detikHOT berkesempatan untuk bertemu dan mewawancarai tiga anggota keluarga Gutierrez di FIlipina, yaitu si sulung Ruffa Gutierrez serta si kembar, Richard dan Raymond Gutierrez.
"Ada permintaan untuk ini, terutama di Filipina. Orang-orang lewat media sosial meminta kami untuk melakukannya. 'Jika ada reality show keluarga, maka keluarga kalian lah yang paling tepat melakukannya' itu kata mereka," tutur Raymond saat berbincang sembari makan siang di restoran bernama P.F. Chang's Bonafacio, Global City, Filipina.
"Kami punya isu personal dan ini adalah waktu yang tepat untuk melakukannya. Kita bekerjasama dengan E!, mereka sangat mendukung," tambah Richard Gutierrez lagi.
'It Takes GUTZ To Be A Gutierrez' sendiri akan menjadi reality show yang mengupas sisi lain keluarga Gutierrez yang selama hanya dikenal sebagai keluarga selebritis yang glamor. 'It Takes GUTZ To Be A Gutierrez' dikonsepkan untuk mengenalkan karakter Eddie Gutierrez, Annabela Rama, Ruffa Gutierrez, Richard dan Raymond Gutierrez sebagai sebuah ayah, ibu serta kakak-beradik yang penuh cinta.
"Ini adalah program yang baru, ini benar-benar program pertama yang diproduksi oleh di E! di Asia. Kita semua tahu format reality show seperti 'Keeping Up with the Kardashians, tapi ini akan benar-benar baru, terutama di Asia," timpal Ruffa.
"Sangat senang apabila semua orang, termasuk Indonesia bisa tahu tentang kami. Latar belakang kami dan semuanya," tutup Ratu Kecantikan Filipina itu lagi.
Ada enam episode yang siap diproduksi untuk musim pertama 'It Takes GUTZ To Be A Gutierrez'. Episode pertama, 'The Price of Fame' akan dimulai pada hari Minggu (1/6) mendatang di saluran E! pukul 20.00 WIB.
(hap/ich)