Foxy Girls Puas Tampil di Asian Music Festival 2013

Jakarta - Girlband Foxy Girls baru saja kembali dari Malaysia karena baru mengisi acara Asian Music Festival 2013 yang diadakan di Serawak. Acara terebut digelar pada 5-6 Oktober lalu.

Dalam acara itu Foxy Girls, membawakan lagu-lagu bernuansa melayu yang diubah menjadi genre lain. 'Prahara Cinta', 'Aku yang Tersakiti', dan beberapa lagu sendiri pun mereka bawakan.


Andrew Darmoko selaku produser pun bangga dengan penampilan girband yang kini digawangi oleh Jessie, Moza dan Jeje itu.


"Lagu sendiri yang dibawakan itu ada 'Digoda', 'Ala Indo', 'Cuma Kamu'," ungkap Andrew dihubungi, Kamis (10/10/2013).


Andrew pun mengaku cukup puas dengan penampilan Foxy Girls tersebut. Menurutnya, penampilan anak asuhnya itu bisa memuaskan publik Serawak, Malaysia.


Dalam acara itu, Foxy Girls juga di daulat untuk ikut menanam pohon dalam acara 'Tanam Pohon Ceremony' sebagai salah satu bentuk keperdulian terhadap lingkungan hidup dan Go Green.


Segala kegiatan Foxy Girls itu juga sengaja di dokumentasikan oleh tim manajemen Foxy Girls. Hal itu sekaligus sebagai bahan video klip single teranyar Jessie Cs, 'DiGoda'.


(kmb/wes)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!