Keluar dari CJR, Bastian Tak Menyesal

Jakarta - Bastian memutuskan hengkang dari boyband CJR beberapa waktu lalu. Meski keputusannya keluar dari boyband pelantun 'Eeaaa' itu membuat kecewa banyak penggemarnya, ABG berambut keriting ini tak menyesal.

Sang ibu, Mona menuturkan keputusan Bastian untuk mengakhiri kariernya bersama CJR memang telah dipikirkan secara matang.


"Tidak ada penyesalan keluar dari CJR. Kita udah rembukan, dan musyawarah untuk ini," ujar Monalisa, ibunda Bastian eks CJR saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Minggu (2/3/2014).


Lepas dari CJR nyatanya tak membuat karier Bastian terhambat. Lebih lanjut Mona mengungkapkan kini sang anak mulai dibanjiri banyak tawaran pekerjaan setelah keluar.


Di antaranya menyanyi solo yang singlenya akan rilis di bulan Maret ini.


" Pada saat kita resign ternyata banyak tawaran, akhirnya kita ambil. Bastian mau gimana kita jalanin aja," urai Mona.


(doc/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Main Sinetron, SM*SH Siap Ditinggal Fans

Jakarta - Bhisma, Reza, dan Ilham 'SM*SH' saat ini tengah sibuk menjalani kegiatan di luar nyanyi dengan bermain sinetron striping. Andai fans tidak suka, ketiganya mengaku siap ditinggal fansnya.

Meski begitu, kata Ilham, mereka tetap berpikir positif para fansnya akan tetap setia. Malah, menurut Ilham, ia percaya fans makin suka dengan dirinya karena tak hanya bisa menyanyi, tapi juga berakting.


"Kita pikir positif saja. Kalau ninggallin kita gara-gara ke sinetron, mereka masih suka musik kita kok. Sampai sebelum tayang sinetron ini udah trending topic di Indonesia kok itu bukti kita masih dicintai," ujarnya yakin saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (1/3/2014) malam.


Selain Ilham, Bhisma pun merasakan hal yang sama. Namun, diakui Bhisma, mereka memang tetap akan dikenal sebagai penyanyi bukan pemain sinetron.


"Kita masih nyanyi kok. Kalau fans kita bebas ya. Kita punya fans masing-masing ya. Kalau SM*SH identik akting enggak ya, kami di pop dance ya. Sinetron masih jalan, nyanyi masih ada," terang Bisma.


Bagi Reza, turut berpartisipasinya mereka dalam dunia sinetron semoga bisa mendapatkan dampak positif. Ia yakin bisa menarik penggemar lebih banyak lagi.


"Kalau fans yang enggak suka SM*SH, siapa tahu suka di sinetronnya. Kita mau menggarap fans luas, pengen menggarap fans ibu-ibu kan kalau yang nonton sinetron ibu-ibu," tutup Reza.


(mau/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Penampilan 'Kejutan' Agnes Monica Hingga Natalie Cole di Hari Ketiga JJF 2014

Jakarta - Java Jazz Festival memasuki hari terakhir. Sederet nama besar di industri musik dunia dan Indonesia bersiap menutup JJF tahun ini dengan sempurna.

Dimulai dari line up musisi dalam negeri akan diisi oleh beberapa nama tenar. Salah satu yang menjadi headline adalah sosok Agnes Monica.


Tentunya orang akan bertanya-tanya akan seperti apa penampilan Agnes di JJF tahun ini. Apakah akan dibuat lebih jazzy? Kita tunggu saja.


Selain Agnes, musisi lokal yang akan tampil adalah Ruth Sahanaya, Adhitia Sofyan, Jamie Aditya hingga Sujiwo Tedjo. Selain itu akan ada penampilan spesial dari keluarga Addie Ms dan Trans Brother Band.


Sedangkan dari musisi Internasional juga tak kalah menarik. Natalie Cole menjadi magnet terbesar malam ini, selain itu juga ada Allen Stone dan India Arie yang juga siap unjuk gigi.


Jadi jangan kelewatan untuk datang ke JIExpo Kemayoran untuk menyaksikan kesempatan terakhir menyaksikan gemerlap JJF tahun ini.


(fk/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Buku Bertanda Tangan Hitler Laku Dilelang Hingga Rp 752 Juta

http://us.images.detik.com/content/2014/03/02/1059/hitler2.jpg(dok. The Telegraph)


Jakarta - Buku dengan tanda tangan asli penulisnya pastilah lebih berharga. Apalagi jika si penulis adalah sosok terkenal. Tak peduli apakah si penulis dikenal karena kebaikannya atau karena keburukannya.

