Rinto Harahap Sudah Sebulan Berobat ke Singapura

Jakarta - Musisi kawakan Rinto Harahap dikabarkan sudah satu bulan terakhir menjalani pengobatan di Singapura. Sakit apa?

"Memang ada masalah dengan tulang belakang beliau," ujar menantu Rinto, Thoriq saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (20/10).


Suami dari Cindy Claudia Harahap itu mengatakan bahwa kondisi Rinto sudah berangsur membaik. Ia pun memohon doa dari seluruh penggemar Rinto dan penikmat musik Indonesia agar mendoakan sang musisi cepat sembuh.


"Kondisinya semakin baik. Masih bisa ngobrol, masih bisa berdiri," tambahnya.


Rinto Harahap dikenal sebagai pencipta lagu dan produser yang terkenal pada tahun 1970-an. Ia mendirikan grup band The Mercy's bersama Charles Hutagalung, Reynold Panggabean. Musisi yang kini berusia 64 tahun itu juga memiliki perusahaan rekaman di era 70-an bernama Lolypop.


Sederetan penyanyi Indonesia yang diorbitkannya termasuk Nia Daniati, Betharia Sonata, Christine Panjaitan, Iis Sugianto dan Eddy Silitonga.


(mah/ich)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!