"Sampai saat ini kita sudah periksa 12 saksi. Dari pihak Saint Loco, fans dan hotel," ungkap Kasat Polresta Malang Ajun Komisaris Polisi Arif Kristanto di Base Camp Saint Loco Jalan Penerangan 5, No. 32A, Jelambar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Selasa (29/10/2013).
Penyelidikan dipastikan masih akan berlanjut dengan saksi-saksi yang akan dilacak keberadaannya. "Saksi sedang kita kejar ini," tambahnya.
Selain itu, pihak penyidik juga angat bicara soal isu salah sasaran yang banyak berkembang. Menurut Arif Kristanto, timnya belum bisa memastikan apa motif dan isu salah sasaran itu benar atau tidak.
"Setelah pelaku ketangkap baru diketahui motifnya. Itu berlum kita ketahui karena belum ketemu pelakunya," tuturnya.
Selain saksi, polisi sudah menemukan bukti fisik lain yang terkait dengan pelaku penyiraman. Pelaku disinyalir berjumlah dua orang, dengan satu orang menunggu di motor.
Sedangkan pelaku yang tertangkap kamera CCTV, diperkiran mempunyai tinggi sekitar 170 centimeter dan berat badan 65-70 kilogram. Namun mengenai identitas, pihak kepolisian belum mempunyai informasi lebih lanjut.
"Identitas belum, masih ciri-cirinya. Saat ini, CCTV sudah ada di kantor (polisi), masih dalam penyelidikan," pungkasnya.
(hap/ich)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!
