Rio Dewanto Ngaku Pernah Tinggal Kelas Saat SMA

Jakarta - Lewat peran-perannya di beberapa film yang menghiasi layar lebar Indonesia, Rio Dewanto tentu telah menjadi salah satu aktor ternama di Tanah Air. Namun, untuk meraih kesuksesan tersebut ternyata tak semudah membalikkan telapak tangan.

Penuh perjuangan. Ya, itulah yang dialami suami Atiqah Hasiholan itu saat merintis kariernya sebagai aktor hingga mempunyai nama seperti sekarang ini.


"Aku tipe orang yang nggak punya cita-cita. SMA sempet nggak naik kelas, bandel, kuliah di-drop out, akhirnya kuliah lagi, lulus tapi D3," ujarnya saat mengisi acara 'Show Imah' di Trans TV, Kamis (15/5/2014) malam.


"Akhirnya nyoba casting dan sering banget ditolak. Terus kepilih berperan di FTV. Nama saya di skrip itu 'Cowok 1', yang berarti masih bisa diganti-ganti pemerannya siapa. Setelah itu sering ikut kasting, sering ditolak juga. Akhirnya dipercaya salah satu PH jadi pemeran utama. Dari situ mulai cinta sama dunia akting," sambung suami dari Atiqah Hasiholan ini.


Rio juga mengatakan, setiap karakter yang dimainkannya dalam film mempunyai tingkat kesulitan masing-masing. Ia pun selalu merasa gagal dalam berperan saat menonton filmnya sendiri.


"Gue selalu merasa gagal setiap menonton film gue sendiri, kayak nggak puas. Tapi ketika ngobrol dengan para senior, mereka bilang kalau ngerasa seperti itu bagus. Berarti kita harus terus belajar menjadi lebih baik," pungkasnya.


(kak/wes)