Chaerul Umam Tak Pernah Paksakan Anak Jadi Artis

Jakarta - Meski berkecimpung di industri perfilman namun, Chaerul Umam tidak mengharuskan ketiga buah hatinya untuk menjadi seorang pekerja seni. Ia justru membebaskan anak-anaknya untuk memilih dunianya masing-masing sesuai dengan keinginannya.

"Bapak itu tidak pernah memaksakan anak-anaknya. Dia santai banget deh. Saya termasuk orang yang bertentangan sama bapak. Suka menyetel musik kenceng-kenceng saya tapi bapak nggak pernah marah," ucap Akbar saat ditemui di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Jumat (4/10/2013).


Bahkan Akbar yang pernah menjadi wartawan di salah satu media online, mendapat perhatian khusus dari sang ayah. Ia selalu mengingatkan hal penting yang berkaitan dengan pekerjaannya.


"Dia mau saya menjadi wartawan yang baik dan tidak menjadi wartawan yang profokatif," ucapnya seraya tersenyum.


Chaerul dimakamkan di TPU Pondok Kopi, Jakarta Timur, Jumat (4/10). Sutradara yang terkenal dengan film-film bernafaskan Islam itu meninggal di usia 70 tahun.


(wes/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!