Cerita Yeyen Lidya Soal Perayaan Natal dengan Orangtua Beda Agama

Jakarta - Artis Yeyen Lidya cukup mengingat kembali momen perayaan hari besar agama di keluarganya yang memang multietnis dan kultur. Sang ibunda yang seorang muslim dan mendiang ayahnya yang seorang kristiani diakui Yeyen memberi warna tersendiri kala hari raya tiba.

Presenter dan penyanyi itu pun selalu gembira seperti saat Natal kali ini karena semua keluarganya berkumpul. Yeyen sendiri merupakan seorang kristiani yang merayakan Natal.


"Yang pasti, beberapa momen, seperti ultah, Natal, Lebaran dan tahun baru itu menjadi alasan untuk kumpul keluarga. Jadi kalau diundang ya mereka harus datang pokoknya," jabarnya ditemui di Jakarta, Rabu (25/12/2013).


"Jadi kalau ada acara, seperti Natalan ini, keluarga pada ngumpul, baik yang Kristen maupun yang muslim," urainya lagi merinci.


Mengenai tradisi Natal, Yeyen yang pernah eksis jadi presenter kuis tengah malam itu juga tak pernah ketinggalan untuk bertukar kado. Seperti apa?


"Kado selalu gantian. Sesama keluarga bahkan dari mama yang muslim, nanti giliran kalau Lebaran, kami yang ngasih kado ke mama," ujarnya.


Bintang film 'Dendam Arwah Rel Bintaro' itu lantas menceritakan mengenai pengalaman bertukar kado dengan sang suami. "Pernah dikasih suami kotak musik yang ada Sinterklas di dalam tabung. Itu tahun kemarin. Tahun ini bingung katanya dia, mau ngasih apa, jadinya belum ngasih," katanya.


(kmb/mmu)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!