Namun, cahaya yang baik dapat memudahkan Anda ketika memasak di dalam dapur. Perhatikan tata letak dan warna yang digunakan.
"Di dapur, Anda tidak ingin cahaya membelakangi Anda, seperti di ruang kerja," kata arsitek Richard Terode seperti dilansir dari Reader's Digest, Kamis (12/12/2013).
Menurutnya, Anda membutuhkan posisi lampu yang jatuh tepat di posisi berdiri. "Cahayanya dapat menerangi saat Anda memasak. Dan membuat tak ada cahaya yang gelap di sekitarnya."
Ya, bahkan Terode juga menyarankan agar menggunakan lampu under-cabinet yang besar seperti di ruang kerja. Lampu-lampu ini akan menyinari langsung meja tempat memasak.
Ia juga menambahkan lebih baik memasang lampu-lampu kecil di dinding agar penerangan dapur tampak menarik. Jika warna cat dinding di dapur Anda putih maupun berwarna pastel, tentu saja warna lampu pencahayaan bisa apa saja.
Namun, akan menjadi masalah jika cat dindingnya berwarna gelap. "Yang terbaik memakai cat dinding polos, dan cahaya akan menyinari seluruh ruangan. Dan lampu tidak hanya neon, tapi besar," ujarnya.
(tia/ass)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!