EP Kaset Sore Hanya Dijual Terbatas

Jakarta - Grup band Sore merilis Extended Players (EP) 'Los Skut Leboys' dalam bentuk kaset. Sore mengisi EP tersebut hanya dengan empat lagu.

Ade Paloh Cs menuturkan alasannya kenapa hanya memasukan empat lagu dalam EP itu. Kenapa?


"Kaset yang hari ini khusus untuk hari ini. Kaset empat lagu karena itu khusus event ini aja. Kita buat 500 copy, tidak akan dibuat lagi," ucap personel Sore, Satrya saat menggelar jumpa pers di Rolling Stone Cafe, Ampera, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


Tentunya orang banyak kenapa Sore merilis kaset. Para pesonel Sore pun menuturkan alasannya kenapa akhirnya merilis kaset.


"Jadi yang kalian pegang itu handmade, tapi maaf Jaguar dan RollRoyce itu handmade. Kita membuatnya agar energi nya itu sampai ke teman-teman Sorealis--sebutan fans Sore--," tuturnya.


EP kaset Sore itu pun dibanderol dengan harga Rp 100 ribu. EP pun akan berdurasi 19 menit.


(fk/nu2)



readmore »»  

Foto di Paspor Beda, Dena Rachman Tak Kesulitan di Imigrasi

Jakarta - Setelah melakukan implan payudara, Dena Rachman selalu mengenakan pakaian perempuan dalam setiap kesempatan. Namun, di semua identitas diri, Dena masih tercatat sebagai seorang laki-laki.

Lalu, bagaimana Dena menghadapi petugas imigrasi ketika melakukan perjalanan ke luar negeri? Sementara, di paspornya, Dena masih terlihat seperti laki-laki.


"Untuk urusan imigrasi, visa, waktu aku di Italia nggak ada masalah. Mungkin mereka lihat bentukan aku sudah tahu," ujar mantan penyanyi cilik itu, saat ditemui di Studio AD, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


"Di luar sana juga banyak. Mereka kadang suka nanya, dokumen sama KTP harus sama, tapi sejauh ini perlakuan mereka ya masih standar, tidak ada yang aneh-aneh, malah mereka nice," lanjutnya.


Dena mengaku akan mengubah keterangan jenis kelamin di KTP-nya jika nantinya ia menjalani operasi kelamin.


"Itu akan diganti kalau alat kelaminnya diganti," ungkapnya.


(hkm/nu2)



readmore »»  

Siap-siap! Kineforum Misbar Hadir Lagi Akhir Pekan Ini

Jakarta - Untuk kedua kalinya penyelenggaraan Kineforum Misbar, sebuah bioskop temporer yang didesain khusus di ruang terbuka Jakarta digelar. Acara yang merupakan kerja sama Kineforum Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) yang didukung oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI ini digelar mulai 22 November hingga 6 Desember mendatang.

Kali ini, Kineforum Misbar 2014 kembali hadir di ruang publik yakni Lapangan Basket, Lapangan Blok S dan Lapangan Futsal, Taman Menteng. Rangkaian acara ini akan berlangsung dari 22 November-6 Desember di Lapangan Blok S dan 23-24 November di Lapangan Futsal, Taman Menteng.


Baca juga: Arsitek Hungaria dan Indonesa Rancang Bioskop Misbar Modern Ala Kineforum


"Tema 'Lawan' adalah ajakan untuk membangun ruang bersama yang makin luwes dan tidak lagi terikat pada aturan konvensional yang kerap kali diarahkan untuk kepentingan kalangan tertentu saja," ujar program Kineforum Misbar 2014 Adrian Jonathan dan Alexander Matius di TIM, Jumat (21/11/2014).


Tema 'Lawan' tersebut juga tanggapan terhadap peristiwa sosial kemasyaratan yang terjadi sepanjang tahun ini. "Singkat kata kita bicara mengenai lawan bukan semata-mata hal fisik tapi juga personal. Dari lingkungan terdekat, sosial, dan negara," tuturnya.


Besok malam, Kineforum Misbar akan dibuka dengan pemutaran film Kantata Takwa (Gotot Prakosa, Eros Djarot, 2008) dan diakhiri oleh pemutaran salah satu film penanda bangkitnya perfilman Indonesia di akhir 1990an, Kuldesak (Riri Riza, Nan Achnas, Mira Lesmana, dan Rizal Mantovani, 1998). Sebanyak 40 film pilihan Indonesia klasik dan pergerakan akan diputar secara ekslusif.


Kineforum Misbar 2014 juga akan menampilkan hasil digitalisasi salah satu film klasik Indonesia, Titian Serambut Dibelah Tujuh (Chaerul Umam, 1982). Selain pemutaran film-film layar lebar, rangkaian acara kali ini juga menampilkan dua film dokumenter pendek dalam satu kompilasi sebagai salah satu daya tarik acara.


Di tahun ini, Misbar mempersembahkan bioskop temporer hasil desain Bob Anzac Perwira (desainer panggung) dan Gerrits SBC Udjung (arsitek) dari Indonesia untuk mempersembahkan pengalaman menonton bagi publik Jakarta dalam ruang alternatif. Informasi selengkapnya di kineforum.org.


(tia/tia)



readmore »»  

Lagu Baru NOAH Siap Diputar 20 Jam Nonstop

Jakarta - Setelah sukses dengan 'Hero' di awal tahun 2014, grup musik NOAH akhirnya memecah keheningan dengan sebuah lagu baru. Single ke-2 Ariel Cs itu berjudul 'Seperti Kemarin'.

Masih hasil dari tangan dingin produser kawakan Steve Lillywhite, 'Seperti Kemarin' menyulap NOAH menjadi band yang lebih segar dengan karakter musik yang baru. Suara synth, efek vokal dan ketukan drum terdengar baru dan gagah.


Tidak sekedar lagu baru, 'Seperti Kemarin' juga membawa semangat baru.


"Dari awal memang kita sudah punya tema ini. Karena kita ingin sedikit mengenang masa lalu tanpa harus bernostalgia. Intinya tentang seseorang yang bisa melupakan masa lalu dan melangkah maju," tutur Ariel saat jumpa pers di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/11/2014).


Menariknya lagi, 'Seperti Kemarin' juga menjadi lagu pertama dari NOAH yang liriknya ditulis oleh orang lain. Yaitu, Dewi 'Dee' Lestari.


"Beberapa bulan terakhir memang saya sempat stuck sama lirik. Sepertinya pebendaharaan kata saya menipis. Akhirnya kita minta tolong sama Dewi Lestari. Kita bilang tentang satu tema itu saja," ujar Ariel.


"Jadi, kita siapkan di tema itu, cuma Mba Dewi lebarin lagi. Senang sekali karena liriknya Mbak Dewi benar-benar klop dengan musik kita yang sekarang," tambahnya lagi.


Untuk menyebarkan virus kesegaran NOAH di lagu barunya, tepat hari ini, sejak pukul 17.00 WIB, 'Seperti Kemarin' serentak diputar di 179 radio di seluruh Indonesia. Bukan cuma satu kali, melainkan selama 20 jam nonstop.


"Semoga lewat lagu baru ini, bisa menjadi bagian untuk memajukan industri musik Indonesia," tutup Uki.


(hap/nu2)



readmore »»  

Kabel-kabel Ruwet Bentuk Instalasi Garuda dan Bung Karno

Jakarta - Sejak kecil, Suparman selalu tertarik dengan perlengkapan elektronik termasuk kabel. Kabel telah menjadi bahan material yang menarik bagi pria kelahiran 22 Oktober 1982 ini.

