Peran Penting Tulus di Album Terbaru RAN

Jakarta - Dalam penggarapan album terbarunya yang bertajuk 'Hari Baru', RAN ternyata tidak hanya bekerja bertiga. Ada satu orang lagi yang punya peran penting di balik lagu RAN, orang itu bernama Tulus.

Pelantun 'Teman Hidup' itu memang tidak berperan secara keseluruahn album, tapi Tulus berperan penting untuk sebuah lagu berjudul 'Kita Bisa'. Kabarnya, jika tak ada Tulus, lagu tersebut tidak akan pernah dirilis sampai hari ini.


"Jadi begini, di suatu sore kita bertiga ngobrol sambil denger lagu 'Kita Bisa' itu. Nah di situ tiba-tiba kita ngerasa kalau di lagu ini harus ada suara penyanyi yg bijaksana, karakternya kuat. Dan itu adalah Tulus," cerita Nino saat peluncuran album terbarunya di Kawasan Kuningan City, Jakarta Selatan, Kamis (30/1/2014).


Beruntung gayung bersambut. Tulus bersedia membantu tiga teman seprofesinya. Bahkan Tulus juga ikut menyumbangkan sedikit liriknya.


"Musiknya, aransemennya, lirik itu dari RAN, cuma Tulus ada nyumbang lirik sedikit. Alhamdulillah dia mau, kalau nggak mungkin lagu itu nggak akan dirilis sampai sekarang," ujar Asta menambahkan.


"Karena pesan di lagu ini (Kita Bisa) menurut kita cuma bisa disampaikan oleh Tulus. Sekaligus meningkatkan image kedewasaan RAN sendiri jadinya," lanjutnya.


Aransemen yang berbeda dari sebelumnya menjadi senjata andalan RAN kali ini. Berisi 10 lagu, Rayi, Asta dan Nino bereksplorasi mulai dari soul, distorsi lawas 80an, akustik sampai irama ceria seperti karya terdahulu.


Amunisi kedewasaan RAN pun bertambah kuat dengan penggunaan idiom-idiom Bahasa Indonesia asli sebagai pengganti kata 'cinta', 'kasih', 'sayang' dan 'love'.


(hap/mmu)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!