(dok. Daily Mail)
Seni tiga dimensi itu seolah sedang membelah danau, membagi sebuah ruangan jadi dua ruangan yang disatukan dengan kaitannya, hingga seperti memecah dinding raksasa.
Tentu saja ini hanyalah hasil ilusi optik dari karya seniman Kitagawa Jun. "Aku awalnya melukis mural dengan ritsleting raksasa di lorong Roppongi. Karena itu begitu terkenal aku mencoba membuat versi tiga dimensinya," kata Kitagawa.
Hasilnya lumayan mengejutkan. Kitagawa seperti bisa membelah danau di dekat sebuah hotel. Sehingga seolah-olah ritsleting ajaibnya sedang berusaha menutup sebagian permukaan air.
"Keputusanku ternyata tepat, karyaku mendapat perhatian besar ketika dipamerkan. Banyak yang terbelalak, tak sedikit yang mencoba melihat apa ini benar-benar bisa bekerja layaknya ritsleting," kata pria itu seperti dilansir Daily Mail.
Kitagawa menjelaskan konstruksi ritsleting raksasanya dibuat dari kayu sebelum dicat dengan warna metalik seperti umumnya ritsleting sungguhan.
(utw/utw)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!