Saat Guru Spiritual Eksis Dampingi Para Seleb

Jakarta - Seiring dengan maraknya pemberitaan Eyang Subur belakangan ini, terkuak banyak artis yang percaya dengan paranormal. Mereka mempercayai saran dan petuah-petuah para 'orang pintar' itu demi kelancaran karier dan keperluan lainnya.

Namun ada yang berdalih bila kepercayaan mereka terhadap orang-orang 'sakti' itu hanya merupakan kebutuhan pembimbing rohani mereka. Dengan bahasa yang halus, dan mungkin sedikit lebih keren, para seleb lebih menyukai sebutan terhadap orang yang mereka percaya itu sebagai Guru Spiritual.


Bila menelisik ke arti kata 'spiritual' dalam kamus bahasa Indonesia, maka guru spiritual memang sangat berbeda jauh dengan paranormal atau dukun. Spiritual berarti sesuatu berhubungan dengan atau bersifat kejiwaan, rohani, batin.


Sedangkan paranormal berarti orang yang mempunyai kemampuan dalam memahami, mengetahui, dan mempercayai hal-hal yang tidak dapat dijelaskan secara ilmiah atau dukun yang memiliki arti orang yang mengobati, menolong orang sakit, memberi jampi-jampi, mantra, dan guna-guna.


Siapa saja guru spiritual yang eksis mendampingi para artis? Bagi para seleb, apa fungsi dan seberapa besar pengaruh pembimbing mereka itu? detikHOT akan mengulas secara khusus mengenai hal itu sepanjang hari ini!


(kmb/mmu)