Demi Pendidikan, Toni Garrn Rela Tak Ikut Fashion Week

Jakarta - Banyak selebriti-selebriti muda yang kemudian melupakan pendidikan karena telah sukses dengan kariernya. Namun tidak dengan Toni Garrn, yang rela meninggalkan fashion week demi ikut ujian.

Fashion week adalah ajang yang paling ditunggu oleh para model. Karena tak hanya menjual hasil kerja desainer ternama, namun para agensi model pun bertebaran untuk mencari bibit-bibit unggul yang dapat dipekerjakan sebagai model untuk desainer-desainer kelas atas.


Sayangnya Toni, yang kala itu masih berusia 18 tahun harus merelakan kesempatan emas tersebut. Pasalnya, ia harus mengikuti ujian Abitur, sebuah ujian yang harus diambil oleh para siswa di Jerman setelah 12 tahun menuntut ilmu.


Namun walaupun harus merelakan fashion week 2010, kesempatan untuk berjaya di dunia modeling tak lantas meninggalkan Toni. Pada 2011, Victoria's Secret mendapuk sang model untuk mempromosikan produk pakaian dalamnya.


Walaupun tak terpilih sebagai model resmi, atau disebut sebagai 'Victoria's Secret Angel', namun Toni beruntung karena terpilih untuk ikut serta dalam kampanye Victoria's Secret bertajuk 'Dream Angel' bersama model Erin Heatherton dan Lindsay Ellingson.


Hingga saat ini, Toni telah bekerjasama dengan lebih dari 30 desainer dan 15 fotografer. Namanya pun semakin meroket setelah menjalin hubungan dengan Leonardo DiCaprio.


(kmb/fk)