Suho 'EXO' Bintangi Film Indie 'Glory Day'

Jakarta - Tidak cuma Chanyeol yang membintangi film layar lebar tahun ini. Leader EXO, Suho juga akan menjajal lagi kemampuan aktingnya, kali ini di sebuah film independen berjudul 'Glory Day'.

Seorang sumber di industri film Korea mengkonfirmasi kabar penampilan cowok bernama asli Kim Junmyeon tersebut pada Rabu (15/4/2015). 'Glory Day' akan jadi akting perdana Suho di layar lebar.


Tentu saja ini bukan kali pertama pelantun 'Call Me Baby' tersebut berakting. Sebelumnya ia pernah memerankan karakter kecil di drama besutan SM C&C yang diperankan Yoona 'SNSD' yang berjudul 'Prime Minister & I'.


Suho juga menjadi salah satu pemeran di film hologram 'Legend of Oz' yang ditayangkan di SMTOWN COEX beberapa waktu lalu. Akting-akting kecil lainnya dilakukan Suho saat syuting teaser dan video musik EXO.


Film 'Glory Day' merupakan film yang berkisah tentang dua anak muda berusia 19 tahun yang bersahabat sejak SMA namun tumbuh di keluarga dengan latar belakang yang berbeda. Sesuatu terjadi pada suatu hari dan mengubah masa depan mereka.


Suho akan memerankan salah satu karakter dari anak muda tersebut. Lawan mainnya dalam film yang diarahkan oleh para sutradara pendatang baru itu nanti adalah aktor Ryu Jun Yeol. Proses syuting 'Glory Day' rencananya akan dilakukan bulan Mei mendatang.


Film 'Glory Day' sendiri merupakan bagian dari 'Butterfly Project', sebuah proyek besutan CJ E&M yang mengumpulkan para sutradara muda berbakat untuk mengarahkan beberapa film.


(ron/mmu)