Buku Mein Kampf salah satunya. Dua salinan buku yang ditandatangani langsung oleh Adolf Hitler beberapa waktu lalu laku dilelang hingga mencapai $64,850 atau sekitar Rp 752 juta seperti dilansir dari The Telegraph.


Harga ini adalah tiga kali lipat dibanding harga taksiran awal. Buku berisi manifesto masa depan Jerman itu terjual setelah ada 11 peminat. Semula buku itu hanya ditaksir hanya bakal laku antara $20,000 dan $25,000.


Dua buku itu adalah cetakan original yang masing-masing dicetak pada tahun 1925 dan 1926. Dalam sejarahnya buku diberikan Hitler khusus untuk anggota partai Nazi angkatan pertama, tepatnya anggota ke 34 bernama Josef Bauer.


Bauer adalah salah seorang pemimpin Beer Hall Putsch, badan yang memimpin dengan tujuan memuluskan niat Hitler menggulingkan pemerintahan Bavarian. Dalam pesannya di buku itu, Hitler menyebut Bauer sebagai pemimpin masa depan SS. Diduga Hitler memberikan buku itu pada Bauer sebagai hadiah Natal.



Bersamaan dengan buku itu dilelang pula jaket yang merupakan milik Albert Speer, seorang Menteri di masa Nazi berkuasa. Speer adalah seorang arsitek kepercayaan Hitler dan menjadi bagian lingkar dalam pergaulan Hitler. Jaket kulit itu terjual senilai $10,068 atau sekitar Rp 116 juta. Jaket ini konon dipakai Speer ketika pertama kali bertemu dengan Hitler pada 23 April 1945.


Selain ada label nama Speer di bagian dalam jaket juga ada emblem elang NSDAP sebagai tanda pemiliknya adalah anggota elit Nazi. Ada sebuah foto dan film dokumentasi dari Perang Dunia II yang menunjukkan Speer menggunakan jaket itu.


Setelah Perang Dunia II, Speer didakwa melakukan kejahatan perang di Pengadilan NUremberg dan dipenjara hingga 1966. Speer meninggal tahun 1983.


(utw/utw)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Fanny Fabriana Ingin Bulan Madu Lagi untuk Tambah Momongan

Jakarta - Artis Fanny Fabriana mengaku ingin punya anak lagi setelah dikaruniai seorang putri bernama Kimora. Tak cuma sekedar konsultasi ke dokter, Fanny juga punya rencana untuk mewujudkan keinginannya tersebut. Yakni dengan pergi bulan madu lagi bersama sang suami Zaki.

"Pengennya sekarang honey moon lagi. Masih diomongin, kalau ada waktu luang aku sama Zaki mau pergi berdua," ujarnya saat dtemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (1/3/2014) malam.


Fanny menuturkan, keluarga besarnya menilai Kimora yang kini sudah memasuki usia 2 tahun layak punya adik. Tak hanya ingin menambah satu momongan saja ternyata.


Bersama sang suami, artis 29 tahun ini juga berencana memiliki keluarga besar dengan memiliki banyak anak.


"Nggak takut, mau satu, dua, tiga, anak kan titipan Allah, rejeki porsi masing-masing. Karena aku anak tunggal. Jadi pingin anakku tumbuh banyak saudara," papar Fanny.


(doc/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Tersembunyi Selama 1,5 Abad Akhirnya Lukisan Van Gogh Dilelang

Jakarta - Lukisan ini sering disebut sebagai Goldfinger. Ya, tentu ini akan mengingatkan pada salah satu judul film James Bond. Tak salah, karena memang tokoh antagonis film agen 007 itu idenya diambil dari pemilik lukisan ini.

Setelah tersembunyi tanpa diketahui siapa sebenarnya pemilik lukisan ini, akhirnya pekan lalu lukisan ini diumumkan akan dipasarkan via lelang. Lukisan pemandangan yang aslinya berjudul Le Moulin de la Gallete ini dilukis pada April 1887. Masa ketika karir Van Gogh mulai menanjak.


Le Moulin de la Gallete menggambarkan kincir angin berlatar belakang langit cerah di daerah Montmartre, Paris. Lukisan bernuansa ceria ini pertama kali dipamerkan pada publik di Amsterdam, 15 tahun setelah kematian Van Gogh.


