Video Klip 'Happy' Pharrell Williams Hadir dalam Versi Jepang

Jakarta - Single berjudul 'Happy' milik Pharrell Williams benar-benar tersebar ke seluruh dunia. Demi menyapa seluruh pendengarnya, baru-baru ini, 'Happy' mempunyai video klip terbarunya yang merupakan versi Jepang.

Maraknya virus 'Happy' di seluruh belahan dunia, tampaknya membuat Pharrell Williams memberikan sesuatu yang spesial bagi para penggemarnya, salah satunay di Jepang. Itu sebabnya, video klip 'Happy' versi Jepang diciptakan.


Diunggah oleh akun Youtbe resmi Sony Music Japan, sonymusicnetwork pada tanggal 13 Mei kemarin, video klip versi Jepang itu menampilkan penari yang merupakan musisi kenamaan Jepang sendiri. Sebut saja grup hip-hop Teriyaki Boyz, penyanyi Toshinobu Kubota sampai beberap anggota boyband EXILE.


Bukan cuma mereka, tokoh kartun sampai karakter fiksi Jepang pun hadir dalam video berlatar belakang serba putih itu. Ketika hampir selelsai, barulah sang pemilik lagu, Pharrell Williams muncul dalam video berdurasi 4.37 menit itu.


Sampai berita ini diturunkan, video klip 'Happy' versi Jepang sudah ditonton lebih dari 35 ribu orang dan 1.000 di antaranya menilai dengan bagus.


Keberhasilan lagu yang menjadi soundtrack 'Despicable Me 2' itu memang tampak tidak masuk akal. 'Happy' bertahan selama 17 minggu menjadi pemuncak tangga lagu Billboard HOT 100 dan sekaligus membuat Pharrell Williams tak kuasa menahan tangis saat berbincang di sebuah program talkshow Oprah Winfrey.


Saat ini, musisi yang diganjar Produser Terbaik oleh Grammy Awards 2014 itu juga baru merilis debut album solonya yang diberi nama 'G.I.R.L.'.


(hap/mmu)