IU Akui 'The Red Shoes' Lagu Paling Sulit

Jakarta - Kerap membawakan lagu-lagu dengan nada tinggi, kali ini IU menerima tantangan baru. Tak hanya menyanyi dengan ritme yang berubah-ubah, di lagu 'The Red Shoes' IU juga dipaksa menari dengan gerakan supercepat.

Dalam video showcase yang diunggah LOEN Entertainment hari ini, IU menceritakan sedikit soal lagu terbarunya tersebut. Diciptakan oleh Kim Min Soo dan Kim Eana IU mengakui lagu tersebut sebagai lagu paling sulit.


"Ada banyak gerakan dance dalam lagu ini dan aku juga harus bernyanyi tanpa henti karena tak ada waktu istirahat dalam lagunya. Kurasa ini adalah lagu yang paling sulit yang pernah kulakukan selama ini," ungkap penyanyi kelahiran 16 Mei 1993 tersebut.


Tak ingin mengecewakan para penggemarnya, IU berlatih cukup keras untuk lagu tersebut. Tak heran, penampilan pertamanya di showcase Senin lalu hampir tanpa cela.


"Aku berlatih keras untuk penampilanku dalam lagu ini semoga semuanya tidak kecewa. Sebelum tampil pertama kali di showcase aku cukup gugup, tapi karena aku sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin, aku harap semuanya menyukai album ini," tambahnya.


IU memulai comeback stage-nya di acara 'M! Countdown' hari ini. Sepanjang akhir pekan 'The Red Shoes' juga akan ditampilkan IU di acara 'Music Bank', 'Music Core', dan 'Inkigayo'.


(ron/mmu)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!