Murry, Berjaya Bersama Koes Plus Tanpa Nama 'Koeswoyo'

Jakarta - Koes Plus awalnya terbentuk sebagai grup band keluarga Koeswoyo. Berdiri sejak 1960, Koes Plus diisi oleh John Koeswoyo (Bass), Tonny Koeswoyo (Gitar), Yon Koeswoyo (Vokal, Gitar), Yok Koeswoyo (Vokal, Bass) dan Nomo Koeswoyo (Drum).

Formasi itu pun hanya bertahan selama tiga tahun, tepat pada 1963 John Koeswoyo memutuskan untuk hengkang. Personel yang tersisa pun mampu bertahan hingga 1968, pada tahun itu lah sosok Kasmurry atau lebih akrab disapa Murry masuk menggantikan Nomo.


Murry pun mengukir sejarah sebagai personel Koes Plus pertama yang bukan berasal dari keluarga Koeswoyo. Bersama Koes Plus, Murry pun sukses menelurkan puluhan album dan puluhan hits di industri musik Indonesia.


Uniknya, justru nama Murry yang menjadi personel paling awet di Koes Plus. Bersama Yon Koeswoyo, keduanya lebih dari dua dekade mengarungi industri musik Indonesia bersama.


Tentunya sepanjang dua dekade itu juga, Koes Plus sempat berkali-kali berganti personel diluar nama Murry dan Yon. Namun, kejayaan Murry pun harus selesai saat sang legenda dipanggil sang khalik.


Murry wafat pada pagi tadi (1/2/2014) di kediamannya di kawasan Kranggan, Pondok Gede. Murry wafat di usia ke-64 tahun dan recananya akan dimakamkan siang ini di TPU Pondok Rangon.


Selamat jalan Mas Murry!


(fk/tia)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!