FMFA 2014 Batal, Promotor Hanya Sebut Satu Orang Meninggal

Kuala Lumpur - Sebelumnya pihak kepolisian Malaysia sempat mengungkapkan bahwa korban overdosis penonton Future Music Festival Asia (FMFA) 2014 sebanyak lima orang. Namun, pihak promotor Livescape Asia membantah kabar tersebut.

Director of Livescape Asia, Iqbal Ameer menjelaskan bahwa korban yang meninggal hanya satu orang. Hal itu disampaikan Iqbal saat menggelar jumpa pers bersama awak media dari seluruh dunia termasuk detikHOT di Bukit Jalil National Stadium, Sabtu (15/3/2014).


"Menanggapi tentang kabar yang beredar di media bahwa ada lima orang meninggal. Kami bisa mengkonfirmasi bahwa report kami sampai pukul lima sore ini hanya satu orang," ujar Iqbal.


Meski telah menegaskan soal jumlah korban, pihak promotor bersama pihak kepolisian masih akan tetap melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap kasus ini.


Sebelumnya, salah satu media Malaysia, The Star memuat kabar yang menyebutkan sembilan pemuda tumbang setelah menggunakan narkoba di festival musik itu. Dan, lima di antaranya akhirnya meninggal dunia.


Kelima pemuda yang meninggal adalah orang Malaysia. Para korban meninggal diperkirakan berkisar umur 21 tahun hingga 28 tahun.


Pembatalan ini tentunya membuat kecewa ribuan orang. Apalagi, Pharrell Williams dan peraih 'Best New Artist' di Grammy Awards 2014, Macklemore and Ryan Lewis dijadwalkan tampil sebagai bintang utama malam ini.


Sementara, pihak promotor akan mengumumkan detail untuk pengembalian tiket melalui www.futuremusicfestival.asia, paling lambat selama seminggu.

(fk/hkm)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!