Bagi Andrew Lincoln, Aktor Adalah Pekerjaan yang Aneh

Jakarta - Sebelum membintangi serial TV 'The Walking Dead', aktor asal Inggris Andrew Lincoln juga pernah membintangi film seperti 'Love Actually'. Aktor ini memulai kariernya di dunia akting sejak tahun 1994, wajahnya pertama kali muncul pada serial TV 'Drop the Dead Donkey'.

Bagi Andrew pekerjaan sebagai aktor adalah sesuatu hal yang aneh. "Aktor adalah pekerjaan yang aneh, indah, hebat sekaligus menakutkan. Kamu harus melakukan banyak hal yang belum pernah kamu lakukan," kata Andrew Lincoln, ketika ditemui pada acara yang diadakan oleh FOX International Channel di Raffles City Convention Centre, Singapura, akhir pekan lalu.


"Sebagian kehidupanmu harus menghindari emosi sungguhan. Memakai wajah-wajah berbeda setiap saat, tapi ini pekerjaan yang harus kulakukan." Baginya pendalaman karakter itu sangat dipengaruhi oleh kemampuan dan pengalaman kita.


Karena dalam sebuah lakon, meski karakter telah ditetapkan oleh pembuat cerita namun penjiwaan dari karakternya ada di tangan si aktor. "Dan ini berasal dari bagian diri saya," kata Andrew.


"Bagian diri itu dipecah dalam sebuah lakon, ada kepribadian saya yang dititikberatkan, namun ada juga yang dikurangi." Negosiasi antara karakter diri dengan lakon yang diperankan sangat penting.


"Kamu tak bisa gunakan semuanya, pengalaman hidupmu untuk memerankan orang lain menjadi penting." Hal ini memang sulit, namun bagi Andrew disini jugalah kemampuan kita ditantang.


Anda bisa nikmati kemampuan berakting dari Andrew Lincoln dalam episode baru di musim ke-4 pada serial The Walking Dead, yang tayang mulai 10 Februari 2014 di Fox Movies Premium.


(ass/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!