Zaskia 'Gotik' Tak Mau Ambil Pusing Dituding Kacang Lupa Kulitnya

Jakarta - Beberapa waktu lalu sosok pria bernama Jul Bahar mengaku menjadi sosok yang membesarkan nama Zaskia 'Gotik'. Sayangnya, saat sudah tenar Jul justru merasa ditinggalkan oleh Zaskia.

Alhasil, Jul menyebut Zaskia sebagai kacang yang lupa kulitnya. Mendengar tudingan tersebut, Zaskia seperti tak mau ambil pusing.


Pedangdut kelahiran 27 April 1990 itu menegaskan tak pernah melupakan sosok Jul yang disebutnya sebagai mentor. Kini ia mencoba sabar melewati segala tudingan miring yang dialamatkannya.


"Kalau dibilang kacang lupa kulitnya, neng mengundang di acara lamaran. Tahu-tahu muncul di media jelek-jelekin neng. Menurut Neng terserah orang mau bicara apa," tutur Zaskia saat ditemui di kawasan Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Senin (23/9/2013).


"Neng disini nggak merasa kecewa, nggak merasa sakit hati, cuma bisa sabar, tawakal, karena niat Neng kejujuran neng biar cuma Tuhan sama orangtua Neng yang melahirkan Neng yang tahu sebenarnya," tegasnya.


Kini, Zaskia mencoba mengambil hikmah dari apa yang dilaluinya saat ini. Baginya, tudingan miring seperti yang disampaikan oleh Jul dianggapnya sebagai pembelajarannya agar bisa lebih dewasa.


"Eneng anggap semua omongan itu saran buat eneng agar bisa lebih dewasa. Neng berterima kasih karena sudah di ingatkan. Kalau ini itu nya eneng cuma bisa pasrah, Neng serahkan semua sama masyarakat. Masyarakat yang menilai dan eneng serahkan sama Allah SWT," pungkasnya.


(fk/nal)


Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!