"Saya senang merakit, mendesain karya seni dengan memakai kabel-kabel listrik," ujarnya di Galeri Nasional saat tur galeri Kamis (20/11/2014) malam.


Awalnya, Suparman membuat instalasi berbentuk peta dunia di atas kanvas. Kemudian, ia mulai bereksplorasi dengan simbol 'Garuda' dan 'Bung Karno'.


Menurutnya, keruwetan karya ini menyimbolkan permasalahan yang ada di kehidupan nyata. "Dengan kabel semuanya seperti saling terkait. Ruwet tapi benar nyata," tuturnya.


Seniman asal Yogyakarta yang tergabung dalam Komunitas Doea Pintoe ini menjelaskan jika kabel adalah sesuatu yang bersifat elastisitas. Daya elastis tersebut yang digemarinya sehingga dijadikan karya seni.


Sebelumnya, Suparman pernah pameran portable di Bentara Budaya Yogyakarta (2012), pameran Art|Jog di Taman Budaya Yogyakarta (2012), pameran di Mall Pasific Place, The Ritz Carlton (2013), pameran Bandung Locafore (2013). Serta yang terbaru adalah pameran API 'Ruang-ruang Kecil' di Taman Budaya Yogyakarta.


Kali ini, karya berjudul 'Saling Mengikat' ini dipamerkan dalam eksibisi 'Ruang Baru' di gedung C, Galeri Nasional, Jakarta Pusat hingga akhir bulan mendatang.


(tia/tia)



readmore »»  

Ini Alasan 'The Hunger Games: Mockingjay' Dibuat 2 Bagian

Jakarta - Cerita lanjutan Katniss Everdeen dalam film 'Hunger Games' terbaru harus dibagi menjadi dua bagian hingga menyisakan penasaran bagi para penonton untuk mengikuti kelanjutan cerita. Sutradara Francis Lawrence punya alasan di balik itu.

Menurut Francis, keputusan untuk membagi cerita 'Mockingjay' dalam dua film sudah dibuat pihak studio dan penulis Suzanne Collins. Selain tentu saja untuk mengeruk lebih banyak uang, hal itu dilakukan karena tiap film memiliki fokus berbeda.


"Aku pikir Suzanne tahu ada dua cerita berbeda dalam buku, dan keduanya memiliki tema masing-masing, serta pertanyaan dramatis. Jadi itu sudah cukup jelas," katanya seperti dilansir Comingsoon, Jumat (21/11).


Dari sisi cerita, Francis lebih banyak membahas unsur politik di 'Mockingjay' bagian pertama dimana banyak kebijakan Capitol yang menyengsarakan. Katniss sendiri lebih menyadari bahwa ia adalah ikon revolusi.


"Kami mulai mengeksplorasi propaganda dari beberapa pihak," tambahnya.


Sementara untuk 'Mocingjay' bagian kedua, akan ada lebih banyak perang. "Jadi ya, akan ada banyak action. Aku bisa bilang bahkan skalanya lebih besar dari ini. Jadi film selanjutnya benar-benar tentang Katniss yang berperang," jelas Francis.


'The Hunger Games: Mockingjay' sudah mulai tayang di bioskop.


(ich/ich)



readmore »»  

Tampil di HUT !nsert, Irfan Hakim Serius Jadi Penyanyi

Jakarta - Irfan Hakim akan tampil spesial di acara '!nsert Award 2014' yang digelar pada 26 November mendatang. Irfan akan menunjukkan keahliannya di dunia tarik suara.

"Dari tahun ke tahun, tantangan host Insert semakin meningkat. Menari tiap tahun. Sekarang sambil nari, sambil nyanyi. Itulah keseruan yang ditunggu," ucap Irfan dalam jumpar pers '!nsert Award 2014' di Menara Bank Mega, Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


Irfan mengaku memang dirinya tak hanya iseng-iseng terjun ke dunia tarik suara. Ia sudah punya pikiran untuk menjajal panggung musik dengan serius.


Bahkan, Irfan mengaku sempat dibuatkan lagu oleh Tompi. Tapi memang belum percaya diri hingga saat ini baru berpikir untuk bernyanyi.


"Baru omongan aja. Baru ada omongan teman-teman. Kayaknya harus iya (jadi nyanyi). Dulu Tompi udah bikinin lagu, gua nggak berani, nggak jadi," ujarnya.


"Ada orang Semarang main gitar depan gua, ciptain lagu buat gua, jadi, guanya nggak mau lagi. Kalau yang sekarang kayaknya harus dijadiin deh," pungkasnya.


(fk/mmu)



readmore »»  

Dena Rachman Akan Ganti KTP Jika Sudah Operasi Kelamin

Jakarta - Dena Rachman mengaku sudah satu langkah untuk menjadi wanita seutuhnya setelah implan payudara. Namun, hingga saat ini, Dena belum mengganti keterangan jenis kelamin di KTP-nya.

Saat ditemui di Studio AD, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014), Dena mengaku akan menggantinya jika nantinya ia menjalani operasi kelamin.


"Itu akan diganti kalau alat kelaminnya diganti," ungkapnya saat ditemui di Studio AD, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


Lalu, kapan Dena akan melakukan operasi? "So far sih belum," jawabnya.


Saat ini, Dena masih ingin lebih fokus mengurus karier dan bisnis sepatunya. Jika uangnya sudah mencukupi, Dena akan mewujudkan impiannya itu.


"Pengen lah (operasi ganti kelamin). Tapi nantilah nabung dulu, cari kerja dulu," tandasnya.


(hkm/nu2)



readmore »»  

Super Junior Rilis 'Mamacita' Versi Jepang 17 Desember

Jakarta - Diundurnya tanggal wajib militer Shindong tentunya menjadi kabar baik buat para member Super Junior. Alasannya, 17 Desember mendatang mereka akan merilis versi Jepang dari lagu 'Mamacita'.

'Mamacita' versi Jepang akan menjadi single ke-6 Super Junior di Negeri Sakura. Tidak hanya merilis single saja, video musik versi Jepang juga disiapkan oleh SM Entertainment dan AVEX, label Super Junior di Jepang.


Sebuah video promosi pendek untuk 'Mamacita' dirilis secara eksklusif oleh AVEX. Konsep videonya tidak berbeda dengan yang dirilis di Korea September silam. Masih dengan nuansa wild west dan kisah perampokan bank.


Tiga cover album versi Jepang pun dirilis baru-baru ini. Menampilkan grup yang debut di tahun 2005 itu bergaya ala cowboy lengkap dengan senapan.


Perilisan 'Mamacita' di Jepang hanya berselang lima hari dari tanggal pernikahan Sungmin dan Kim Sa Eun yang dijadwalkan 13 Desember mendatang. Namun jangan khawatir ELF, karena meski sudah berstatus suami Kim Sa Eun, Sungmin akan tetap aktif di Super Junior.


Sebelum albumnya dirilis, yuk intip dulu video pendek 'Mamacita' versi Jepang!


(ron/mmu)



readmore »»  

Julia Perez Masih Bolak-balik Singapura Hingga Akhir Tahun

Jakarta - Sehari pulang, sehari kembali ke Singapura. Seperti itulah gambaran weekend artis Julia Perez. Julia baru saja pulang Kamis (20/11) kemarin, tapi hari ini sudah bertolak lagi ke Negeri Singa itu.

