Pertanyaan tersebut seputar tuduhan yang dilayangkan Front Pembela Islam (FPI) Depok, Jawa Barat terkait penistaan agama.
"Ada 26 pertanyaan tambahan yang ditanyakan ke terlapor (Vano). Ya intinya pertanyaan itu seputar proses pernikahan, dan kondisinya sekarang seperti apa," ujar AKP Didik Purwanto, Kasat Reskrim Polres Kabupaten Bogor, Jawa Barat saat ditemui detikHot di kantornya, Selasa (4/3/2014).
Lebih lanjut, kata Didik, penyidik juga menanyakan soal motif di balik ucapannya di media beberapa waktu lalu.
"Pemeriksaan Vano kemarin masih berkaitan lagi dengan statement dia di media, dan tujuannya menjadi Islam, sementara di KTP masih nasrani. Itu fokus kami yang menjadi acuan atas laporan Habib Idrus Al Gadri dari FPI Depok," beber Didik.
(dar/wes)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!