Seperti yang diberitakan MyDaily, Sohee akan menyumbangkan suaranya untuk sebuah lagu di album debut grup yang masih dirahasiakan namanya tersebut. Ini merupakan persembahan terakhir member Wonder Girls tersebut sebelum meninggalkan manajemen yang membesarkan namanya itu.
"Sohee akan sumbang suara di sebuah lagu yang dinyanyikan grup pria terbaru JYP. Bukan lagu andalan, tetapi dia akan berpartisipasi dalam album," ungkap seorang sumber, seperti dilansir Soompi, Selasa (31/12/13).
Kabarnya, Sohee akan menampilkan suara khas lirik 'Omona!' yang populer lewat lagu 'Tell Me' Wonder Girls beberapa waktu lalu. Untuk genre lagu terbaru grup tujuh member yang akan debut tahun depan itu sendiri masih disimpan manajemen.
Kontrak Sohee dengan JYP Entertainment resmi berakhir 22 Desember lalu. Ia tak berniat memperpanjang kontraknya dengan JYP dan saat ini tengah mencari manajemen baru untuk bernaung dan mengejar karier di bidang akting.
Sementara itu grup pria baru JYP Entertainment dijadwalkan debut di minggu kedua Januari 2014. Grup yang disebut-sebut sebagai '2PM 2.0' itu akan beranggotakan tujuh orang member termasuk dua member JJ Project yakni JB dan JR.
(ron/nu2)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!