Ungguli Debut '99 Cahaya' dan 'Soekarno', Bisakah 'Comic 8' Tembus Sejuta Penonton?

Jakarta - Film comedy action 'Comic 8' mendapatkan respons positif dengan 65 ribu penonton di hari pertama penayangannya pada Rabu (29/1/2014). Unggul dari pendapatan debut '99 Cahaya' dan 'Soekarno', bisakah 'Comic 8' tembus sejuta penonton?

Biasanya, empat hari pertama di bioskop menjadi tolok ukur kesuksesan sebuah film. Hal itu sudah dibuktikan lewat raihan penonton film-film box office yang tayang Desember lalu.


Ketika tayang perdana pada 5 Desember lalu, '99 Cahaya di Langit Eropa' mampu menjaring 48 ribu penonton. Grafiknya terus menanjak di akhir pekan hingga film arahan sutradara Guntur Soeharjanto menguasai 103 layar bioskop Indonesia. Terhitung, delapan hari tayang, jumlah penonton film produksi Maxima Pictures itu mencapai 412.634 penonton.


Sementara film 'Soekarno' pada hari pertama perilisannya pada 12 Desember, mencapai 36 ribu penonton. Grafik penontonnya juga terus menanjak hingga dalam beberapa hari menyedot 50 ribu orang tiap harinya. Film yang dibintangi Ario Bayu itu pun tayang hingga 140 layar.


Raihan positif dalam debut penayangan di bioskop, disambut syukur dan gembira oleh Produser Falcon Pictures Frederica. Ia melihat adanya trend baru bagi penonton muda film nasional.


"Penonton sudah appreciate smart intellectual comedy," ucapnya kepada detikHOT, Kamis (30/1/2014).


Di samping itu, Erica juga bangga filmnya mampu bersaing dengan 'American Hustle' dan 'The Wolf of The Wall Street'. Kedua film yang masuk nominasi Oscar itu memang tayang berdekatan dengan 'Comic 8' di bioskop.


"Mudah-mudahan kita selalu bisa menjadi tuan rumah di perfilman kita sendiri," harapnya.


(ich/mmu)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!