Tampil di Panggung MAMA 2014, Girl's Day Sumringah

Jakarta - Meski telah lama malang melintang di panggung KPop, nama Girl's Day baru-baru ini mulai meroket. Mereka pun kini jadi salah satu artis yang tampil di panggung Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2014.

Ini merupakan pertama kalinya Minah, Yura, Sojin dan Hyeri tampil di MAMA. Wajah mereka tampak sumringah ketika hadir di jumpa wartawan acara tahunan besutan Mnet itu di Hong Kong hari ini, Rabu (3/12/2014).


"Ini merupakan penampilan pertama Girl's Day di MAMA. Sebuah kehormatan untuk berdiri di panggung yang sama dengan para senior. Tidak perlu menjelaskan banyak-banyak soal penampilan nanti malam, tunggu saja," kata sang leader, Sojin seperti dilansir Enews World.


Senyum selalu terurai dari wajah ketiga personel Girl's Day yang hari ini hadir di konferensi pers tanpa Hyeri. Mereka pun mengutarakan rasa syukur atas segala pencapaian Girl's Day di 2014.


"Ada banyak hal yang harus disyukuri tahun ini, salah satunya adalah bisa jadi juara satu di acara musik. Tentu saja hadir di MAMA adalah salah satu hal yang juga yang membuat kami bahagia," tandas Minah.


Mnet Asian Music Awards 2014 akan digelar malam ini di Hong Kong AsiaWorld Expo. MAMA 2014 bisa disaksikan secara live streaming di situs resmi Mnet di sini.


(ron/mmu)