Sebelum kematiannya selama dua tahun Van Gogh memutuskan tinggal dengan kakaknya, Theo di Paris. Dia berharap gaya baru lukisannya akan lebih menjual. Pengaruh Theo dan Paris mengubah kebiasaan Van Gogh yang gemar akan nuansa gelap seperti yang dilakukannya selama tinggal di Belanda.


Ketika Van Gogh meninggal tahun 1880, banyak lukisannya diwariskan pada kakaknya. Lantas ketika Theo meninggal pada 1891, istri Theo Johanna van Gogh-Bonger, jadi pewaris selanjutnya.


Johanna-lah yang berkeras menunjukkan bakat saudara iparnya pada dunia dengan menggelar banyak pameran. Salah satunya yang terbesar adalah yang digelar di Stedelijk Museum di Amsterdam pada tahun 1905. Di balik lukisan Le Moulin de la Galette, tercatat lukisan ini juga ikut dalam pameran itu.


"Lukisan ini memiliki segalanya. Selain ada tanda tangan asli Van Gogh yang jarang dilakukannya, ini adalah salah satu dari dua lukisan kincir anginnya yang masih dimiliki oleh perseorangan," kata James Roundell dari Dickinson, seperti diberitakan The Guardian. Dickinson adalah dealer yang akan menangani lelang dari pemilik yang tak mau disebut namanya itu .


Setahun setelahnya, Johanna memberikan Le Moulin de la Galette pada Isaac Israels, kekasihnya setelah kematian Theo. Sejak Israels meninggal tahun 1934, lukisan ini terus berpindah tangan. Akhirnya tak diketahui siapa yang masih menyimpannya hingga saat ini.


(utw/utw)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Musim Boyband Meredup, Personel SM*SH Jajal Sinetron

Jakarta - Boyband SM*SH kembali menjajal peruntungannya di dunia akting dengan bermain sinetron. Namun, kali ini tidak semuanya yang terlibat, melainkan hanya Bhisma, Reza, dan Ilham.

Ketiga personel grup vokal pelantun 'Senyum Semangat' itu kini terlibat produksi sinetron striping berjudul 'ABG Jadi Manten'. Baik Bhisma, Reza, dan Ilham mengakui musim boyband untuk saat ini tengah redup. Oleh karena itu, mereka menjajal kembali main sinetron.


"Kalau dibilang boyband reda iya. Siklus musik berputar terus, tergantung hukum alam. Kita Alhamdulillah salah satunya yang bertahan. Siapa yang bisa bertahan dan drop ya, kalau manajemen kuat pasti artisnya bisa bertahan ya," ujar Bhisma saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (1/3/2014) malam.


Bhisma menambahkan, bermain sinetron jadi bentuk antisipasi mereka supaya tetap eksis di dunia hiburan meski jalurnya berbeda. Namun, ia tegaskan dengan bermain sinetron juga bisa jadi pembuktian bagi mereka yang tak mau hanya dikenal sebagai penyanyi, tapi juga bisa berakting.


"Pembuktian kurang lebih seperti itu. Umur segini pengen eksis apa yang kita coba selama itu positif ya. Kita juga kangen akting, sebelumnya weekly, ini stripping. Kebetulan kerja ekstra," jelas Bhisma.


Menurut Reza, selain ingin membuktikan kalau SM*SH seniman serba bisa, ia juga ingin menggandeng fansnya lebih banyak lagi dengan menjadi artis sinetron. Khususnya para ibu-ibu yang dinilainya menggemari menonton sinetron.


"Kita sedang eksplore kemampuan yang kita bisa. Kita jadi artis sinetron. Kita mau menggarap fans luas, pengen menggarap fans ibu-ibu kan kalau yang nonton sinetron ibu-ibu," tegas Reza.


(mau/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Selamat! Gwen Stefani Lahirkan Anak Ketiga

Jakarta - Setelah memiliki dua anak laki-laki dengan Gavin Rossdale, Gwen Stefani akhirnya dikaruniai anak laki-laki lagi. Gavin mengumumkan kelahiran sang bayi yang lahir pada Jumat (28/2) kemarin lewat twitter.

Dilansir E! Online anak ketiga mereka pun diberi nama Apollo Bowie Flynn Rossdale.


"Welcome Apollo Bowie Flynn Rossdale 2/28/14," kicau Gavin di akun twitternya.


Sebelumnya, pelantun 'Cool' itu mengumumkan jenis kelamin sang bayi pada Januari lalu lewat sebuah foto di akun instagramnya. Setelah sebelas tahun menikah dengan Gavin dan telah dikaruniai dua anak, Gwen mengaku dirinya ingin menambah momongan lagi.


