Ngeri! Patung Ini Mirip Sekali Dengan Daging Manusia

Jakarta - Seniman terkadang terlalu bersemangat untuk mencapai batas tipis antara persepsi dan keanehan dalam berkarya. Seperti Francis Bacon sampai Jenny Saville yang berhasil membuat decak kagum pengunjung lantaran karya seninya yang aneh.

Nah, seorang seniman asal Inggris Jessica Harrison mampu mencapai batas tersebut. Wanita kelahiran 1982 ini menyajikan serangkaian patung miniatur yang tampak dibangun dari daging manusia.


"Patung ini adalah awal eksplorasi ke alam partisipatif kulit. Pengunjung bisa melihatnya benar-benar terbuat dari kulit manusia," katanya seperti dilansir dari Huffington Post Senin (30/12/2013).


Proyek seni ini secara bersamaan menampilkan patung-patung yang mengeksplorasi antara tubuh dan ruang. Inspirasi ide kulit ini merupakan batas antara apa yang ada 'di dalam' dan 'di luar' tubuh manusia.




Ia menjelaskan jika karyanya bukan terbuat dari kulit manusia, melainkan gips dari tangan sang seniman. Harrison membuat gips, menekuknya, dan dilipat menjadi potongan-potongan kecil laiknya mebel.


Kemudian, ia memotretnya dan meletakkan di atas telapak tangan. "Tidak ada yang menyangkal kesamaan antara patung miniatur ini dengan apa yang menutupi tangan Anda sendiri," ujarnya.


Bahkan banyak pengunjung dari situsnya maupun yang sudah melihat langsung karya seninya langsung terpikat, jatuh hati, sampai mual karena bentuk anehnya. Penasaran? Silahkan kunjungi situs pribadinya yang bernama www.jessicaharrison.co.uk.


(tia/utw)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!