Ini Cara Astrid Tiar Mendekatkan Diri ke Buah Hati

Jakarta - Tidak mudah untuk seorang Astrid Tiar mendidik putri kecilnya, Anabel yang sangat aktif. Tapi, Astrid punya cara agar ditengah kesibukannya tetap bisa dekat dengan sang buah hati. Apa itu?

Ditemui dalam acara peluncuran Sekolah Datang, di Museum Mandiri, Kota Tua, Jakarta Barat, Minggu (11/5/2014), Astrid terlihat begitu antusias menceritakan perkembangan buah hatinya bersama Gerhard Reinaldi Situmorang.


"Lagi lucu-lucunya. Sudah manggil mamah-mamah dan papah-papah, dia manggil nama Mbaknya. Nggak bisa diam, diamnya cuma pas tidur," cerita Astrid.


Astrid tak menampik terkadang kelelahan dalam mengurus putri kecilnya itu. Tapi rasa lelah seperti hilang saat melihat putrinya bisa bertumbuh dengan baik.


Cerita tentang kehidupan sehari-harinya pun menjadi alat untuk semakin mendekatkan dirinya dengan Anabel. Hal itu juga membantu Anabel mengerti pekerjaan dirinya sebagai public figure.


"Aku lebih ke kegiatan sehari-hari aku, tentang kehidupan hari ini," ujarnya.


Dengan cara seperti itu, putri kecilnya pun kini sudah bisa merespon. Tak jarang, meski belum lancar bicara, Anabel sudah bisa menceritakan kembali apa yang dikisahkan oleh Astrid ke orang-orang terdekatnya dengan cara bicara yang menggemaskan.


"Kenapa aku bilang respon, karena ketika ada orang datang dia akan menceritakan apa yang aku ceritakan dengan gayanya dia," ucap Astrid sambil tertawa.


(pus/fk)