Galau Ngejomblo, Tina Toon Dijodohkan oleh Ortu

Jakarta - Mantan penyanyi cilik, Tina Toon hingga kini masih terlihat sendiri. Ia pun mengaku memang tengah galau menjomblo.

Karena kelamaan single, Tina bahkan mengaku sempat dijodohkan dengan pria pilihan orangtuanya. Sayang, Tina belum merasa ada yang sreg.


"Dijodojin sih, tapi belum ada yang sreg aja. Udah mulai move on sih dari yang galau-galau," kata Tina ditemui di Jakarta Fashion Week di Senayan City, Jakarta Pusat, Selasa (22/10/2013).


Meski mencoba terus move on dari kegalauannya, ternyata mantan pemilik goyangan 'Bolo-bolo' itu mengaku tetap kesepian di kala Sabtu malam tiba.


"Kalau malam minggu memang selalu desperate ya, tapi ada keluarga kan, kalau lihat orang gandengan 'ih males'," celetuknya tertawa.


Ada alasan galaunya Tina yang hingga kini belum memiliki kekasih. Tina mengaku memang ingin menikah di usia muda.


"Pengen married di usia muda secepetnya, kayaknya seru, pengen aja," pungkas Tina.


(kmb/doc)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!