Kategori-kategori yang Dihapus dari Academy Awards

Jakarta - Dimulai sejak tahun 1928, ajang paling bergengsi insan perfilman dunia Academy Awards memasuki tahun ke-86 pada 3 Maret mendatang. Tak sedikit perubahan yang terjadi, termasuk juga perubahan kategori yang diperebutkan.

Tercatat ada belasan kategori yang akhirnya harus dihentikan. Mulai dari 'Best Assistant Director', 'Best Dance Director','Best Director Comedy Picture', 'Best Engineering Effects', 'Best Original Musical or Comedy Score' dan 'Best Original Story'.


Enam kategori lainnya adalah 'Best Score – Adaptation or Treatment', 'Best Short Film – Color', 'Best Short Film – Live Action – 2 Reels', 'Best Short Film – Novelty', 'Best Title Writing' dan 'Best Unique and Artistic Quality of Production'. Ya, memang tak semuanya berarti dihentikan, karena beberapa di antaranya disesuaikan seiring dengan kemajuan teknologi.


Misalnya kategori 'Best Short Fil,-Color' yang hanya sempat terlaksana selama satu tahun, yaitu 1936-1937. Bukan tanpa alasan, karena pada tahun itu hampir seluruh produksi film sudah menggunakan berwarna.


Kategori 'Best Assistant Director' sempat diadakan selama empat tahun mulai tahun 1933-1937, Entah alasan apa yang menyebabkan kategori itu dihilang dengan cara dipecah ke beberapa bagian, seperti 'Best Film Editing' dan 'Best Cinematography'. Kategori 'Best Egineering Effects' juga mengalami hal serupa setelah dibagi menjadi dua bagian, 'Best Sound Editing' dan'Best Sound Mixing' sejak tahun 1930.


Di antara 14 kategori di atas, empat di antaranya hanya digelar satu kali, itu pun pada dipelaksanaan perdana Academy Awards tahn 1928. Kategori-kategori tersebut adalah 'Best Engineering Effects', 'Best Director, Comedy Picture', 'Best Title Writing' dan 'Best Unique and Artistic Quality of Production'.


Selain itu, mungkin tidak banyak yang tahu bahwa ada satu kategori yang belum berhasil tercatat sebagai bagian dari Oscar. Terhitung sejak tahun 1991-2012, 'Best Stunt Coordination' selalu ditolak untuk dilombakan.


Academy Awards 2014 menampung 24 kategori terbaik ditambah lima kategori spesial. Sudah 2.809 piala berbentuk ksatria berwarna emas itu keluar menjadi hadiah kepada pelaku film terbaik di setiap tahunnya.


Sebanyak 50 piala lagi sudah disiapkan untuk para jawara Oscar tahun 2014. Pengumuman pemenang akan digelar pada 2 Maret mendatang (3 Maret jam 7.00 WIB waktu Indonesia) di Dolby Theatre, Hollywood.


(hap/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!