Ia pun sempat gagal dalam menjalani program kehamilan. "Aku ingin sekali punya anak lagi, tapi sempat tak berhasil," ujar Gwen beberapa waktu lalu.


Kini setelah dikaruniai anak ketiga, kebahagiaan Gwen dan Gavin terasa genap sudah. Sebagai ungkapan kebahagiaan mereka, Gavin dan Gwen pun memberikan nama anak ketiganya dari gabungan nama orangtua mereka masing-masing. Bowie dari nama ibu Gavin, dan Flynn ibu dari Gwen.


(doc/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Bhisma 'SM*SH' Putus dengan Franda?

Jakarta - Hubungan asmara personel boyband SM*SH, Bhisma dengan presenter Franda dikabarkan telah berakhir. Keduanya dikabarkan putus beberapa waktu belakangan ini.

Namun sayang, saat dikonfirmasi kebenaran kabar tersebut, Bhisma memilih tertutup. Meski tertutup, tapi ia seperti mengisyaratkan kalau dirinya sudah tak lagi pacaran dengan mantan Video Jockey (VJ) tersebut.


"Waduh, ditanyain apaan nih? Putus apaan? Ya begitulah, saya nggak bisa jawab," kata Bhisma mengelak saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (1/3/2014) malam.


Kabarnya, usai putus dari Franda kondisi badan pria bernama lengkap Bhisma Karisma itu menurun. Badannya terlihat lebih kurus.


Akan tetapi, Bhisma membantah kalau badannya kurus karena tak lagi berpacaran dengan Franda. Menurutnya, badannya kurus karena banyak kegiatan. Terlebih lagi, lanjut Bhisma, saat ini ia sedang sibuk syuting striping suatu sinetron dan tetap juga bernyanyi.


"Ya kurus saja, kan ada stripping. Nggak ngaruh ada pacar atau nggak. Kalo kurus ya kurus aja," tepisnya.


(mau/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

JKT 48 Segarkan JJF 2014 Hari Kedua

Jakarta - Ada sajian berbeda di Java Jazz Festival 2014 hari kedua. Java Jazz Stage kedatangan idol grup JKT 48.

Mereka sukses menyuguhkan warna lain di JJF 2014 hari kedua ini. Penampilan mereka menyegarkan ribuan penonton yang hadir di hari kedua JJF 2014.


"Hai, kami dari Tim J JKT 48," ucap salah satu personel JKT 48, Melody membuka penampilan mereka.


Tak mau banyak berbasa-basi, mereka langsung membuka penampilannya lewat lagu baru 'Flying Get'. Meski tak banyak yang tahu lagu tersebut, namun mereka cukup sukses mencuri perhatian penonton.


"Semoga penampilan kita bisa memberikan refreshing untuk semuanya," teriak personel lainnya, Kinan yang disambut tepuk tangan penonton.


Usai lagu pertama beberapa hits mereka sukses dibawakan. Mulai dari 'Aitakata', 'Baby Baby Baby', 'River' hingga 'Fortune Cookies' mengalun dengan segarnya.


Hingga penampilan mereka ditutup dengan lagu 'Heavy Rotation'. "Terima Kasih, semuanya!" Teriak mereka bersama-sama.


Tak hanya JKT 48 yang sukses menyegarkan hari kedua. Grup band Drew hingga Latasha juga memberikan sentuhan lain.


(fk/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Tohpati dan Budjana 'Adu' Musik Jazz Instrumental dengan Snarky Puppy

Jakarta - Tidak perlu banyak orang di atas panggung untuk mampu membius penonton Java Jazz Festival 2014. Buktinya duet gitaris Tohpati dan Dewa Budjana sanggup melakukannya.

Berdua di atas panggung dengan gitar andalan masing-masing, baik Tohpati maupun Dewa Budjana saling isi harmoni. Bius melodi instrumental keduanya sanggup meluluhlantahkan ribuan yang hadir.


'Takdir' dari milik Tohpati didaulat menjadi pembuka. Beberapa instrumental hits seperti soundtrack film layar lebar 'Ada Apa Dengan Cinta' turut dibawakan.


Karya asli keduanya, 'Sakta' yang di-medley dengan 'Lukisan Pagi' menarik koor penonton di bagian refrain. Romantis.


