Pernikahan Ditunda, Nuri Maulida Undang Anak Yatim

Jakarta - Pernikahan Nuri Maulida dengan bangwasan asal Malaysia, Muhammad Adam Yahya harus ditunda. Meski begitu, di tanggal 22 November nanti, keluarga Nuri tetap melangsungkan syukuran bersama anak yatim.

"Ini sudah keputusan yang kami buat. Tapi tanggal 24 nanti mau mengundang anak yatim," tutur Nuri saat ditemui di Pulau Dua Restoran, Senayan, Jakarta selatan, Senin (18/11/2013).


"Tanggal 22 itu juga Nuri ulang tahun. Nanti ada acara juga di kediaman Nuri. Acara pengajian. Di situ sekaligus memanjatkan doa untuk ayahnya Adam," tambah sang Wedding Organizer, Rina Gunawan yang juga mendampingi Nuri saat menggelar jumpa pers.


Pernikahan itu harus ditunda karena calon mertua Nuri tengah sakit di Arab Saudi. Acara pernikahan tampaknya tak akan berlangsung tanpa adanya orangtua Muhammad Adam, Datuk Yahya.


Nuri pun tak mau berkomentar mengenai penundaan itu. Menurutnya yang terpenting saat ini adalah kesehatan calon mertuanya segera pulih.


"Agak kurang etis membicarakan kapan-kapannya. Semoga Papa diberikan kesembuhan dalam waktu yang lebih cepat," harapnya.


(pus/nu2)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!