"Radioterapi masuk ke-11 (kali) dari 33 sampai Desember akhir," ungkapnya di telepon, Jumat (21/11/2014).


Julia bertolak ke Singapura siang tadi. Menurutnya, banyak pekerjaan di Jakarta yang ia tinggalkan demi penyembuhan kanker serviks yang ia derita.


"Pekerjaan nggak ambil, karena udah nggak bisa," ujarnya.


Penyakit Jupe sebelumnya mendapat perhatian sang sahabat, Ria Irawan yang juga menderita kanker getah bening stadium 3. Ria menyarankan Jupe untuk percaya dengan pengobatan di Tanah Air.


(kmb/mmu)



readmore »»  

Dimensi 'Ruang Baru' Buatan 23 Perupa dari Tiga Kota

Jakarta - "Jadi semuanya ke Jakarta?" Sepi sejenak, dan aku tidak berani melihat wajah bapakku yang duduk di sebelahku. Sudah beberapa hari kutunda untuk pamitan, dan terpaksa hari ini harus diutarakan karena tiket kereta sudah di tangan untuk keberangkatan besok. Barangkali itu adalah obrolan terakhir antara diriku dengan bapak, beberapa hari kemudian bapak jatuh, tidak sadarkan diri selama dua hari dan berpulang ke Rahmatullah.




Sepenggal cerita dari putri bungsu novelis Nasjah Djamin, Laila Tifah itu membuka halaman awal katalog yang ditulis kurator Kuss Indarto dalam pameran 'Ruang Baru'. Laila menjadi salah satu dari 23 perupa tiga kota asal Jakarta, Yogyakarta, dan Bali yang dipamerkan di Galeri Nasional dari 20-30 November 2014 mendatang.

Dalam pembukaannya, Kuss mengatakan para seniman yang ikut berpameran mampu menciptakan 'Ruang Baru'. "Komunitas Doea Pintoe berupaya menemukan dan menciptakan 'Ruang Baru'. Dalam artinya kebaruan pandangan dan kreatifitasnya," katanya di Galnas, Kamis (20/11/2014) malam.


Komunitas ini merupakan kelompok seni rupa yang mempunyai keinginan bersama untuk memunculkan kesadaran saling memahami kelebihan dan kekurangannya di ruang kreatif. "Latar belakang seniman yang ikut berpameran ini bukan hanya seniman tapi ada juga yang pegawai PNS, pengajar honorer, karyawan swasta dan wiraswasta," tuturnya.


Proses berkesenian dan kasus yang dialami Laila juga terjadi pada seniman lainnya. Seniman Setyo Priyo Nugroho atau Yoyok yang juga pengajar di ISI Yogyakarta ini berpacu untuk lebih kreatif dan berusaha keluar dari kotak. Serta mencari kebaruan yang lebih kreatif.


Melalui wooden dummy selama dua tahun terakhir ia intens pada subjek yang bernama Mok Yan Jong, atau alat bantu untuk berlatih beladiri ala Tiongkok. Bentuknya seperti balok kayu setinggi 160-170 sentimeter dan dipopulerkan oleh Bruce Lee. "Saya datangi master Wing Chun di Hong Kong, saya lihat bagaimana cara pembuatannya sehingga dicontoh di berbagai perguruan beladiri di Yogyakarta dan kota lain," ucapnya saat tur media gallery, semalam.


Akhirnya, Yoyok menemukan kayu nangka kuning dan jati untuk pembuatan wooden dummy. Kisah pencarian 'Ruang Baru' juga terjadi terhadap para seniman lainnya. Seperti seniman Galuh Taji Malela dengan lukisan 'Menunggu'.



"Dalam lukisan ini, Galuh mentransformasi gambar hasil jepretan kamera ke dalam kanvas. Meski menggunakan cat air, karya Galuh bak memiliki roh yang kuat," ungkap Kuss.


Para seniman yang berpatisipasi memamerkan karyanya adalah Agus Iswahyudi, Agus TBR, Arief Eko Saputro, Ary Okta, Bambang Tri Atmojo, Dian Ardianto, Erik Karim, Galuh Taji Malela, Guruh Ramdani, Hayatuddin, I Wayan Agus Eka Cahyadi, Irpan Saripudin, Janu PU, KaNa, Laila Tifah, Nasya Patrini Rusdi, Putra Eko Prasetyo, Seno Andrianto, Setyo Priyo Nugroho, Soneo Santoso, Suparman, Tjokorda Bagus Wiratmaja, dan Tofan Muhammad.


Eksibisi ini digelar hingga akhir bulan di gedung C Galeri Nasional, Jakarta Pusat.


(tia/ron)



readmore »»  

Irfan Hakim Mau Selamanya Jadi Presenter Gosip

Jakarta - Sempat membintangi sejumlah judul sinetron, Irfan Hakim kini lebih dikenal sebagai presenter program infotaiment. Ia mengaku nyaman dengan pekerjaan itu dan ingin selamanya jadi presenter gosip.

"Gue hobi ngomong, mau sampai kapan pun ya (jadi presenter gosip)," aku Irfan di acara Jumpa Pers '!nsert' Award 2014 dan program baru Trans TV bertajuk Janji Suci di Menara Bank Mega, Jl Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


Menurut Irfan, menjadi presenter gosip memang bukan perkara mudah. Tidak jarang dirinya terpaksa membawakan berita miring tentang sahabatnya sendiri.


"Teman yang tersinggung pernah, kalau marah nggak pernah. Kalau gue lebih cenderung ke bercanda, tapi jleb," katanya.


Lalu bagaimana jika Irfan sendiri yang kena berita miring?


"So far, sebelas tahun gue di dunia infotaimen, berita gue alhamdulillah nggak ada yang miring. Kalau ada apa-apa, temen-temen jurnalis pasti langsung tanya, karena gue anggap kalian (jurnalis) partner, jadi sama," jelasnya.


(dar/kmb)



readmore »»  

Intip Keseharian Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di 'Janji Suci Nagita dan Raffi'

Jakarta - Pernikahan pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengundang cukup banyak perhatian. Kali ini, penggemar juga bisa mengintip keseharian Nagita dan Raffi pasca menikah di layar kaca.

Dibalut dalam program reality show 'Janji Suci Nagita & Raffi' penonton bisa melihat banyak kejadian yang dialami dua pasangan ini pasca menikah. Pastinya, akan banyak kejadian yang tidak terekspos di media bisa terlihat dalam tayangan ini.


"Program reality show yang mana isinya kegiatan sehari-hari Raffi dan Gigi. Secara konten, kita melihat kegiatan mereka yang nggak terlalu terekspos media," jelas Bisma Ali Satar sebagai executive produser di Menara Bank Mega, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


Reality show ini juga akan lebih banyak mengekspos romantika pasangan pengantin baru. Pastinya juga akan ada perbedaan dan konflik yang terekam kamera.


"Disamping sebagai artis, di sini kita juga bisa melihat Raffi sebagai manusia biasa, dan laki-laki yang baru menikah," tambah Ronald selaku produser.


Sebagai sosok yang menjadi sorotan, kehidupan pasangan yang menikah pada 17 Oktober 2014 ini memang selalu ditunggu. Raffi pun mengatakan kalau semua yang terjadi dalam program ini adalah real.


"Program 'Janji Suci Nagita dan Raffi', reality show, isinya dimana kesibukan suami istri yang baru menikah dan menghadapi masalah. Ada masalah yang harusnya nggak jadi masalah, jadi masalah. Yang masalah justru nggak masalah," cerita Raffi.


