku di sana," ujar bintang film 'Buruan Cium Gue' itu.


Pasangan Feli dan Sven telah menjalin asmara selama setahun. Keduanya berkenalan pertama kali di Bali.


Feli mengaku merasa cocok dengan Sven. Menurutnya, pria asal Belanda tersebut ‎romantis dan bisa membuat dirinya merasa nyaman.


"Dia ngerti yang dibutuhin pasangannya sih. Sven itu perhatian banget sama hal-hal yang detil," papar Feli

(doc/tia)



readmore »»  

Direktur Pengembangan Industri Perfilman Kemenpar Diberhentikan

Jakarta - Kementerian Pariwisata akhirnya mengambil sikap sebagai tindak lanjut 'Skandal Berlinale.' Direktur Pengembangan Industri Perfilman Kementerian Pariwisata Armein Firmansyah dicopot dari jabatan mulai Jumat (6/2).

"Betul," jawab Sekertaris Jenderal Kementerian Pariwisata Ukus Kuswara dalam konfirmasi singkatnya kepada detikHOT melalui pesan elektronik, Sabtu (7/2).


Armein adalah ketua rombongan delegasi yang rencananya akan berangkat memasarkan film Indonesia di European Film Market di Berlinale, 5-15 Februari mendatang. Ia dinilai bertanggung jawab karena menyalahi prosedur dalam proses pengiriman delegasi ke Berlin.


Pencopotan tersebut merupakan tindak lanjut dari audit yang dilakukan Kemenpar mengenai prosedur pengiriman delegasi ke Berlin. Armein dinilai lalai karena tetap memaksakan delegasi untuk berangkat, meskipun anggaran Rp 1,5 miliar yang diajukan belum cair. Ia lalu mencari dana dari pihak ketiga.


Kontroversi ini bermula ketika sutradara Joko Anwar memboocorkan dokumen rencana pemberangkatan delegasi film ke Berlin. Dari 10 orang delegasi yang didaftarkan, Joko dan para sineas mempertanyakan kredibilitas mereka sebagai wakil.


(ich/ich)



readmore »»  

Direktur Pengembangan Industri Perfilman Kemenpar Dipecat

Jakarta - Kementerian Pariwisata akhirnya mengambil sikap sebagai tindak lanjut 'Skandal Berlinale.' Direktur Pengembangan Industri Perfilman Kementerian Pariwisata Armein Firmansyah dicopot dari jabatan mulai Jumat (6/2).

"Betul (dipecat)," jawab Sekertaris Jenderal Kementerian Pariwisata Ukus Kuswara dalam konfirmasi singkatnya kepada detikHOT melalui pesan elektronik, Sabtu (7/2).


Armein adalah ketua rombongan delegasi yang rencananya akan berangkat memasarkan film Indonesia di European Film Market di Berlinale, 5-15 Februari mendatang. Ia dinilai bertanggung jawab karena menyalahi prosedur dalam proses pengiriman delegasi ke Berlin.


Pencopotan tersebut merupakan tindak lanjut dari audit yang dilakukan Kemenpar mengenai prosedur pengiriman delegasi ke Berlin. Armein dinilai lalai karena tetap memaksakan delegasi untuk berangkat, meskipun anggaran Rp 1,5 miliar yang diajukan belum cair. Ia lalu mencari dana dari pihak ketiga.


Kontroversi ini bermula ketika sutradara Joko Anwar memboocorkan dokumen rencana pemberangkatan delegasi film ke Berlin. Dari 10 orang delegasi yang didaftarkan, Joko dan para sineas mempertanyakan kredibilitas mereka sebagai wakil.


(ich/ich)



readmore »»  

Ssst...Netral Sibuk Garap Album Baru

Jakarta - Setelah merilis album 'Unity' pada 2012 lalu, grup band Netral seperti rehat sejenak dari hingar-bingar industri musik Tanah Air. Namun, mereka bersiap kembali tahun ini.