Lain Tohpati dan Dewa Budjana, lain juga grup musik jazz bernama Snarky Puppy. Meskipun sama-sama bermain instrumental, tapi 'brass section' dan 'latin percussion', membuat grup asal Brooklyn, Amerika Serikat itu menyajikan musik jazz upbeat di malam kedua Java Jazz Festival 2014, Sabtu (1/3/2014).


Bermain di panggung 'BNI', sembilan musisi itu mengeluarkan nuansa latin jazz, arabian jazz tak jarang fusion. Mana bisa barisan penonton tak bergoyang dibuatnya. Ditambah lagi tata lampu warna-warni yang membuat joged semakin tak terkendali.


Sebuah sajian musik jazz yang benar-benar meningkatkan gairah para jazzer muda Indonesia.


Setelahnya, masih musisi lokal yang berbicara banyak. Seperti Dekade Project Legendary Chrisye, Indra Lesmana & Maurige Brown Project sampai Incognito.


(hap/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

'Mini Orkestra' ala Marcell with Ricky Lionardi Big Band di JJF Hari Kedua

Jakarta - Memasuki hari menjelang malam, Marcell berkesempatan untuk tampil di hari kedua Java jazz Festival. Tapi jangan harap melihat Marcell tampil seperti biasa di panggung musik lainnya.

Khusus untuk penampilan di JJF 2014, penyanyi berkepala plontos itu tampil dengan format berbeda. Berduet dengan Ricky Lionardi 'Big Band', Marcell tampil spesial dengan sajian musik yang lebih 'gemuk'.


'Gemuk' disini melihat dengan full band yang diajak ke atas panggung layaknya sebuah mini orkestra yang tentu saja kental dengan sentuhan musik jazz. Beberapa lagu miliknya pun diubah sedimikian rupa agar lebih terasa sentuhan Jazz-nya.


Sebut saja hits seperti 'Firasat' yang terasa layaknya ballad jazz yang membuat lagu tersebut lebih 'menyakitkan'. Selain itu, lagu duetnya bersama Shanty, 'Hanya Memuji' juga dibuat lebih slow dan mengalun, tak seperti lagu aslinya yang justru terdengar lebih up beat. Tak lupa hits 'Tak Kan Terganti' yang seperti mengundang kenangan anda dengan sang mantan kekasih.


"Terima kasih sudah memberikan kesempatan untuk bisa tampil disini. Terima kasih Java Jazz dan teman-teman semuanya," ujarnya di atas panggung.


Tak sampai disitu saja, ada lagu penutup lain yang ia bawakan secara berbeda dari lagu aslinya. Bersama Ricky Lionardi Big Band, Marcell membawakan lagu cover milik Armada 'Mau Dibawa Kemana' yang diberi 'banyak' ornamen jazz.


Beberapa musisi lain juga akan menghibur penonton. Selain JKT48, ada Tulus hingga Raisa yang siap menghibur di malam minggu ini di atas panggung JJF 2014.


(fk/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Kebahagiaan Zumi Zola Gelar Syukuran Kehamilan Sang Istri

Jakarta - Aktor Zumi Zola menyambut antusias kehadiran anak pertama yang tengah dikandung sang istri, Sherrin. Kini janin yang dikandung Sherrin telah memasuki usia empat bulan.

Di sela-sela acara syukuran yang digelarnya, Zumi mengungkapkan tentang proses keinginannya untuk mempunyai seorang anak tidaklah mudah. Ia terus berusaha dan berdoa untuk mencapai keinginannya tersebut sejak awal menikah. Doanya pun terkabul saat ia pulang dari ibadah haji.


"Saya sangat senang dan kita bersyukur. Ini proses nggak mudah, banyak yang mendoakan, kita berdoa di depan Ka'bah saat di Mekah. Alhamdulillah," ucapnya usai menggelar acara syukuran di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (1/3/2014).


Saat kondisi Sherrin tengah hamil, aktor 33 tahun itu juga berusaha tetap menenangkan sang istri. Sebab, ia tak selalu bisa mendampingi mengingat jarak kota yang terbentang antara Jakarta-Jambi. Seperti diketahui Zumi kerja di Jambi sebagai Bupati Tanjung Jabung Timur dan Sherrin tinggal di Jakarta.


"Dia (Sherrin) di Jakarta itu bed rest, karena pendarahan. Saya harus di Jambi nggak bisa ditinggalkan, lumayan berat ya, itu yang dijalani ya. Saya sebagai calon bapak pantau dari jauh. Saya bilang jangan lupa salat, ngaji, zikir, kita serahkan kepada Allah," jelasnya.