'Janji Suci Nagita & Raffi' mulai tayang hari ini (21/11/2014) pukul 18.30 WIB hanya di Trans TV.


(pus/ich)



readmore »»  

Pasca Implan Payudara, Dena Rachman Pede Berbikini

Jakarta - Dena Rachman mengaku semakin percaya diri usai implan payudara. Ia pun tak ragu tampil berbikini ketika liburan di Bali beberapa waktu lalu.

Menurutnya setelah dua minggu operasi, jahitan di payudaranya sudah bisa dilepas. Ia juga tak lagi sungkan tampil dengan baju seksi.


"Aku sebelumnya tanya ke dokter apa boleh pakai bikini, ternyata boleh. Sekarang jauh lebih pede, pakai apa-apa merasa lebih oke," ungkapnya saat ditemui di Studio AD, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jumat (21/11/2014).


Meski begitu, Dena harus tetap memakai bra khusus setelah implan. Menurutnya, ada proses penyesuaian untuk bentuk payudaranya itu.


"Jadi supaya alami, payudaranya biar jatuh dan natural. Kalau bra biasa ada satu dan dua aja," katanya.


(nu2/mmu)



readmore »»  

Putus, Syamsir Alam Hapus Foto Tyas Mirasih di Instagram

Jakarta - Ada sikap berbeda dari kandasnya hubungan asmara pesepakbola Syamsir Alam dan Tyas Mirasih. Setelah resmi putus sebulan lalu, Tyas masih mempertahankan foto-foto dirinya bersama Alam.

Tapi Alam, di akun Instagram-nya sudah sama sekali tak ada foto sang mantan kekasih. Padahal sebelum kandas, keduanya kerap pamer kemesraan di jejaring sosial masing-masing.


Alam dan Tyas putus setelah sempat mengungkapkan niat akan naik ke pelaminan 2015 mendatang.


Dalam Instagram pesepakbola dengan banyak tato itu hanya banyak memperbarui foto-foto mengenai kegiatannya di klub


Sedangkan pemilik nama asli Mirasih Tyas Endah mengungkapkan, putusnya ia dari Alam lantaran ada yang tak bisa dipaksakan sehingga hubungannya terhenti di tengah jalan.


(kmb/mmu)



readmore »»  

Nick Jonas Mengaku Tak Lagi Perjaka

Jakarta - Ketika masih aktif bersama band 'Jonas Brother', Nick Jonas tak pernah lupa mengenakan sebuah purity ring (cincin tanda keperjakaan) di jari manisnya. Namun kini setelah bertambah dewasa, cincin tersebut tak lagi terlihat di jari sang musisi idola wanita.

Hadir di acara talkshow Wendy Williams, Nick bicara mengenai cincin yang dulu juga dikenakan oleh kedua saudara laki-lakinya, Kevin dan Joe. Ia mengaku sama sekali tak menyesal mengenakannya saat remaja dulu.


"Menurutku masa-masa itu adalah waktu yang penting dalam kehidupan masa mudaku. Saat aku tumbuh besar dan agak mengerti hal terpenting bagiku dan sistem kepercayaanku, yang mana kita semua tumbuh dewasa, kita semua menjalani hidup dan menemukan apa yang paling penting untuk kita. Itu yang terjadi. Aku melakukan perjalanan itu dan sekarang aku merasa nyaman dengan siapa aku dan kepercayaanku," ungkap Nick seperti dikutip dari E! Online, Jumat (21/11/2014).


Wendy pun mengenang masa-masa lalu dengan menampilkan foto-foto Nick dan saudara-saudaranya ketika masih berusia belasan tahun. Namun tak hanya itu, foto Nick versi dewasa hanya dengan mengenakan pakaian dalam pun dihadirkan ke layar dan mendapat teriakan histeris dari para fans wanita.


"Nick apakah kau masih perjaka?" Wendy pun melontarkan sebuah pertanyaan pribadi.


"Tidak. Seperti yang aku bilang sebelumnya, aku sudah dewasa sekarang. Aku merasa nyaman dengan diriku saat ini," jawabnya.


Bicara soal usia dewasa, pertanyaan pun kemudian beralih pada kesiapan Nick untuk berumah tangga. Karena hingga kini, penyanyi berusia 22 tahun tersebut masih setia berpacaran dengan mantan Miss Universe, Olivia Culpo.


"Kami masih punya banyak waktu. Tapi kami bahagia. Kami menikmati perjalanan tumbuh dewasa bersama. Satu setengah tahun ini memang gila. Banyak perubahan dalam kehidupan kami berdua tapi ia adalah pasangan yang hebat dalam menghadapi semua," pungkasnya.


(dal/mmu)



readmore »»  

Nafa Urbach Makin Aduhai (2)

Jakarta - Bukan sesuatu yang mudah bagi Nafa Urbach mendapatkan tubuh seksi. Olahraga hingga asupan makanan diakuinya menjadi hal yang harus terus dijaga.

Nafa termasuk artis yang rajin berbagi cerita dan kabar via Instagram. Selain kerap mengunggah kegiatan bersama sang anak, ia juga tak jarang memamerkan bentuk tubuh seksinya.



readmore »»  

Seniman Antonius Subiyanto Raih 'UOB Southeast Asian Painting of the Year'

Jakarta - Seniman asal Indonesia Antonius Subiyanto menjadi salah satu dari empat pemenang kompetisi 'UOB Painting of the Year' 2014. Lukisannya yang meraih penghargaan tersebut berjudul 'Old Stock Fresh Menu'. Kompetisi ini digelar di empat negara yakni Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Thailand.

"Kompetisi UOB Painting of the Year pertama kali diadakan di Singapura pada tahun 1982, pada saat itu kami ingin menggali dan memperkenalkan bakat-bakat seni yang terpendam di Singapura serta memberikan kesempatan kepada para seniman untuk mengekspresikan ide kreativitas mereka," ucap Deputy Chairman and Chief Executive Officer UOB Group Wee Ee Cheong dalam siaran pers yang diterima detikHOT, Jumat (21/11/2014).


Pengumuman pemenang ini diumumkan hari ini. Para pemenang dari empat negara yang ikut serta menerima penghargaan di Red Dot Museum, Singapura. Di event pengumuman ini, turut hadir sebagai tamu kehormatan dalam acara terebut adalah Menteri Pendidikan Singapura, Heng Swee Keat.


Sedangkan tim penilai regional terdiri dari perwakilan masing-masing negara yang ikut serta. Mereka adalah pendiri Edwin Gallery dari Indonesia Edwin Rahardjo, seniman kontemporer Malaysia Ivan Lam, Dr Bridget Tracy Tan dari Direktur Institute of Southeast Asian Arts and Art Galleries, Nanyang Academy of Fine Arts Singapura; dan Professor Vichoke Mukdamanee dari Fakultas Seni Rupa, Universitas Silpakorn di Thailand.


Seluruh karya para pemenang akan ditampilkan di atrium UOB Plaza 1 bertempat di 80 Raffles Place, Singapura pada pada 28 November mendatang.


(tia/mmu)



readmore »»  

Cedera Tulang Belakang, Shindong 'SuJu' Tunda Wajib Militer

Jakarta - Sebelumnya dikabarkan bahwa member Super Junior, Shindong akan masuk wajib militer pada November ini. Namun, SM Entertainment mengumumkan bahwa sang dancer utama akan mengundur tanggal masuk wamilnya. Lho?

"Shindong mengundur tanggal masuk wajib militernya karena masalah kesehatan," kata perwakilan manajemen SM Entertainment, Jumat (21/11/2014).


