Pesta Para Penggila Star Wars Seluruh Dunia Segera Dimulai

Jakarta - Perhelatan akbar Star Wars Celebration 2015 segera digelar di Anaheim Convention Center, Kamis (16/4). Di sini para penggila Star Wars dari seluruh dunia berkumpul sebelum menyambut 'Star Wars: The Force Awakens' di bioskop pada pertengahan Desember mendatang.

Star Wars Celebration 2015 akan dibuka pukul 10.00 waktu setempat dengan sesi diskusi 'Star Wars: The Force Awakens' bersama sutradara J.J. Abrams dan produser Kathleen Kennedy di Celebration Stage. Hanya ada sekitar 400 kursi yang tersedia dalam sesi ini, dan langsung ludes setelah pendaftaran dibuka selama 20 menit.


"Akan ada special guest juga di sesi ini," kata Joanne Teo, Senior Manager Corporate Communications The Walt Disney Company (Southeast Asia) kepada detikHOT di Hotel Hilton Anaheim, California, Los Angeles, Amerika Serikat, Rabu (15/4) malam.


Tak hanya bisa bertemu langsung dan mendengarkan informasi terbaru soal 'Star Wars: Force Awakens' dari pembuatnya, penggemar juga akan berkumpul dengan kostum Star Wars mereka masing-masing. Parade kostum ini akan berlangsung di depan pintu masuk dekat air mancur Anaheim Convention Center.


"Ratusan mungkin hingga ribuan orang akan berada di sana," tambah Joanne.


Satu hari sebelum acara dibuka, antusiasme besar para penggila Star Wars sudah terasa. Di hotel dan kawasan sekitar Anaheim Convention Center banyak penggemar berkeliaran dengan pernak-pernik Star Wars. Ada yang memakai kostum Stroomtrooper, memegang lightsaber, dan mengenakan berbagai macam aksesoris dari galaksi yang jauh ciptaan George Lucas.


"Kami sudah tidak sabar menyambut besok," kata Jordan (34), salah satu penggemar Star Wars yang terlihat mengenakan kaos bertuliskan 'May The Force Be With You'.


Hari pertama Star Wars Celebration 2015 juga akan menyuguhkan sebuah eksebisi yang menampilkan pembuatan properti dalam film, konsep artwork, dan foto-foto dari pembuatan film Star Wars, ditambah gambar eksklusif dari arsip yang dimiliki Disney. Acara ini berlangsung di Captain EO Theater, Tomorrowland Disneyland.


John Williams dan David Collins juga akan hadir di Digital Stage untuk memaparkan pembuatan musik dalam film Star Wars. Sementara bagi Anda penggemar dari sisi gelap The Force, aktor Ian McDiarmid sang Senator/Emperor Palpatine akan mengisi sesi 'The Emperor Strikes Back' di Celebration Stage.


Acara akan ditutup dengan pemutaran versi 3D dari film 'Star Wars: Episode I The Phantom Menace' dan 'Star Wars: Episode II Attack of The Clones'. Bagaimana keseruan di Star Wars Celebration 2015? Tunggu laporannya di detikHOT!


(ich/ron)