Belum lama ini, Dimas melakoni syuting 'Haji Backpacker' di Bangkok, Thailand. Di film besutan sutradara Danial Rifki itu, ia berperan menjadi kepala geng preman bernama Klahan.
"Di film ini gue jadi Klahan. Dia kepala geng preman yang sukanya bikin onar," ungkapnya kepada detikHOT di Bangkok, belum lama ini.
Dalam cerita, Klahan terlibat perkelahian dengan Mada (Abimana Aryasatya) di bawah sebuah jembatan. Dimas pun mengaku cukup puas bisa melakoni adegan pertarungan itu.
"Nggak gampang akting fight di film, karena kita harus bener-bener fokus. Dan selama sebulan kemaren ada 5-6 kali latihan koreo fight scene, "ucapnya serius.
"Tapi gue cukup puas sih dengan waktu yang bisa dibilang sangat singkat," jelas pria yang juga membintangi film 'Killers' dan '3Sum: Impromptu' itu.
Ditambahkan Dimas, banyak tantangan dalam film tersebut. Selain soal adegan perkelahian tadi, ia juga mengaku cukup kesulitan karena harus berdialog dengan bahasa Thailand.
"Sebenernya tantangan awalnya untuk menghafal dialog berbahasa Thailand. Soalnya dialeknya susah," tandas pria yang akan segera mengakhiri masa lajangnya tahun 2014 itu.
(bar/bar)