SM menambahkan, cedera tulang belakang yang dialami Shindong semakin parah. Alasan inilah yang membuat manajemen memutuskan untuk menunda tanggal wajib militer sang pelantun 'Marry U'.


Rencananya, Shindong akan resmi meninggalkan dunia hiburan selama kurang lebih dua tahun di 2015 mendatang. Meski demikian, belum bisa dipastikan tanggal dan bulan masuk militernya.


Sementara itu, Super Junior kini sedang dalam rangkaian tur 'Super Show 6'. Tak cuma itu, salah satu personelnya, Sungmin akan menggelar pernikahan pada 13 Desember bulan depan.


(ron/mmu)



readmore »»  

Begini Wajah Krisdayanti Tanpa Make-Up


Krisdayanti selalu tampil dengan make-up yang tebal di setiap kesempatan. Tapi ternyata, ibu empat anak itu juga tak malu memperlihatkan wajah polosnya tanpa make-up di akun Instagram. Seperti apa?



readmore »»  

Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Ini Tanggapan Bill Cosby

Jakarta - Nama Bill Cosby kembali banyak dibicarakan publik. Sayang bukan karena prestasinya, melainkan karena tuduhan pelecehan seksual yang ditujukan pada dirinya oleh beberapa wanita.

Sang komedian terus memilih untuk bungkam mengenai tuduhan tersebut. Namun ketika ditanya di depan kamera, mau tak mau Bill pun memberikan responsnya.


Bintang 'The Cosby Show' tersebut diwawancara oleh Associated Press belum lama ini. Dan ketika pertanyaan mengenai pelecehan seksual diangkat, Bill buru-buru memotongnya.


"Tidak! Kami tidak menjawab hal itu," tegas Bill.


"Aku hanya ingin bertanya apakah Anda ingin merespon mengenai kebenaran berita tersebut," sambung sang jurnalis.


"Tidak ada respons! Kuberi tahu kenapa. Kurasa kau sudah diberitahu. Aku, aku tak ingin meragukan integritas Anda. Namun kita tak akan membicarakan tentang hal itu" tutupnya.


Pada akhir wawancara, Bill meminta sang jurnalis untuk memotong pembicaraannya soal pelecehan seksual. Aktor berusia 77 tahun tersebut menegaskan dirinya tak ingin memberikan respons apapun mengenai tuduhan itu.


"Sekarang bisakah aku minta tolong untuk tidak menampilkan wawancara tadi? Aku tahu aku tak bicara apapun, tapi aku bertanya mengenai integritas Anda, karena aku tak ingin bicara apapun tapi aku tadi menjawabmu, padahal aku tak ingin berkata apapun. Aku akan sangat menghargai bila wawancara tersebut dipotong," tuturnya.


(dal/ron)



readmore »»  

Film-film Terbaru yang Rilis di Bioskop

Jakarta - Setelah pekan lalu dihibur oleh film animasi 'Big Hero 6' dan 'Interstellar' yang epik dari Christopher Nolan, pekan ini penonton mendapat hiburan beragam dari layar lebar. Mulai dari horor, thriller, action hingga animasi. Berikut film-film pilihan terbaru di bioskop:

readmore »»  

Stress Bisa Jadi Pemicu Datangnya Ketombe

Rambut sehat dan kuat menjadi dambaan bagi setiap orang terutama kaum perempuan. Namun tak bisa dipungkiri masalah seperti kering apalagi ketombe bisa menjadi pangkal rambut bermasalah.

Menurut dr Andrew Jones, ketombe bisa muncul karena banyak faktor. Salah satunya dari sisi psikologis yaitu stress.


"Penyebab ketombe itu sangat relatif. Stress, cuaca, apapun yang bisa melemahkan kulit bisa menyebabkan ketombe," ujarnya saat ditemui di acara CLEAR re-launching bersama Agnez MO belum lama ini.


Agar terhindar memiliki rambut bermasalah karena ketombe, Jones punya beberapa saran untuk mengatasi hal tersebut. Selain memilih produk shampo yang tepat, setiap orang harus memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi. Tak cuma baik untuk tubuh, pola makan yang sehat juga mempengaruhi kualitas rambut yang tumbuh di atas kepala.


"Memilih-milih makanan sehat, tidak terlalu stress dan menggunakan shampoo yang benar maka ini akan banyak membantu," ungkapnya.


(doc / dal)



readmore »»  

Duet Emosional Hyorin 'SISTAR' dan Jooyoung di 'Erase'

Jakarta - Setelah sukses dengan beberapa proyek duet Soyou dengan Junggigo, Starship Entertainment meluncurkan pasangan duet baru. Mereka adalah Hyorin 'SISTAR' dengan penyanyi underground solo, Jooyoung.

Keduanya berkolaborasi dalam sebuah lagu berjudul 'Erase' yang dirilis pada Kamis (20/11/2014) tengah malam waktu Korea. Genre musik yang diusung keduanya cukup berbeda dengan yang biasa dibawakan Soyou.


'Erase' merupakan track yang menggabungkan musik jazz dan RnB yang terdengar emosional. Vokal Hyorin pun terdengar lebih lantang di lagu ini karena tak banyak menyanyi dengan falseto seperti track solonya 'One Way Love' tahun lalu.


Rapper Iron, dari variety show 'Show Me the Money' ikut menyanyikan lirik rap di lagu ini. Sementara salah satu personel boyband Cross Gene, Takuya hadir sebagai bintang video klip sebagai bartender.


Karena ini Hyorin, maka video musiknya tidak jauh dari kesan seksi. Bersama dengan Jooyoung, leader SISTAR itu menampilkan chemistry yang klop sebagai sepasang kekasih di dalam video.


(ron/ron)



readmore »»  

Dari DJ, Ay Claudia Kini Jajal Musik Dangdut

Jakarta - Model yang beralih profesi jadi seorang DJ, Ay Claudia kini mencoba menjajal genre musik baru. Ay memutuskan memilih jalur dangdut untuk lagu terbarunya.

Hal itu diungkapkan bintang film 'Ku Tunggu Jandamu' saat ditemui di V2, Gajah Mada, Jakarta Pusat, Kamis (20/11/2014) malam. Ada alasan tersendiri kenapa ia memilih musik dangdut.


"Aku pilih dangdut karena merakyat. Seni itu nggak terbatas," katanya yang hadir karena diundang untuk mengisi acara ulang tahun V2.


Ay menolak jika dirinya memilih dangdut karena keseksian badannya. Ia justru menjatuhkan pilihannya ke dangdut karena lumayan menguasai teknik cengkok.


"Aku dapet cengkoknya, bukan karena cocok dengan body. Namanya seni tidak terbatas dengan satu warna," katanya lagi.


Perempuan berdarah Manado-Jawa itu sudah punya tiga lagu bernuansa dangdut. Lagu pertama yang akan dipromosikannya berjudul 'Sir Gobang Gosir'.


(ron/ron)



readmore »»  

Soal Batal Nikah Jessica Iskandar, Bella Shofie Pamer Barang Mewah

Jakarta - Alamat Jessica Iskandar menjadi pembahasan yang cukup alot dalam persidangan antara Ludwig Franz Willibald dengan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Karena sudah pindah alamat rumah, pemanggilan Jessica pun mendapat kendala.

