Perjalanan Syuting '99 Cahaya di Langit Eropa' yang Menegangkan

Jakarta - Kru film '99 Cahaya di Langit Eropa' punya banyak cerita mengenai perjalanan syuting mereka selama satu bulan lebih. Banyak kenangan manis, tak sedikit juga hal yang menegangkan yang mereka rasakan.

Selain perizinan, salah satu hal yang menyulitkan mereka adalah transportasi. Terlebih puluhan koper berat berisi peralatan syuting juga mereka bawa.


Tapi yang paling menegangkan adalah ketika berada di Kawasan Spanyol. Menaiki kereta dari Malaga ke Cordoba, mereka harus ekstra siaga.


"Jadi di sana itu keretanya cuma berhenti 2 menit. Dengan barang sebanyak itu, kita buru-buru banget," kisah sang sutradara, Guntur di sela-sela syuting di Turki.


Menurutnya, ketika menurunkan barang, seperti benar-benar kerja tim. Mereka secara estafet mengambil satu persatu dari kereta.


"Nggak dikasih waktu sedetik pun. Kalau lebih dari 2 menit, mereka nggak mau tahu, langsung berangkat," tuturnya.


Meski begitu, Cordoba dinilainya juga mempunyai masyarakat yang bersahabat. Salah satu Pemeran, Abimana bahkan menilai Cordoba seperti rumah sendiri.


(nu2/hkm)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!