Eddies Adelia Bebas Jenguk Suaminya di Tahanan

Jakarta - Suami pesinetron Eddies Adelia, Ferry Setiawan kini tengah mendekam di dalam jeruji besi lataran kasus penipuan yang dilakukanya. Meski begitu, tak ada satu larangan pun yang harus dihadapi Eddies saat menjenguk suamianya.

"Eddies boleh jenguk kok dia kan istrinya silahkan saja," kata Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (18/11/2013).


Lebih lanjut Rikwanto mengatakan jika kini kondisi Ferry dalam keadaan baik-baik saja. Dirinya sama sekali tidak sakit maupun kekurangan apapun.


Setelah memenuhi panggilan polisi Senin (11/11/2013), Eddies memang belum kembali mendatangi POlda Metro Jaya guna dimintai keterangannya sebagai saksi.


"Belum ada panggilan lagi (untuk Eddies). Masih pemanggilan saksi-saksi yang menerima aliran dana FL itu," jelas Rikwanto.


(wes/kmb)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!