Menurut Simon, momen ketika dirinya bergabung dengan masyarakat Padang untuk melakukan Panjat Pinang adalah yang paling membuatnya terharu. Hal ini karena kerja keras dan kerja sama para peserta yang bahu-membahu saling bantu.
"Panjat Pinang adalah yang paling menyentuh sepanjang musim kedua. Ini adalah tantangan yang paling sulit yang pernah kulakukan secara fisik dan mental," ujar Simon, saat diwawancarai detikHOT via sambungan telepon beberapa waktu lalu.
Pembawa acara yang juga berprofesi sebagai film maker itu menambahkan, teriakan dari warga yang menonton juga menambah suasana meriah sekaligus menyentuh. Terlebih ketika peserta Panjat Pinang berhasil sampai ke puncak.
"Meski wajah kami kena tendang dan tubuh kami berlumur oli, tapi ketika salah satu peserta sudah sampai di atas dan mengibarkan bendera Indonesia, itu adalah momen paling indah yang pernah kurasakan," tambahnya.
Episode Panjat Pinang di Padang akan ditayangkan oleh channel HISTORY di 'Hidden Cities Extreme: Season 2' pada 11 Maret mendatang. Acara ini tayang di HISTORY setiap hari Selasa pukul 21:00 WIB.
(ron/ich)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!