"Tips jaga kesehatan dengan olahraga, tidur yang cukup dan pola makan yang benar. Usahakan jangan terlalu stres itu bisa mendatangkan penyakit dan masalah kecil jangan dibesar-besarkan," urainya saat ditemui usai mengisi acara 'Hitam Putih' di Stuio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (6/2/2014) malam.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa olahraga yang dilakukan agar kesehatan badan tetap stabil cukup dilakukan tiga kali dalam satu minggu. Tak hanya itu, pola makan yang benar dan sehat juga sangat berpengaruh bagi kesehatan.
"Kalau olahraganya beda-beda, yoga atau latihan otot perut dan lainnya. Nah kalau makanan usahakan kurangi yang minyak-minyak," jelasnya seraya tersenyum.
Untuk masalah kecantikan, Kiki menyarankan untuk rajin mengkonsumsi vitamin dan selalu berpikiran positif.
"Tapi kalau memang bisa perawatan ya nggak masalah," tutupnya seraya tersenyum.
(wes/mmu)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!