Ini Alasan Rio Dewanto Pede Nyanyi di Drama Musikal 'Prahara Cinta Badai Kasih'

Jakarta - Aktor Rio Dewanto menyuguhkan sesuatu yang berbeda dalam pementasan teater musikal 'Prahara Cinta Badai Kasih'. Tampil pertama kali di drama musikal, ia langsung percaya diri untuk bernyanyi. Apa resepnya?

Rupanya, suami Atiqah Hasiholan itu mengaku memang senang bernyanyi. Rio pun bersyukur mendapatkan latihan vokal oleh pengajar yang profesional di bidangnya.


"Yang pasti di belakang ini ada kak Ubiet yang ngajarin saya gimana menyanyi," ujarnya usai pementasan di Teater Jakarta Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (22/11/2013) malam.


"Di sini ada bedanya nyanyi sebagai penyanyi, dengan nyanyi untuk pertunjukan yang sambil beradegan," sambung aktor kelahiran Jakarta, 27 Agustus 1987 itu.


Rio pun menceritakan kalau dirinya memang hobi nyanyi sejak dulu. Tapi itu jauh sebelum ia menginjakan kaki ke dunia hiburan.


"Saya nyanyi dulu ada band, tapi sudah lama vakum. Pas nyanyi di sini pede, tapi ada enggak pede juga. Tapi harus pede. Kerjaan kita pas latihan, sisanya seneng-seneng aja, pas udah di panggung harus pede," terangnya.


Saat pementasan, Rio sendiri kurang lebih dua kali tampil bernyanyi. Ia pun merasa ingin mencoba lagi bermain di drama musikal di lain kesempatan.


"Saya belum pernah nyoba main drama musikal, dan saya penasaran pengen tahu, ternyata menyenangkan. Kalo ada lagi ya saya mau coba lagi," tandasnya.


Penasaran dengar Rio bernyanyi? Penampilannya bisa disaksikan di drama musikal 'Prahara Cinta Badai Kasih' pada 22-24 November 2013 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat.


(mau/bar)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!