Glenn Fredly Anggap Konser Erros Djarot Edukatif

Jakarta - Solois Glenn Fredly tak luput dari panggilan 'tugas' meramaikan konser milik seniman serba bisa Erros Djarot. Tak hanya sebagai musisi, Glenn Fredly juga menganggap penting konser Erros Djarot sebagai bagian dari pendidikan.

"Apapun yang dikerjakan oleh Mas Erros (Djarot) itu penting untuk belantika musik Indonesia. Menurut saya, kita butuh konser yang punya nilai secara edukasi penting dan juga menghibur," tutur Glenn Fredly di sela-sela latihannya di Gedung Nyi Ageng Serang, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/2/2012).


Di konser bertajuk '40 Tahun Erros Djarot Berkarya' itu sendiri, Glenn Fredly didapuk membawakan dua lagu hits dari album yang tak kalah hits, 'Badai Pasti Berlalu'. Lagu tersebut adalah 'Pelangi' dan 'Merepih Alam'.


"Persiapan saya baru pertama kali latihan, tapi saya sudah cukup familiar dengan karya yang dipercayakan untuk saya bawakan," ungkap Glenn.


"Dengan adanya musisi yang terlibat dan lintas generasi pasti akan menarik ya. Dari mulai Iwan Fals , saya , The S.I.G.I.T, Marcell Siahaan, Eva Celia. Jadi dari generasi Erros Djarot-Eva itu berbaur dengan satu nama dan berkarya," sambungnya lagi.


'40 Tahun Erros Djarot Berkarya' akan digelar pada tanggal 14 Februari 2014 besok. JCC Plenary Hall, Senayan dipilih menjadi tempat konser istimewa Erros Djarot nanti.


(hap/nu2)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!