Cerita Junot dan Pevita Pearce Belajar Dialek dan Hapalkan Dialog Panjang

Jakarta - Herjunot Ali dan Pevita Pearce menyimpan cerita menarik saat keduanya melakukan pendalaman karakter dalam film 'Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck'. Selama enam bulan, mereka melewati proses skenario.

Memerankan karakter pemuda kelahiran Makassar berdarah Minang, Junot pun harus mempelajari dialek sesuai dengan tokohnya. Ia pun harus beradaptasi dalam waktu yang singkat.


"Kalau Padang, saya pernah berperan menjadi orang Padang. Orang Padang sering banget kita dengar familiar, tapi orang Makassar kalau nggak ketemu sama orang Makassar saat dia bicara, itu jadi agak sulit," ujar Junot yang sebelumnya berperan di film 'Di Bawah Lindungan Kabah.'


Junot mengaku mempelajari dialek Makassar selama tiga bulan dengan didampingi pelatih akting. "Dialek Makassar merupakan dialek yang sulit di copy," lanjut Junot.


Namun usaha ekstra justru ia rasakah ketika harus menghapal dialog sepanjang enam halaman dalam satu adegan. Saat melakukan hal itu, Junot harus konsentrasi penuh dan mengeluarkan tiap kata dengan alur yang sistematis hingga kesan yang ingin ditonjolkan terasa.


"Itu bukan dialog tektok tetapi saya harus hapal semua dan diambil one shoot," terangnya.


Sementara bagi Pevita Pearce, hal utama yang ia lakukan sebagai upaya pendalaman karakter adalah membuka ruang diskusi dengan sutradara dan lawan main. "Saya hidup di zaman 90-an sampai 2000-an sekarang. Hayati tinggal di zaman 1930-an dan memang butuh waktu riset yang serius untuk memahami karakter Hayati," tuturnya.


Pevita bangga bisa terlibat dalam produksi film dengan skala besar yang diadaptasi dari novel terkenal Buya Hamka. "Aku memberikan yang terbaik, karena sebagai pemain, untuk persiapan semuanya itu satu tahun," jelasnya.


Peran Hayati juga memberikan wawasan baru bagi Pevita bahwa di daerah sangat memegang teguh adat istiadat. "Aku amaze sekali," lanjut dara berusia 21 tahun itu.


(ich/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!