Selain kabar soal persidangan Jessica, ada juga berita heboh dari Bella Shofie. Bella diperiksa Kejaksaan Agung karena apartemen yang ia sewa saat ini ada sangkut pautnya dengan kasus pencucian uang eks Kadishub DKI Udar Pristono. Udar juga sudah ditetapkan sebagai tersangka untuk kasus korupsi TransJ.


Berikut 5 berita terpopuler di detikHOT, Kamis (20/11/2014):



readmore »»  

Dilaporkan ke Polisi, Dewi Persik Klaim Dirinya Perempuan Mahal

Jakarta - Pedangdut Dewi Persik punya penilaian sendiri terhadap sikapnya yang selalu diliputi kontroversi. Meski tengah bermasalah dengan hukum, menurutnya itu justru sebuah pembuktian dirinya bukan perempuan murahan. Lho kok?

"Biasanya perempuan mahal itu dilaporkan. Maksudnya, tidak bisa dibeli dengan uang, hanya pakai hati. Sudah hati yang bicara, meski sakitnya di sini, puasnya di sini," ungkap Depe saat mengisi acara 'Rumpi' di Studio Palem, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014).


Depe sedikit menjelaskan maksud perkataannya itu. Menurutnya ia ingin membuktikan dirinya bukan perempuan yang suka meminta-minta sesuatu kepada lawan jenisnya.


"Nggak. Kalau saya perempuan pengeretan nggak mungkin dilaporkan ke polisi," tegasnya.


Depe menganggap ucapannya itu adalah sebuah kode. Entah siapa yang bisa mengartikan kode itu, yang jelas ia yakin ada seseorang mengerti makna bahasanya.


"Kode-kode saya ini hanya untuk orang yang mengerti," tuturnya.


(nu2/kmb)



readmore »»  

Berobat ke Singapura, Jupe Sempat Jenguk Olga?

Jakarta - Julia Perez baru saja kembali dari pengobatannya di Singapura. Julia memang diketahui menderita kanker serviks.

Jupe pun disinggung apakah dirinya sempat menjenguk rekannya, Olga Syahputra di Negeri Singa itu?


"Nggak bisa (jenguk), saya pengobatan terus di rumah," ungkap Julia di Bandara Soetta, Tangerang, Kamis (20/11/2014).


Olga diketahui menderita Meningitis. Ia sudah dirawat selama berbulan-bulan di Singapura.


Bicara penyakit yang dialami Julia, ia sempat 'dicolek' Ria Irawan yang baru saja mengumumkan dirinya kena kanker getah bening stadium 3.


Menurut Ria, Julia lebih baik berobat di Indonesia. Mengenai hal itu, bintang film 'Gending Sriwijaya' tersebut mengaku bersyukur karena diperhatikan sang sahabat.


"Dia orangnya care, makanya dia buatin saya (kartu) BPJS," kata Julia.


(kmb/doc)



readmore »»  

Tessa Mariska Bangga Bisa Raih S2

Jakarta - Pada Kamis ini (20/11) artis Tessa Mariska meraih gelar master setelah menempuh pendidikan pascasarjana di universitas swasta di kawasan Jakarta.

"Lega bisa menyelesaikan S2. Ini momen terbaik saya bisa merasakan ini bareng suami," katanya di ‎Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014).


Saat merayakan hari wisudanya, Tessa ditemani sang suami tercinta. Tessa pun kini merasa kebahagiaannya makin lengkap karena telah menjadi sarjana S2 dan juga sudah berstatus istri.


Dalam pendidikannya, artis yang mengaku mundur dari dunia hiburan itu mengambil jurusan manajemen. Ia merasa bangga karena masih bisa menyelesaikan kuliah meski sibuk menjalani tugas baru sebagai Ibu rumah tangga.


"Sempat repot banget. Bangga tapi sekarang, karena sempet putus asa sebelumnya," tambahnya.


(kmb/doc)



readmore »»  

Yuk, ke HelloFest Anima Expo 2014 Akhir Pekan Ini!

Jakarta - Sepanjang 10 tahun penyelenggaraan, HelloFest Anima Expo selalu menghadirkan berbagai acara budaya pop yang berbeda dan unik. Tentunya selalu mengedepankan kreator dan pelaku industri lokal.

"Sebenarnya kami seperti menyiapkan ruang bagi kreator untuk bertemu dengan fans-nya," ujar pendiri HelloFest Wahyu Aditya saat jumpa pers di gedung Mandiri Inkubator Bisnis, Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014).


Dari awal penyelenggaraan pada 2004, HelloFest mampu menghadirkan 200 pengunjung. "Padahal kami hanya sewa ruko dua lantai," tuturnya.


HelloFest memiliki tiga agenda utama yakni HelloFest Movie, KostuMassa atau agenda bagi costum player Indonesia, dan terakhir Pasar HelloFest. Ketiganya selalu mampu menarik massa dan pengunjung dari berbagai daerah di Indonesia.


Festival budaya popular terbesar dan terlama di Indonesia ini akan digelar pada 22-23 November 2014 mendatang di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat. Panitia juga menyewa plaza barat Senayan untuk Pasar HelloFest.


"Tahun ini kami memprediksikan dan targetnya akan ada 40 ribu pengunjung. Termasuk 2000 cosplayer yang akan berpartisipasi di dua hari penyelenggaraan, makanya akan membutuhkan tempat yang lebih besar," tambahnya lagi.


Wahyu juga berharap ke depannya HellpFest akan menjadi festival popular terbesar seperti San Diego dan di Jepang. Informasi selengkapnya cek situs hellofest.com.


(tia/mmu)



readmore »»  

Jalani Sidang, Eddies Adelia Pakai Tas Kerajinan Tangan

Jakarta - Eddies Adelia kini tengah menjalani proses persidangan atas dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). Kesan sederhana terlihat saat Eddies tiba di Ruang Tahanan Wanita, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014).

Seperti diketahui tas mewah Chanel milik Eddies telah disita sebagai barang bukti dirinya menerima uang panas dari sang suami. Eddies pun kini terlihat menenteng sebuah tas hasil kerajinan tangan yang terbuat dari biji plastik warna-warni.


"Ini aku minta dibikinin di sana, bahannya, warnanya dan modelnya aku yang pilih," ujar Eddies.


Sembari menunggu proses persidangan Eddies terlihat asyik menggunakan Ipad Mini dalam ruangan tahanan. Eddies pun sempat ber-selfie ria dalam ruang tahanan sembari menunggu giliran sidang. Sejak ditahan di Rutan Pondok Bambu ia memang jarang melihat dunia luar.


"Aku nggak pernah liat beginian," tuturnya.


(nu2/mmu)



readmore »»  

Setia Band Rilis Single Baru Bertema Motivasi

Jakarta - Setelah merilis debut albumnya di tahun 2012, 'Satu Hati', kini Setia Band kembali berkarya. Belum dalam bentuk album, melainkan sebuah single baru.

Berbeda dari kebanyakan lagu Setia Band, single berjudul 'Istana Bintang' itu tidak bercerita tentang cinta. Melainkan lagu motivasi.


"Kami ingin memberikan motivasi buat hidup. Di saat kita terjauh dan bahagia, itu kita sedang berjuang. Itulah perjalanan hidupnya," buka vokalis Setia Band, Charly, saat jumpa pers di Kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (20/11/2014).


'Istana Bintang' sendiri terinspirasi dari perjuangan anak-anak jalanan untuk bertahan hidup. Band pelantun 'Jangan Ngarep' itu melihat ada motivasi yang besar dari para anak jalanan.


