Pergantian personel terus terjadi semenjak 2005 hingga awal 2014. Entah sang gitaris Adhika Satya Winasis atau akrab disapa Asa hengkang dan digantikan Iga Massardi.
Lalu keluarnya keyboardis mereka Frans Martatko Filman dan keputusan terakhir Iga akhirnya juga memutuskan keluar. Tak mau ambil pusing mereka pun menyebut hal tersebut menjadi seleksi alam.
"Ya secara esensi itu seleksi alam. Kita rasa perubahan pasti, perubahan personel.Satu kita pernah merasakan masa dimana gitaris kami selalu ganti-ganti karena gitaris sekolah ke luar," ucap sang vokalis Rizqi Ranadireksa atau akrab disapa Abenk kepada detikHOT belum lama ini.
Kini, mereka pun justru menggunakan jasa Asa sebagai gitaris additional mereka yang disebut 'Mantan Pacar'. Tak ayal mereka sepertinya nyaman dengan posisi saat ini.
"Ya dua bulan terakhir ini lah, mulai fix berlima ini. Kalau kita ada event kita punya 'mantan pacar' Asa yang bisa kita pakai," ungkap Abenk yang langsung disambut tawa personel lain.
Tak punya gitaris adakah niat Soulvibe cari personel baru? Jawabannya ada di detikHOT hari ini!
(fk/mmu)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!