Dipilihnya Kangta dan BoA menjadi direktur kreatif dirasa SM Entertainment sebagai sebuah keputusan yang tepat. Mengingat, keduanya sudah lama malang melintang di industri musik KPop dan di bawah manajemen SM Entertainment.
"Secara praktis, kami memilih Kangta dan BoA sebagai direktur kreatif SM. Keduanya akan berpartisipasi aktif dalam berbagai rencana bisnis dan pengembangan konten SM," kata SM Entertainment lewat sebuah rilis resmi, seperti dilansir AllKPop, Jumat (21/3/2014).
Lewat pertemuan rutin para pemegang saham, nama-nama seperti Kim Young Min, Han Se Min dan Nam So Young kembali terpilih sebagai jajaran pemimpin SM. Kim Young Min pun menjabat kembali sebagai CEO.
Kangta dan BoA memang tidak secara langsung terdaftar sebagai petinggi di SM Entertainment. Namun, keduanya akan diberikan saham sesuai dengan jabatan mereka, bersama dengan deretan petinggi SM lainnya.
(ron/mmu)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!