Bagus Cs kini tengah menggarap album terbarunya. Proses rekaman sudah dilakukan sejak minggu lalu.


Lewat akun Twitter resminya, grup band pelantun 'Terbang Tenggelam' itu membocorkan beberapa proses penggarapan album terbarunya itu. Tak hanya itu, beberapa postingan foto nampak menampilkan para personel Netral serius menggarap album baru.


Baca juga: Menghitung Hari Menuju Malam Puncak Grammy Awards 2015


"Hari ke 6 proses rekaman album baru sudah 7 lagu di selesaikan, kita akan buat album baru ini dengan penuh semangat, yeahhh," kicau akun Twitter-nya beberapa jam lalu.


Beberapa kicauan para Netralizer --sebutan fans Netral-- seperti memberi semangat untuk idolanya itu. Mereka pun seperti semakin terpacu untuk bisa maksimal menggarap album barunya itu.


Baca juga: Nyanyi 'Maju Mundur Cantik', Rina Nose Tak Izin Syahrini


"Terima kasih buat semua nya atas support dan doa untuk proses rekaman hari ini, cheers," kicau Netral.


(fk/mmu)



readmore »»  

Zaskia dan Shireen Kaget Mark Sungkar Nikahi Wanita Muda

Jakarta - Sebelum menikahi Santi pada 6 September 2014, Mark Sungkar lebih dulu meminta izin kepada empat anaknya. Diakui Mark, sang anak sempat kaget dengan rencana pernikahan itu.

Pria berusia 66 tahun itu mengatakan anak-anaknya kaget bukan karena rencana pernikahannya yang digelar tidak lama setelah sang ayah bercerai. Jamilah, Zaskia, Shireen dan Yusuf terkejut karena Mark ingin menikahi wanita seusia anak ketiganya itu.


"Anak-anak sempet kaget. Anak-anak tanya, 'Pa, apa nggak ada yang tuaan?' Saya bilang, saya kan nggak isi formulir. Saya serahkan ke Allah," cerita Mark kepada detikHOT, Jumat (6/2/2015).


Foto: Rayakan Ultah di Italia, Bella Shofie Tampil Heboh Bak Pengantin


Tapi akhirnya, Mark menuturkan, anak-anak bersama keluarga besarnya bisa memahami rencana pernihakan tersebut. Sebab Mark menjelaskan bahwa dirinya butuh sosok wanita yang salehah sebagai pendampingnya.


"Papa minta istri solehah, bisa membawakan kebahagiaan dunia dan akhirat. Allah kirimkan ini, masa saya tolak," tutupnya.


(dar/mmu)



readmore »»  

Nominasi Album Rap Terbaik di Grammy 2015


Jumat, 06/02/2015 16:03 WIB


Pool - detikHot


Di kategori Best Rap Album, Iggy Azalea harus bersaing dengan Eminem. Keduanya juga bersaing dengan Childish Gambino, Common, ScHoolboy Q, dan Wiz Khalifa.



Album 'The Marshall Mathers LP 2' dari Eminem. Theo Wargo/Getty Images/detikFoto.




Foto Selengkapnya



readmore »»  

'The Boy Next Door': Teror Si Ganteng Tetangga Baru yang Posesif

Jakarta - Di klimaks film ini, Claire Peterson yang diperankan dengan sepenuh hati oleh Jennifer Lopez berteriak-teriak histeris, “Oh my God. Oh My God.” Teriakannya memiliki dua arti. Satu, karena suami dan anaknya sedang terancam bahaya. Kedua, karena Jennifer Lopez sadar, jauh di dalam lubuk hatinya, bahwa dia sedang bermain dalam film bodoh.

'The Boy Next Door' adalah sebuah thriller erotis yang mempunyai napas yang sama dengan 'Basic Instinct', 'Fatal Attraction' atau bahkan 'Swimfan' yang dibintangi oleh Erika Christensen 13 tahun silam. Disutradarai oleh Rob Cohen, film ini mempunyai premis sangat sederhana: seorang istri yang sedang dalam masalah rumah tangga diteror oleh tetangga barunya yang posesif.


