Aksi Sang Dewa Petir di Trailer 'Thor: The Dark World'

Jakarta - Setelah menyelamatkan dunia dalam “The Avengers”, dewa petir kembali ke dalam petualangan lain di sekuel “Thor: The Dark World”. Trailer perdana memperlihatkan superhero berambut pirang ini (Chris Hemsworth) melawan orang jahat baru, membawa kembali musuh lama, dan berhubungan lagi dengan Jane Foster (Natalie Portman).

Thor pulang ke Asgard, tapi ras kuno Dark Elves yang dipimpin oleh Malekith (Christopher Eccleston) telah muncul dan mengancam Sembilan Alam, termasuk Bumi. Jadi, Thor membawa Jane ke Asgard agar dia aman dan mulai terjadi cinta segi tiga dengan prajurit teman masa kecil Thor, Sif (Jaimie Alexander).


Thor juga meminta bantuan kepada seseorang yang tak disangka-sangka, saudara laki-lakinya yang jahat, Loki (Tom Hiddleston), yang terakhir kali terlihat di “The Avengers” bekerja sama dengan pasukan alien untuk menguasai Bumi. Setelah dihancurkan oleh Hulk dan superhero lainnya, Loki --yang terlihat kurus dan berambut panjang-- dipenjara tapi ia bisa menjadi kunci untuk mengalahkan Dark elves.


Sutradara Alan Taylor (Game of Thrones) membawa aksi fantasi ke sekuel “Thor”, yang terlihat dalam trailer ketika Thor mengayunkan palunya yang kuat, Mjolnir. Dengan satu gerakan, mereka semua terhempas ke udara karena kekuatan senjata tersebut.


Tayang pada 8 November mendatang, “Thor: The Dark World” juga dibintangi oleh Stellan Skarsgard, Idris Elba, Adewale Akinnuoye-Agbaje, Kat Dennings, Ray Stevenson, Zachary Levi, Tadanobu Asano, Rene Russo, dan Anthony Hopkins.


(ich/mmu)