Daus pun mengaku bisa memaklumi tindakan istrinya itu. Menurut Daus, istrinya kini sedang menenangkan diri di kampung halaman.
"Masih refresing otak dulu kali ya. Syok banget pastinya. Jadi kemarin memang ketemu bareng, ketemuan sebelum pemberitaan ini naik," ungkap Daus ditemui di kediamannya di kawasan Depok, Jawa Barat, Selasa (24/9/2013).
Pelawak bernama asli Achmad Firdaus itu mengaku sudah mencoba berkomunikasi dengan Yunita terkait pesan-pesan mesranya dengan Merry. Namun saat itu Yunita belum bisa diganggu.
"Sudah Daus dari semalem juga kita udah berusaha untuk ngomong baik ke mami tapi mungkin mami masih syok dan belum bisa terima. Nanti mungkin akan ngomong langsung," terang Daus.
Pelawak yang pernah membintangi film 'Kung Fu Pocong Perawan' itu mengatakan, dirinya kini memang tengah sibuk-sibuknya. "Daus bantuin Pak Haji Komar kampanye, ya untuk menghibur," katanya.
(kmb/wes)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!