Tentu saja tetangga barunya berbentuk seperti patung Yunani dengan otot perut dan bisep yang mengagumkan. Kekerenan si tetangga yang bernama Noah (Ryan Guzman) tidak hanya berhenti di kesempurnaan fisiknya saja, tapi juga pengetahuannya mengetahui literatur. Claire yang digambarkan seorang guru sastra di sekolah SMA tentu saja meleleh melihat anak muda yang melek dengan sastra ini. Sampai akhirnya Noah menjadi posesif dan si the boy next door berubah menjadi psikopat.


Si penulis skrip, Barbara Curry bisa saja menjadi seorang pengacara dalam kehidupan nyata. Namun sebagai seorang pencerita, Curry terlihat seperti badut yang memang ingin ditertawakan. Film ini tidak hanya buruk namun juga membuang semua tindakan logis yang dilakukan oleh orang dewasa saat menghadapi masalah yang serupa. Baik 'Basic Instinct' maupun 'Fatal Attraction' bisa menjadi sebuah thriller sensual yang mengena —dan melegenda— karena cara pembuatnya mendeskripsikan si monster dengan baik. Buktinya, adegan Sharon Stone diwawancara di depan polisi menjadi salah satu adegan paling monumental.


Sementara itu, dalam 'The Boy Next Door', Noah tidak hanya terlihat sok jual kegantengan saja namun juga tidak pernah dijelaskan kenapa dia bisa menjadi begitu posesif. Kegilaannya terasa mendadak dan apapun yang dia lakukan tidak bisa diterima dengan logis. Hal ini sangat berbanding 180 derajat jika mau membandingkannya dengan 'Gone Girl'. Gillian Flynn, sang penulis skrip, tidak hanya menggambarkan sang monster dengan motivasi yang jelas tapi membentuknya sebagai karakter tiga dimensi. Sehingga Amy Dunne benar-benar menghipnotis kesangarannya. Hal yang jelas absen dalam film ini.


Rob Cohen, sutradara yang dulu pernah disebut-sebut sebagai sutradara handal berkat jilid pertama 'The Fast and The Furious' dan juga 'XXX', justru lebih fokus terhadap keseksian dua pemain utamanya daripada menekankan aura menegangkan. Jennifer Lopez terlihat begitu seksi bahkan dalam balutan kostum mengajar di kelas. Ryan Guzman yang terpilih menjadi gula-gula juga tampil dengan bisep kemana-mana selama tiga per empat film.


Secara akting, keduanya juga tampil menyedihkan. Dialog yang begitu norak memang tidak banyak membantu. Tapi tetap saja tidak tertolong. Jennifer Lopez memang masih berusaha keras untuk tampil memelas dan rapuh. Tapi dia tidak bisa membuat Anda percaya bahwa dia seorang guru sastra. Ryan Guzman apalagi. Lulusan film Step Up bagian keempat dan kelima ini hanya mampu tampil meringis dan menjerit-jerit tanpa ada kedalaman karakter.


'The Boy Next Door' memang buruk. Tapi, tetap saja, ada hal yang menarik melihat film kelas B yang dibuat dengan lumayan niat. Dan, Jennifer Lopez memang masih memiliki kharisma yang kuat. Tapi jangan berharap lebih. Cukup diam dan tertawa saja jika Anda melihat banyak hal bodoh. Film ini memiliki banyak sekali momen tersebut.


Candra Aditya penulis, pecinta film. Kini tengah menyelesaikan studinya di Jurusan Film, Binus International, Jakarta.


(mmu/mmu)



readmore »»  

Jackie Chan Diberi Gelar Datuk, Warga Malaysia Protes

Jakarta - Akhir pekan lalu, aktor Jackie Chan mengejutkan warga Malaysia dengan kemunculannya di Kuala Lumpur. Aktor asal Hong Kong tersebut diberi gelar kehormatan Datuk Malaysia.

