Manajemen tersebut adalah Yuehua Entertainment yang juga merupakan manajemen mantan member Super Junior, Hangeng. Meski demikian, hal ini masih belum bisa dikonfirmasi kebenarannya.
Perwakilan dari Yuehua Entertainment menjelaskan, Kris saat ini masih dalam tahap awal proses gugatan penghentian kontraknya ke SM. Belum ada yang bisa memastikan apakah nantinya pelantun 'Wolf' itu akan bergabung dengan manajemen mereka atau tidak.
Meski demikian, salah satu perwakilan Yuehua Entertainment, seperti dilaporkan Sports Seoul, membenarkan bahwa ibunda Kris pernah bertemu dengan pihak mereka. Sang ibunda membicarakan soal karier Kris ke depannya di dunia entertainment.
Mengenai gugatannya terhadap SM Entertainment, Kris ditangani oleh firma hukum yang sama dengan yang menangani kasus Hangeng beberapa tahun silam. Hal ini membuat beberapa pihak yakin Kris akan memenangkan gugatannya terhadap SM.
Yuehua Entertainment sendiri merupakan sebuah perusahaan entertainment yang besar di China. Mereka punya koneksi yang cukup dekat dengan beberapa manajemen di Korea seperti YG Entertainment dan Pledis Entertainment.
Tak hanya itu, Yuehua Entertainment juga telah berhasil mendebutkan Hangeng sebagai seorang solois sejak keluar dari Super Junior. Di bawah manajemen itu juga Hangeng terpilih sebagai salah satu pemain dalam film Hollywood 'Transformer 4'.
(ron/ron)