"Selama kita masih bernapas, berarti harapan belum habis. Andalkan diri kita sendiri dalam menghadapi apapun yang terjadi di hidup ini. Itu yang saya sampaikan dari lagu 'Istana Bintang," tambahnya.


"Selain itu, lagu 'Istana Bintang' ini penuh esensi. Bukan cuma sekedar jualan industri seperti karya kebanyakan. Itu yang juga harus ditekankan," tegasnya.


Nantinya, single 'Istana Bintang' akan masuk ke dalam album ke-2 Setia Band yang berjudul 'Menggapai Istana Bintang'. Terdapat 10 lagu, album tersebut dijadwalkan rilis pada Februari 2015.


(hap/mmu)



readmore »»  

Chris Pratt Perankan Pembunuh Berpribadi Ganda di 'Cowboy Ninja Viking'?

Jakarta - Film 'Guardians of the Galaxy' yang menembus box office selama beberapa pekan, turut melambungkan nama Chris Pratt. Kabarnya ia akan segera bergabung dengan produksi film lain yang juga adaptasi dari komik.

Pratt dilirik untuk memerankan karakter Duncan, protagonis dari novel grafis karya A.J. Lieberman dan Riley Rossmo. Karakter tersebut digambarkan sebagai pembunuh yang memiliki kepribadian ganda.


Duncan bisa berganti identitas dari koboi, ninja dan Viking yang memiliki semua keterampilan. Ia adalah korban pemerintah yang menjadikannya pembunuh melalui program dari psychotherapist Dr. Sebastian Ghislain.


Duncan juga disebut sebagai pembunuh paling efektif yang dihasilkan dari program tersebut. Demikian seperti dilansir Aceshowbiz, Kamis (20/11).


Skrip 'Cowboy Ninja Viking' akan dikerjakan Paul Wernick dan Rhett Reese, namun posisi sutradara masih kosong setelah ditinggalkan Marc Forster (World War Z). Film ini diproduksi oleh Universal Pictures.


(ich/mmu)



readmore »»  

Baju Mata Satu Dhea Ananda


Kamis, 20/11/2014 14:30 WIB


Fotografer : Asep Syaifullah

Dhea Ananda tampil simple serba hitam saat hadir di premiere film '7/24'. Istri Ariel 'Nidji' itu bergaya dengan sweatshirt bergambar satu mata.





More Photos


readmore »»  

Dipanggil Kejagung, Hubungan Bella Shofie dan Calon Suami Retak

Jakarta - Masalah yang dialami Bella Shofie tampaknya cukup serius setelah dipanggil Kejaksaan Agung, Rabu (19/11/2014) kemarin. Bahkan setelah itu, hubungannya dengan calon suami retak.

"Hubungan saya agak retak sama calon suami saya. Padahal saya mau nikah, saya sakit," tuturnya saat ditemui di Apartemen Cassa Grande, Casablanca, Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014).


Apartemen tersebut disegel Kejagung terkait kasus pencucian uang eks Kadishub DKI Udar Pristono. Udar juga sudah ditetapkan sebagai tersangka untuk kasus korupsi TransJakarta.


Akibat masalah itu, Bella pun mengaku banyak mendapat komentar miring. Bahkan, komentar itu sudah sampai ke telinga kekasihnya.


"Calon suami dapat omongan dari orang, dia merasa terganggu. Aku padahal kasih kepercayaan ke dia, aku udah jelasin juga," ujarnya.


Sang kekasih pun meminta Bella untuk meninggalkan apartemen tersebut. Tapi sayang, ia ingin menyelesaikan terlebih dahulu dengan agen yang bertanggung jawab atas sewa properti itu.


"Dia bilang, saya harus keluar dari sini. Tapi saya butuh tanggung jawab agen apartemen ini dulu. Saya apes, sial," keluhnya.


(nu2/mmu)



readmore »»  

Kim Kardashian Tak Akan Larang Putrinya Foto Bugil Saat Dewasa

Jakarta - Kim Kardashian kerap mendapatkan kritik dari berbagai pihak karena foto bugilnya. Ditambah lagi, saat ini statusnya adalah ibu dari seorang putri yang masih berusia satu tahun.

Namun ketika ditanya mengenai masa depan sang putri, bintang reality show 'Keeping Up With the Kardashian' tersebut menyatakan dirinya tak akan melarang North untuk melakukan foto bugil saat ia beranjak dewasa nanti, jika itu memang ingin dia lakukan.


Hal tersebut diungkap Kim ketika diwawancara oleh sebuah radio di Perth, Australia. "Aku akan mendukung apapun yang ingin ia lakukan," tutur Kim seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (20/11/2014).


Tak hanya itu, Kim juga mengungkapkan alasan di balik foto bugil yang dilakoninya untuk majalah Paper. Ibu satu anak tersebut mengaku tak dibayar untuk memamerkan tubuh tak berbusananya di sampul depan.


"Aku melakukannya karena aku merasa bangga dengan tubuhku dan hal tersebut membuatku merasa nyaman dengan tubuhku sendiri setelah berat badanku bertambah 500 pound dan membuatku nampak seperti wanita pemalas untuk waktu yang cukup lama," sambungnya membicarakan soal pertambahan berat badan saat hamil.


(dal/mmu)



readmore »»  

White Hot Kim Kardashian


Di hari kedua peluncuran parfum terbarunya di Melbourne, Australia, Rabu (19/11/2014), Kim Kardashian tampil hot. Ibu satu anak itu memamerkan lekukan tubuhnya dalam balutan dress putih ketat.



readmore »»  

Sudah Baikan, Jisoo 'Lovelyz' Keluar dari Rumah Sakit

Jakarta - Personel girlband Lovelyz yang tengah ramai diperbincangkan, Seo Jisoo kini sudah keluar dari rumah sakit. Jisoo dirawat karena tekanan mental akibat berbagai rumor miring yang ditujukan kepadanya.

Perempuan berusia 20 tahun itu mulai menjalani perawatan pada 12 November silam. Manajemen sempat mengabarkan bahwa shock mental yang dialaminya cukup parah sampai harus dijauhkan dari berbagai akses ke media termasuk internet.


Sembilan hari menjalani perawatan, pelantun 'Candy Jelly Love' itu sudah lebih baik. Namun, Jisoo tidak kembali ke asrama Lovelyz melainkan pulang ke rumah orangtuanya.


"Dia akan fokus untuk menstabilkan kondisi mentalnya dulu," kata sumber terdekat Jisoo kepada Star News pada Kamis (20/11/2014).


Kasus penyebaran rumor negatif soal Jisoo sudah dilaporkan ke pihak kepolisian. Polisi pun telah menemukan oknum yang dicurigai sebagai penyebar gosip miring tersebut.


Tak cuma itu saja, sebuah akun Twitter anonim juga menyebutkan bahwa ia adalah korban dari tindakan buruk Jisoo di masa lalu. Korban ini mengaku punya bukti dan siap dipanggil polisi.


(ron/mmu)



readmore »»  

Cosplayer Vampy Bit Me Siap Ramaikan ITGCC 2014

Jakarta - Cosplayer asal Amerika Serikat Linda Lie atau dikenal dengan Vampy Bit Me dipastikan akan hadir dan meramaikan Indonesia Toy, Game & Comic Convention (ITGCC) 2014. Wanita ini sudah menyukai aneka costum player dari berbagai karakter sejak kecil.

"Ibu saya pandai menjahit. Ia yang mengajarkan bagaimana cara membuat kostum yang baik dan sesuai dengan karakter yang diinginkan," katanya saat jumpa pers di Glitch, SCBD, Kamis (20/11/2014).