Dikutip dari Hollywood Reporter, Jumat (6/2/2015) gelar kehormatan tersebut diberikan oleh raja Malaysia, Yang di-Pertuan Agong Tuanku Alhaj Abdul Halim Mu'adzam Shah. Tak hanya Jackie, 71 orang lainnya juga diberi gelar yang sama pada Minggu (1/2) lalu.


Bersamaan dengan tersebarnya berita mengenai pemberian gelar tersebut, tak sedikit warga Malaysia yang mempertanyakannya. Mereka tak melihat adanya kontribusi yang dilakukan oleh Jackie untuk Malaysia sehingga pantas diberikan gelar Datuk.


Salah satunya aktor dan sutradara asal Malaysia, Afdlin Shauki, mengungkapkan rasa penasarannya melalui akun Facebook miliknya. "Sebagai orang Malaysia, kita semua tahu adalah sebuah kehormatan besar untuk diberi gelar tersebut (bukan dibeli). Akan sangat lebih berarti jika gelar tersebut diberikan kepada warga Malaysia yang membuat negara bangga dengan kontribusi mereka," tulisnya.


Twitter pun tak kalah ramai dengan komentar mengenai pemberitaan tersebut. Seperti pengguna Twitter bernama Shukur Hasan, yang juga menyampaikan kritiknya.


"Hal ini menunjukkan betapa tak berartinya gelar tersebut. Apa kontribusi Jackie Chan untuk negara kita?" kicaunya geram.


Hollywood Hot Profile Pekan Ini: Dakota Johnson


Mendengar keributan tersebut, Menteri Luar Negeri Malaysia, Datuk Seri Tengku Adnan Mansor, segera memberikan pembelaan untuk Jackie. Hal tersebut diungkapkan melalui akun Twitter-nya.


"Jackie Chan adalah seorang aktor yang memiliki banyak fans di Malaysia dan bisa mempromosikan Malaysia, khususnya Kuala Lumpur. Ia layak mendapatkan gelar tersebut," tulisnya sambil mengunggah beberapa foto bersama sang aktor.

(dal/mmu)



readmore »»  

Gara-gara Di-bully, Remaja Sekolah Bikin Komik

Jakarta - Pengalaman pahit di-bully di sekolah menjadi yang tak terlupakan bagi remaja sekolah. Tema tersebut diangkat oleh komikus di re:ON Comics menjadi cerita yang menarik. Inspirasinya datang dari anggota komunitas penggemar komik re:ON di akun Facebook.

Di laman re:ON Comis yang beralamat di www.facebook.com/reoncomics, di sana terdapat ratusan unek-unek para remaja. Hingga kini sudah ada 332 komentar dan lebih dari 1.300 likes pada postingan yang diunggah 14 Oktober 2014 lalu. Ratusan Reonites itu membuat status mengenai pengalaman di-bully, beberapa lainnya menanggapi sekedar memberikan simpatik.


"Sepatu disembunyiin dan hanya dikembalikan dengan ancaman harus kasih duit. Kalau jalan sering dihalangin kaki hingga saya tersandung. Setiap pembagian kelompok tugas tidak ada yang mau menerima saya," tulis sebuah akun bernama Fatimatuz Nurul Amin.


Baca Juga: Belanda Kembalikan Tongkat Pusaka Diponegoro


Dalam komentar lainnya, Choir Firansyah pun berkisah tentang pengalamannya, "Saya sering di-bully waku SD gara-garanya karena hanya saya yang berkacamata di kelas," tulisnya.


Ratusan komentar lain rupanya punya kisahnya sendiri. Rifki Fadhlurrahman Firman mengaku pernah dibully karena kepalanya botak. Sementara Maulana Fattah berkisah bahwa ia di-bully karena merupakan anak pindahan dari sekolah lain. Bahkan Iqbal Abdy punya kisah panjang lebar mengenai pengalaman pahitnya suka diejek oleh teman sekelasnya karena ia bertubuh gendut.