Meski jauh, akan tetapi Zumi rutin mengecek kondisi kehamilan Sherrin. Namun, lanjut Zumi, saat ini belum diketahui apa jenis kelamin sang anak.


"Pertama dengar detak jantung saya lemas. Senang. Wah ini anak saya. Iya belum tau jenis kelamin, apa saja oke, sudah lihat tangan, kaki, bagian tubuh lengkap, sehat, alhamdulillah itu yang penting," tandasnya.


(mau/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Penampilan Jazzy 'Kocak' P-Project di Java Jazz Hari Kedua

Jakarta - Memasuki hari kedua, Java Jazz Festival dibuka dengan penampilan kocak dari grup musik P-Project. Biasa tampil kocak, mereka tampil sedikit serius dalam penampilan di JJF tahun ini.

Tak meninggalkan konsep lagu-lagu parodinya, P-Project yang saat ini menggunakan label 'Bing Band' itu menggunakan format full band. Instrumen dari setiap lagu pun dibuat se-jazzy mungkin.


Gelak tawa pun hadir setiap kali mereka melakukan aksi parodi beberapa hits lawas mereka. Seperti saat mereka membawakan hits 'Antrilah di Loket' yang tentu saja mengundang tawa penonton.


Tak hanya itu, lagu parodi dari lagu Nirvana 'Come As Your Are' yang diganti menjadi 'Kambing Liar' juga sukses menutup penampilan mereka. Selain, P-Project beberapa musisi lain juga sukses membuka JJF 2014 hari kedua.


Sebut saja Endah N Rhesa dan Muskimia juga sukses membuka festival JJF 2014 hari ini. Tapi tak hanya mereka yang tampil hari kedua JJF 2014.


Beberapa musisi lain juga siap menghibur malam ini. Sebut saja JKT 48, Tulus hingga Raisa siap tampil malam ini.


(fk/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Syuting di Turki, Berat Badan Raline Shah Naik 5 Kg

Jakarta - Banyak cerita unik yang terselip di sela-sela pembuatan film '99 Cahaya di Langit Eropa'. Salah satunya Raline Shah yang mengaku bobot tubuhnya naik 5 kilogram selama menjalani syuting di Turki. Kok bisa?

Cuaca dingin yang ia rasakan selama menjalani syuting di sana diakui Raline membuat dirinya tak bisa menahan nafsu makan.


"Ada mungkin naik lima kilogram, kebanyakan makan cokelat disana," ujarnya saat ditemui di promo film '99 Cahaya di Langit Eropa Part 2' di Islamic Book Fair 2014 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (1/3/2014).


Finalis Puteri Indonesia ini mengaku ia memang menikmati proses syuting film yang diadaptasi dari novel berjudul sama tersebut.


Tak banyak kesulitan yang ia hadapi. Raline mengungkapkan ia dapat cepat beradaptasi dengan kultur setempat.


"Setiap pagi joging di pasar disana (Turki), karena aku tinggal di apartemen yang bertetangga dengan imigran Turki. Banyak makan cokelat, belajar bahasa Turki dan sedikit Jerman dengan imigran-imigran Turki disana," kisah Raline.


(doc/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Cerita Kaka 'Slank' Tentang Kenangan di Kota Yogya

Yogyakarta - Ada banyak kenangan di Kota Yogyakarta yang dialami oleh grup musik Slank terutama sejak awal grup ini manggung. Kota yang penuh dengan pendatang yakni pelajar dan mahasiswa namun masih banyak bangunan-bangunan peninggalan bersejarah yang masih berdiri dan terjaga.

"Sejak dulu sudah sering diajak di Yogya. Dan Yogyakarta sendiri merupakan kota yang penuh kenangan," ungkap Kaka Slank mengawali pembicaraan kepada wartawan di Royal Ambarrukmo Hotel, Jl Laksda Adisutjipto, Sabtu (1/3/2014).


Dia kemudian bercerita aaat awal-awal Slank berdiri dan mulai manggung dari kota ke kota, Slank sempat manggung di Yogyakarta dan Magelang. Dari Jakarta mereka dari Jakarta menggunakan Jeep CJ 7 dengan kap terbuka.


"Kita berangkat pakai Jeep CJ7 terbuka dan kena angin selama perjalanan," kenang dia.


Menurutnya ada banyak kenangan di Yogya, kota dengan banyak pendatang, mahasiswa tapi bisa menjaga suasana kota dan bangunan kota yang tidak banyak berubah.


"Kami lihat sejak dulu sampai sekarang banyak bangunan yang tidak berubah saat kami tadi lewat keliling kota. Ini sebuah kebanggan tersendiri," katanya.


