Tidak ingin disebut sebagai grup hip hop, leader grup tersebut, P-Goon menjelaskan bahwa Topp Dogg nantinya akan menyajikan banyak genre musik. "Topp Dogg akan jadi grup yang akan menampilkan berbagai jenis musik lewat penampilan kami," ujarnya seperti dilansir Soompi, Kamis (24/10/13).
P-Goon juga membenarkan bahwa nantinya Topp Dogg akan banyak beraktivitas lewat sub-unit. Mereka tak akan selalu tampil bertigabelas namun membagi grup tersebut dalam beberapa tim.
"Sejak awal kami memang dibentuk dengan sub-unit. Kami akan mencoba untuk menunjukkan yang terbaik dari kami untuk semuanya," tambah P-Goon yang menjalani masa training terlama yaitu 8 tahun.
Selain tampil dengan lagu andalan 'Say It', di showcase mereka Topp Dogg membawakan lagu lain berjudul 'Cigarette'. Kidoh, Xero, Hojoon, B-Joo, Hansol dan Jenissi juga menampilkan kemampuan individual mereka seperti freestyle rap.
Sejak hari ini, tiga belas member Topp Dogg yaitu A-Tom, B-Joo, Hansol, Hojoon, Jenissi, Nakta, P-Goon, Sangdo, Seogoong, Xero, Yano, Gohn, dan Kidoh akan siap berlaga di panggung musik KPop. Sudah siap menerima Super Junior versi hip hop ini?
(ron/mmu)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!