Editor in chief re:ON Comics, Chris Lie mengaku prihatin dengan cerita tersebut dan ingin mengangkatnya menjadi komik. "Terus terang kami prihatin juga bahwa memang banyak remaja kita yang mengalami perlakuan tidak baik dari teman-temannya di sekolah. Kami ingin mengangkat kasus ini supaya lebih mendapatkan perhatian dan berencana untuk membuatnya menjadi komik," kata Chris.


Sementara itu, creative director re:ON Comics Andik Prayogo mengatakan re:ON mendukung para pelajar yang ingin meningkatkan kreativitasnya dalam dunia komik secara profesional. "Melalui inspirasi cerita remaja ini semoga membuat kreativitas berjalan positif," ucapnya.


(tia/mmu)



readmore »»  

Dekati Burung Unta, Eunhyuk 'SuJu' Pakai Sayap Palsu dan Berlutut

Jakarta - Keseruan masih berlanjut di variety show 'Animal'. Jika sebelumnya Yuri 'SNSD' terlihat akrab dengan seekor bayi panda, kini giliran Eunhyuk 'SuJu' yang berusaha untuk bisa dekat dengan seekor burung unta.

Pada Jumat (6/2/2015), potongan gambar episode terbaru 'Animal' dirilis lewat Facebook resmi acara MBC tersebut. Tampak dalam foto itu sang pelantun 'Oppa Oppa' sedang berhadapan dengan seekor burung unta bernama Jjossa.


Baca Juga: Astaga! Super Junior Hobi Saling Foto Saat Sedang Mandi


Dikutip dari Facebook 'Animal', demi bisa akrab dengan Jjossa Eunhyuk harus mengenakan sayap palsu berwarna putih. Ia berusaha untuk mengambil perhatian si hewan yang ternyata lebih suka bermain dengan Yoon Do Hyun.


Tak berhasil, Eunhyuk pun melakukan trik lanjutan. Dengan masih mengenakan sayap putih palsu, ia berlutut di hadapan Jjossa yang terlihat cuek. Bagaimana ya kelanjutannya? Selengkapnya akan tayang pada Minggu (8/2/2015) lusa!


Baca Juga: Acha-acha! Geng Kyuhyun 'SuJu' Pakai Baju Kurta Khas India


'Animal' adalah sebuah acara variety yang menghadirkan para selebriti untuk bergaul bersama binatang-binatang. Don Spike, Seo Jang Hoong, Park Joon Hyung 'g.o.d', Jang Dong Min, Kangnam 'M.I.B', Jo Jae Yoon dan Kwak Dong Yeon juga ikut tampil di acara ini.


(ron/mmu)



readmore »»  

Ivan Gunawan Berbunga-bunga


Ivan Gunawan selalu terlihat percaya diri dengan busana yang dikenakannya. Ia pun tampak cerita saat tampil mengenakan kemeja bermotif bunga-bunga penuh warna.



readmore »»  

Aktor 'Star Wars: Return of the Jedi' Meinggal Dunia

Jakarta - Kabar duka datang dari perfilman Hollywood. Salah satu aktornya, Richard Bonehill, baru saja dikabarkan meninggal dunia.

Richard Bonehill meninggal di usia 67 tahun. Dirinya dikenal sebagai salah satu aktor yang berperan menjadi ekstras di beberapa serial film 'Star Wars', seperti 'Star Wars: Return of the Jedi' dan 'Star Wars: Episode V - The Empire Strikes Back'.


Baca Juga: 'Fifty Shades of Grey' Tak Lulus Sensor, Yuk Nonton Versi Lego


Aktor asal Inggris itu juga dikenal lewat film tiga film di era 90-an awal. Yaitu, 'Top Secret!', 'Rob Boy' dan 'Frenchman's Creek'.