Dia menambahkan pihaknya menyambut positif ajakan Kemenpora untuk acara launching peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 86. Dalam acara selama lebih kurang 1,5 jam itu, slank juga akan menghibur dengan menyanyikan sedikitnya 20 lagu.


"Lagunya akan kita sesuaikan nanti. Salah satunya lagu baru berjudul 'Rebut'. Ini sesuai dengan semangat kami sekarang," katanya.


(bgs/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Orangtua Juga Bantu Ayu Ting Ting Urus Sang Anak

Jakarta - Kehadiran Bilqis Khumairah Razak tak dipungkiri membawa kebahagiaan baru buat keluarga pedangdut Ayu Ting Ting. Buah hati pelantun 'Alamat Palsu' itu memberikan warna dan keceriaan di tengah-tengah kondisi rumahnya.

Abdul Rojak, selaku ayahanda Ayu mengaku amat senang berkat hadirnya Bilqis. Rumahnya kini diisi anggota baru. Keinginannya mempunyai cucu pun tercapai.


"Seneng banget. Kebahagiaan baru di rumah juga ya," ujar Rojak sambil tersenyum saat ditemui di kediamannya di kawasan Depok, Jawa Barat, Sabtu (1/3/2014).


Rojak menceritakan pengalamannya menjadi kakek. Ia dan seisi rumahnya termasuk Ayu suka dibuat heboh oleh Bilqis yang suka tiba-tiba menangis.


Rojak juga tak segan membantu jika Bilqis ngompol dan buang air besar andai Ayu sedang sibuk. Menurutnya, hal itu bentuk tanggungjawab kakek terhadap cucunya yang masih bayi.


"Iya kalau lagi pipis dan pup pada bangun, urus ramai-ramai deh, bantuin ya," pungkasnya.


(mau/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Jelang Nikahi Alyssa, Dude Harlino Makin Banyak Berdoa

Jakarta - Bintang sinetron Dude Harlino siap mempersunting Alyssa Soebandono dalam waktu dekat. Dude mengaku dari pihaknya dan pihak Alyssa telah mempersiapkan segala hal teknis jelang hari H tersebut.

"Kalau bicara pernikahan, semua teknis sudah diurus. Sebenernya saya tinggal mempersiapkan dari sisi pribadi saja," ujar Dude saat ditemui di sebuah acara yang digelar di gedung SMESCO, Jakarta Selatan, Jumat (28/2/2014) malam.


Bila kebanyakan calon pasangan pengantin merasa tegang jelang pernikahan, beda halnya dengan pesinetron 33 tahun ini.


Dude mengaku dirinya telah siap membina rumah tangga. Jelang pernikahan yang tanggalnya masih ia rahasiakan, Dude pun lebih banyak berdoa demi kelancaran momen bahagianya nanti bersama Alyssa.


"Buat apa dibawa tegang, lebih baik berdoa. Karena cepat atau lambat ya memang harus menikah jadi ya jangan dibawa teganglah," papar Dude yang telah melamar Alyssa pada 23 Februari silam.


(doc/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Ayu Ting Ting Rencanakan Akikah Minggu Depan

Jakarta - Setelah melahirkan sang buah hati Bilqis Khumairah Razak, pedangdut Ayu Ting Ting berencana menggelar akikah. Rencananya, akikah itu akan digelar pada minggu depan.

"Maret insya Allah. Minggu depan rencananya," kata ayahanda Ayu, Abdul Rojak saat ditemui di kediamannya di kawasan Depok, Jakarta Timur, Sabtu (1/3/2014).


Sejumlah persiapan pun telah dibuat oleh pelantun 'Alamat Palsu' tersebut. Diantaranya ialah mengecat ulang tempat tinggalnya di Depok, Jawa Barat.


"Rumah lagi dirapiin buat persiapan sekaligus karena udah kotor aja makanya dicat begini," jelas Rojak lagi.


Rojak pun meminta doa untuk kelancaran acaranya nanti. "Ya udah ya minta doanya aja," pungkasnya.


Seperti diberitakan sebelumnya, Ayu telah melahirkan sang buah hati dari suaminya Hendri Baskoro Hendarso yang diberi nama Bilqis Khumairah Razak. Sang putri lahir pada 28 Desember 2013 di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat.


