Joe Taslim, dan Peran Media Sosial dalam Kariernya

Jakarta - Semakin berkembangnya era teknologi, membuat aktor Joe Taslim mengikuti penggunaan media sosial seperti Twitter. Semenjak terkenal, jumlah followers Joe otomatis bertambah. Apa fungsi utama media sosial bagi Joe?

"Sekarang pengaruh gede banget buat promo kegiatan saya. Pas syuting 'Fast & Furious' bisa update setiap hari, pengaruhnya lebih cepat dibandingkan promo lewat billboard," ucapnya saat ditemui di kawasan Grogol, Jakarta Barat Kamis (3/10/2013).


Joe pun menganggap bahwa jejaring sosial pun dapat dijadikan sebagai tempat personal branding. Apalagi karier ayah dari tiga anak ini makin cemerlang setelah membintangi 'The Raid', 'Fast & Furious 6' dan 'La Tahzan'.


"Dulu sudah punya saat merintis karier, kalau dulu followers-nya ratusan, sekarang ratusan ribu," ucap aktor berwajah oriental itu.


Tetapi media sosial juga tak melulu memberikan respons positif dari para penggemarnya. Joe mengaku tak jarang mendapat cibiran juga.


"Pas casting saya diam-diam saja dan pas casting sudah keterima juga ada yang nyela. Paling muncul 5 menit langsung mati, ah paling cuman nambal ban Vin Diesel... That's part of the social media, slow down aja," ujarnya santai.


(mah/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!