Meninggalnya Bonehill pertama kali diungkap oleh salah satu klub olahraga anggar di Inggris bernama Truro Fencing Club. Sebab, sejak lama Bonehill dikenal dekat dengan olahrgara tersebut. Dirinya juga menjabat sebagai presiden dan kepala pelatih di Truro Fencing Club.


Baca Juga: Pegiat Film Kumpulkan Bukti untuk Laporkan 'Skandal Berlinale' ke KPK


"We are sad to announce the sudden passing of our President & former Head Coach Richard Bonehill. A great leader & an inspiration," tulis akun Twitter resmi Truro Fencing Club, @trurofencing, seperti dilansir detikHOT, Jumat (6/2/2015).


Selamat jalan, Bonehill!


(mif/mmu)



readmore »»  

Manisnya Fatin Shidqia Berhijab Oranye


Jumat, 06/02/2015 14:17 WIB


Fotografer : Pool

Fatin Shidqia selalu terlihat ceria. Saat di depan kamera, dara kelahiran 30 Juli 1996 itu langsung tersenyum manis.





More Photos


Redaksi: redaksi[at]detikhot.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com


readmore »»  

Astaga! Super Junior Hobi Saling Foto Saat Sedang Mandi

Jakarta - Ada-ada saja tingkah nakal para personel Super Junior saat sedang di asrama. Ternyata selama ini para pelantun 'Superman' itu punya hobi yang sedikit 'nakal'. Yaitu saling potret antar sesama member saat sedang mandi. Astaga!

'Kenakalan' para member Super Junior ini diakui oleh Ryeowook. Secara terang-terangan, pria bertubuh kecil itu mengungkapkan hal tersebut lewat acara 'Super Junior's Kiss the Radio' pada Kamis (5/2/2015) malam.


Baca Juga: Acha-acha! Geng Kyuhyun 'SuJu' Pakai Baju Kurta Khas India


"Para member Super Junior saling potret saat mereka sedang mandi," katanya sehingga membuat bintang tamu malam itu, U-Kiss dan Rainbow sedikit terkejut.


Ditambahkan oleh Ryeowook, biasanya ketika di asrama dan sedang sibuk dengan jadwal para member sering merasa lelah dan mudah marah. Namun, bukan berarti tidak pernah bersenang-senang dan bercanda bersama.

Variety Show: Sweet! Kim So Eun dan Song Jae Rim Kencan Pakai Seragam SMA


"Ada kalanya kami bermain-main dan bercanda dengan saling potret satu sama lain," katanya lagi.


Hati-hati jangan sampai handphone-nya hilang ya, Ryeowook!


(ron/mmu)



readmore »»  

Curhat Dakota Johnson Main Film Penuh Adegan Seks

Jakarta - Film 'Fifty Shades of Grey' sudah mencuri perhatian penggemar novelnya, bahkan jauh sebelum para aktor diumumkan. Dan setelah mengetahui aktor-aktor yang terpilih, kini seakan semua perhatian dunia berpindah pada para pemeran utama, salah satunya Dakota Johnson.

Dakota tak menerima tawaran untuk bermain di film 'Fifty Shades of Grey' tanpa memikirkannya masak-masak. Aktris berusia 25 tahun tersebut ternyata memiliki sebuah pemikiran yang menarik.


"Jika aku bisa menjadi penasihat para perempuan untuk melakukan apa yang mereka inginkan dengan tubuh mereka sendiri dan tak merasa malu, maka aku sama sekali tak keberatan," ujar Dakota dalam sebuah wawancara.


'Fifty Shades of Grey' adalah sebuah film yang menampilkan banyak adegan seks, khususnya BDSM (masokisme). Sehingga, Dakota berharap tak ada satu pun anggota keluarganya yang akan menonton.


"Aku tak ingin keluargaku menontonnya karena tak pantas. Atau juga teman-teman saudara laki-laki yang tumbuh bersamaku. Sebagian diriku juga merasa, aku tak ingin siapapun menonton film ini," tuturnya sambil bercanda.