Wanita yang memakai kostum dalam salah satu karakter film X-Men ini juga mengatakan karakter dalam film dan Marvell Comics yang membuatnya menjadi gemar membuat kostum sendiri.


"Buat kostum sendiri itu lebih enak dan nyaman. Kalau salah bisa dibikin ulang," ungkapnya.


Hingga kini passion atau hobi yang dilakoninya sudah menjadi profesi tersendiri yang membuatnya keliling dunia. Sebelum ke Indonesia, Vampy baru saja balik dari Tokyo.


"Di sana juga ada festival cosplay dan saya diundang dari perwakilan cosplay Barat," tuturnya. Untuk pagelaran ITGCC 2014 yang akan digelar akhir pekan ini, Vampy sudah menyiapkan beberapa kostum hasil kreasinya.


Di akhir jumpa pers, ia memberikan tips bagi cosplayer pemula di Tanah Air. "Sebenarnya sangat mudah sekali ber-cosplay. Jangan pernah merasa senior, bertanyalah kepada sesama cosplayer. Jika kamu menyukai karakter itu, pakai kostumnya dan jadilah seperti karakter itu. Dan kalau mau membuat kostumnya banyak kok tutorial dari Youtube," katanya.


Cosplayer Vampy Bit Me akan hadir pada agenda hari pertama, Sabtu (22/11/2014) mendatang. Ia akan tampil pada pukul 13.00-14.00 WIB. Jangan sampai terlewat!


(tia/mmu)



readmore »»  

Tubuh Lebih Gemuk, Eddies Adelia Anggap Rutan Sebagai Pesantren

Jakarta - Sidang lanjutan perkara Tindak Pindana Pencucian Uang (TPPU)‎ yang melibatkan Eddies Adelia kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2014). Tepat pukul 13.00 WIB, istri Ferry Setiawan itu tiba di Ruang Tahanan Wanita PN Jaksel.

Eddies tiba bersama rombongan tahanan wanita lainnya. Mengenakan hijab cokelat muda, Eddies yang sudah menjalani penahanan selama beberapa minggu justru terlihat lebih gemuk.


"Nggak naik sih, kemarin aja pas masuk (Rutan Pondok Bambu) naik sekilo," ujarnya.


Hari ini Eddies kembali menjalani persidangan TPPU yang sempat ditunda dua hari yang lalu. Eddies telah menerima sejumlah uang dari sang suami yang diduga hasil dari penipuan. Kini suaminya pun telah ditahan atas perkara tersebut.


Meski tengah menghadapi masalah, aktris era 90-an ini mengaku ingin selalu berusaha tampil tenang dan tabah. Eddies yang menjalani kehidupan di balik jeruji menanggap dirinya kini tengah pesantren.


"‎Sekarang kan makan tidur teratur, sama Allah disuruh masuk pesantren dulu," tandas Eddies.


(mah/mmu)



readmore »»  

Wow, Prisia Nasution Berambut Gimbal


Prisia Nasution biasa tampil manis dan sederhana di berbagai kesempatan. Namun saat hadir di premiere film '7/24', bintang 'Sang Penari' itu mengubah penampilannya secara drastis dengan tampil berambut gimbal.



readmore »»  

Ini Kisah di Balik Perdamaian Dave Grohl dan Courney Love

Jakarta - Bukan lagi rahasian bahwa janda Kurt Cobain, Courtney Love bersiteru dengan vokalis Foo Fighters yang juga mantan mendiang suaminya dulu di Nirvana, Dave Grohl. Akan tetapi, sebuah persitiwa di gelaran Rock N' Roll Hall of Fame 2014 membuat mereka mencair.

Peristiwa yang dimaksud adalah payudara di gelaran yang berlangsung bulan April kemarin. Saat itu, Love membacakan nama Nirvana yang dilantik dalam Rock N' Roll Hall of Fame. Dan, perselisihan 20 tahun Grohl dan Love akhirnya berakhir dengan damai. Bagaimana caranya?


"Semuanya berawal di upacara Rock N' Roll Hall of Fame, dimana semua orang berpelukan. Kemudian kami berdua bertemu dan mengingat apa yang terjadi 20 tahun lalu. Namun, ada satu selebriti dengan payudara terindah malam itu dan kami membicarakannya, lalu berpelukan," cerita Love saat berbincang di sebuah acara talkshow 'Jimmy Kimmel Live' seperti dilansir detikHOT, Kamis (20/11/2014).


"Sudah saatnya menebus dosa yang saya perbuat kepadanya. Kami beperlukan cukup erat dan melupakan masalah selama 20 tahun itu," sambungnya lagi tanpa menyebut nama selebriti tersebut.


Dalam obrolan itu, Love juga mengatakan tentang rencana kolaborasi lagu bersama Grohl dan grupnya, Foo Fighters. "Ya, mungkin akan ada kolaborasi. Tapi, kita lihat nanti," ujarnya disambut tepuk tangan dan tawa para penonton.


Grohl dan Love mengalami perselisihan sejak kematian Cobain tahun 1994. Masalah yang terjadi tidak jauh dari soal royalti dan beberapa hak lagu yang menurut Courtney Love tidak adil. Keduanya saling menjatuhkan satu sama lain, termasuk membawa masalah itu ke ranah hukum.


(hap/mmu)



readmore »»  

Alamat 'Gelap', Hakim Minta Dinas Catatan Sipil Kontak Kakak Jessica Iskandar

Jakarta - Tempat tinggal Jessica Iskandar di Jalan Kerinci, No. 88, Ciganjur, Jakarta Selatan, memang sudah disewakan. Namun, tak ada yang tahu di mana Jessica Iskandar kini tinggal.

Alamat yang tak jelas itu pun menjadi kendala dalam persidangan di Pengadilan Tata Usaha Negara, Kamis (20/11). Itulah sebabnya Jessica sendiri diminta hadir dalam persidangan di PTUN.


Alhasil, Ketua Majelis Hakim, Haryati, S.H., M.H, meminta tergugat (Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil) untuk menghubungi Henry, kakak Jessica. Terlebih Henry, menjadi orang yang mendaftarkan pernikahan Jessica dengan Ludwig ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.



Tyas Mirasih Putus dari Syamsir, Ini Foto Kebersamaan Ludwig dan Jessica


"Untuk keluarga, saudara Henry yang mendaftarkan pernikahan ini, ada alamatnya?" tanya Haryati dalam persidangan di PTUN, Jalan Sentra Timur, Jakarta Timur, Kamis (20/11/2014).


"Kami akan coba kontak dengan Henry," ucap Novan, perwakilan dari Kepala Dukcapil.


Setelah kabar pembatalan nikahnya dengan Ludwig tercium oleh publik, Jessica ternyata sudah pindah tempat tinggal. Rumah mewah di kawasan Ciganjur pun telah disewakan oleh Jessica Rp 200 juta per tahun.


Pada sidang kali ini, pihak Ludwig membacakan isi gugatan terhadap Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI Jakarta mengenai jejak data pernikahan dengan Jessica.


Pasalnya, Ludwig yang merasa tak pernah menikahi Jessica pada Desember 2013 lalu itu mempertanyakan mengapa akta perkawinan No 05/A1/2014 tertanggal 8 Januari 2014 bisa ada.


Dalam akta perkawinan itu, pria Jerman yang pernah bekerja sebagai senior manajer di situs belanja online terkemuka itu disebut sudah sah menikah dengan Jessica.


(pus/mmu)



readmore »»