Punya Badan Kekar, Kim Woo Bin Tak Jago Olahraga

Jakarta - Postur tubuhnya memang tinggi dan tampak sangat sporty di berbagai kesempatan. Namun ternyata, aktor tampan Kim Woo Bin mengaku tidak jago olahraga.

"Meski penampilanku seperti ini (tinggi dan sporty) tetapi aku tidak begitu mahir dalam permainan-permainan olahraga," ungkap aktor pemeran drama 'Heirs' tersebut ketika di wawancarai oleh Vogue Girl, seperti dilansir Soompi, Rabu (18/12/13).


Pengakuan Woo Bin ini tentu cukup membuat shock. Mengingat dalam beberapa adegan di drama ataupun pemotretan di majalah, ia tampak seperti atlet.


Ketika ditanya tentang rencana yang ingin dilakukannya diluar akting, Woo Bin ternyata punya mimpi. Impian ini sudah lama ingin diwujudkan meski belum sempat dicobanya.


"Aku ingin belajar menyanyi. Aku juga ingin bisa dance," pungkasnya.


(ron/mmu)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!