Tentunya Dakota sempat merasa kurang nyaman ketika diharuskan membuka baju dan beradegan syur dengan sang lawan main, Jamie Dornan. Bahkan kadang ia merasa stres.


"Rasanya cukup membuatku stres karena harus ditali di tempat tidur dalam keadaan telanjang dalam sebuah adegan. Lalu tiba-tiba mereka bilang 'cut' dan kau masih terikat di tempat tidur, telanjang. Jamie adalah orang pertama yang menutupi tubuhku dengan selimut. Ia juga banyak melakukan penelitian untuk membuatku merasa senyaman mungkin. Tapi tentu saja banyak momen-momen yang menyakitkan," tutupnya.


(dal/mmu)



readmore »»  

Rayakan Ultah di Italia, Bella Shofie Tampil Heboh Bak Pengantin


Bella Shofie baru saja menginjak usia ke-23 pada 5 Februari kemarin. Pelantun 'Mungkin Dia Lelah' itu pun merayakan ulang tahunnya di Roma, Italia bersama keluarga.



readmore »»  

Open Call! Pameran Seni Rupa Mahasiswa Indonesia 2015

Jakarta - Setelah menggelar pameran akbar 'Aku Diponegoro: Sang Pangeran dalam Ingatan Bangsa, dari Raden Saleh Hingga Kini', Galeri Nasional Indonesia akan menggelar Pameran Seni Rupa Karya Mahasiswa Indonesia 2015. Pameran yang bertajuk "Nalar, Sensasi, Seni" pada 9-23 April 2015 ini akan mengajak para mahasiswa dari jenjang Diploma dan S1 untuk hadir dan berpartisipasi.

Bagi para mahasiswa yang ingin mengikuti kesempatan open call ini karya seninya akan diseleksi oleh tim kurator Galeri Nasional. Serta mendapatkan kesempatan emas untuk mempamerkan karyanya dalam 'Pameran Seni Rupa Karya Mahasiswa Indonesia 2015; Nalar, Sensasi, Seni”.


Pameran ini dikuratori oleh Suwarno Wisetrotomo, Citra Smara Dewi, dan Rizki Akhmad Zaelani. Dengan asisten kurator adalah Bayu Genia Krishbie.


Baca Juga: Belanda Kembalikan Tongkat Pusaka Diponegoro


Nantinya, pameran ini akan menampilkan karya dua atau tiga dimensi seperti drawing, lukisan, seni cetak, seni kriya, fotografi, seni instalasi, video art, film pendek, komik, multimedia, dan lain-lain.


Informasi lebih lengkap tentang kriteria pameran ini (Surat Resmi Undangan Seleksi, Petunjuk Teknis, Lembar Kesediaan Peserta, dan Lembar CV) dapat diunduh di link berikut ini.


(tia/mmu)



readmore »»  

Istri Jago Masak, Rahasia Ari Wibowo Awet Muda

Jakarta - Menginjak usai 44 tahun, Ari Wibowo masih saja terlihat awet muda. Ternyata ia punya rahasianya agar tetap bugar di usia yang sudah tak muda lagi.

Ari mengatakan dirinya masih rajin berolahraga hingga saat ini. Selain itu, memiliki istri yang pintar memasak juga merupakan salah satu faktor baginya.


"Kalau awet muda karena lifestyle, rajin olahraga sampai sekarang. Semenjak punya istri dan dia jago banget masaknya. Jadi apa yang ada di rumah makanannya sehat bergizi. Kalau sekarang lebih dijaga makanannya," ucapnya di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (5/2/2015) malam.


Ari mengatakan, menjaga makanan bukan berarti harus diet ketat. Menurutnya yang terpenting adalah memilih makanan yang sehat dan mengatur waktu makan.


"Saya nggak yang diet seperti apa gitu. Nggak makan sembarangan cuma mungkin buat saya smart diet kalau sudah malam, menghindari nasi seperti itu sih," jelasnya.


(dar/mmu)



readmore »»