Boyzone Selalu Terkejut dengan Antusiasme Penggemarnya di Dunia

Jakarta - Meski bisa terbilang tak se-aktif seperti di era 90-an, boyband Boyzone tetap punya tempat di hati penggemarnya. Tak ayal, antusiasme besar dirasakan saat Boyzone berencana konser di Indonesia.

Boyband asal Dublin, Irlandia itu mengaku selalu terkejut melihat respon para penggemarnya di seluruh dunia. Mereka pun tak jarang merinding melihat bagaimana para penggemar begitu menantikan penampilan mereka.


"Kami selalu terkejut dengan tanggapan dari para penonton Boyzone. Setiap hari terasa berbeda dan baru. Kami selalu merinding setiap melihat reaksi para fans," ujar salah satu personel Boyband, Ronan Keating di rilis yang diterima detikHOT, Kamis (9/4/2015).


Baca juga: Boyzone Tak Sabar Ajak Penggemar Indonesia Bernostalgia di Konsernya


"Kami bukanlah grup baru namun banyak fans setia menunggu kami. Melihat semua reaksi ini, kami jadi semakin semangat untuk memberikan penampilan yang terbaik," sambungnya.


Di Indonesia sendiri antusiasme penggemar Boyzone sudah nampak di penjualan tiket. Tiket presale di kelas Silver dan Gold yang dijual sejak 7 Maret lalu kini sudah habis terjual.


Tentunya, Boyzone sendiri tak mau membuat para penggemarnya di Tanah Air kecewa. Mereka bersiap untuk menampilkan sebuah sajian yang spesial.


"Kami akan datang ke Indonesia untuk menjumpai kalian semua, Kami akan menyanyikan semua lagu hits Boyzone special untuk kalian. Kami harap kita bisa segera berjumpa," tutup Ronan.


Konser reuni Boyzone di Indonesia sendiri akan digelar pada 22 Mei mendatang. Istora Senayan pun dipilih menjadi tempat konser mereka.


(fk/fk)