(mau/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

Ritsleting Raksasa Misterius Bertebaran Di Jepang

http://us.images.detik.com/content/2014/03/01/1059/rit6.jpg(dok. Daily Mail)


Jakarta - Sejumlah warga Tokyo, Jepang sejak Jumat (28/2/2014) lalu dikejutkan dengan kehadiran ritsleting-ritsleting raksasa di beberapa tempat.

Seni tiga dimensi itu seolah sedang membelah danau, membagi sebuah ruangan jadi dua ruangan yang disatukan dengan kaitannya, hingga seperti memecah dinding raksasa.


Tentu saja ini hanyalah hasil ilusi optik dari karya seniman Kitagawa Jun. "Aku awalnya melukis mural dengan ritsleting raksasa di lorong Roppongi. Karena itu begitu terkenal aku mencoba membuat versi tiga dimensinya," kata Kitagawa.



Hasilnya lumayan mengejutkan. Kitagawa seperti bisa membelah danau di dekat sebuah hotel. Sehingga seolah-olah ritsleting ajaibnya sedang berusaha menutup sebagian permukaan air.



"Keputusanku ternyata tepat, karyaku mendapat perhatian besar ketika dipamerkan. Banyak yang terbelalak, tak sedikit yang mencoba melihat apa ini benar-benar bisa bekerja layaknya ritsleting," kata pria itu seperti dilansir Daily Mail.


Kitagawa menjelaskan konstruksi ritsleting raksasanya dibuat dari kayu sebelum dicat dengan warna metalik seperti umumnya ritsleting sungguhan.



(utw/utw)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

JKT48 Hingga Incognito Siap Tampil di JJF 2014 Hari Kedua

Jakarta -

Setelah dihibur oleh Jamie Cullum di hari pertama, Java Jazz Festival memasuki hari kedua. Sederet nama besar pun siap menghibur hari ini. Siapa saja mereka?




JJF 2014 hari kedia seperti lebih didominasi oleh para jajaran ternama dari musisi lokal. Dimulai dari Endah N Rhesa yang didaulat menjadi pembuka di hari kedua ini.

Selain itu, beberapa nama lainnya seperti Tohpati yang akan berduet dengan Dewa Budjana, Musikimia, Tulus hingga Raisa. Tak hanya mereka saja, beberapa 'kejutan' juga akan dihadirkan di hari kedua ini.


Sebut saja penampilan idol grup JKT48 yang akan menghiasi JJF tahun ini. Tentunya sajian menarik mereka akan menjadi magnet tersendiri.


Selain itu ada juga P-Project yang kali menggunakan 'label Big Band' yang seperti akan membawakan sajian berbeda. Tak hanya musisi lokal, musisi luar negeri seperti Incognito juga direncakana tampil malam ini.


Hingga hari kedua rencananya akan ditutup oleh penampilan grup band Gugun and Blues Shelter. JJF 2014 pun akan dilanjutkan di hari ketiga besok (2/3).


Sederet nama-nama besar pun direncanakan tampil di hari terakhir JJF 2014. Sebut saja India Arie, Natalie Cole dan juga Agnes Monica.


(fk/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»  

JKT 48 Hingga Incognito Siap Tampil di JJF 2014 Hari Kedua

Jakarta -

Setelah dihibur oleh Jamie Cullum di hari pertama, Java Jazz Festival memasuki hari kedua. Sederet nama besar pun siap menghibur hari ini. Siapa saja mereka?




JJF 2014 hari kedia seperti lebih didominasi oleh para jajaran ternama dari musisi lokal. Dimulai dari Endah N Rhesa yang didaulat menjadi pembuka di hari kedua ini.

Selain itu, beberapa nama lainnya seperti Tohpati yang akan berduet dengan Dewa Budjana, Musikimia, Tulus hingga Raisa. Tak hanya mereka saja, beberapa 'kejutan' juga akan dihadirkan di hari kedua ini.


Sebut saja penampilan idol grup JKT48 yang akan menghiasi JJF tahun ini. Tentunya sajian menarik mereka akan menjadi magnet tersendiri.


Selain itu ada juga P-Project yang kali menggunakan 'label Big Band' yang seperti akan membawakan sajian berbeda. Tak hanya musisi lokal, musisi luar negeri seperti Incognito juga direncakana tampil malam ini.


Hingga hari kedua rencananya akan ditutup oleh penampilan grup band Gugun and Blues Shelter. JJF 2014 pun akan dilanjutkan di hari ketiga besok (2/3).


Sederet nama-nama besar pun direncanakan tampil di hari terakhir JJF 2014. Sebut saja India Arie, Natalie Cole dan juga Agnes Monica.


(fk/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!




readmore »»